Surat Pembaca

Terjebak Aplikasi Pinjol Tunai Pintar, Banyak Rupiah dan Pinjam Juga

Tanggal 1 September 2022, saya download aplikasi pinjol Tunai Pintar, lalu mendaftar. Belum selesai daftar, tiba-tiba muncul tagihan dari aplikasi Banyak Rupiah dan Pinjam Juga (terlampir tagihan masing-masing Rp1,6 juta).

Padahal saya tidak klik salah satu aplikasi itu, tapi tiba-tiba ada transfer sejumlah Rp1,6 juta. Setelah 7 hari, per tanggal 9 September 2022,  dua aplikasi ini (Banyak Rupiah dan Pinjam Juga), masing-masing menagih sejumlah tersebut, yaitu Rp1,6 juta. Jadi total tagihannya Rp3,2 juta dalam waktu 7 hari.

Hal ini meresahkan saya, terkait data saya yang disebar. Mulai tanggal 5 September 2022 DC, selalu WhatsApp dengan nada ancaman dan berganti-ganti nomor. Saya merasa terjebak, karena tidak meminjam, tapi tiba-tiba ditransfer.

Saya hanya akan mengembalikan sejumlah pokok yang ditransfer, bukan 2 kali lipat dengan tempo 7 hari dari 2 aplikasi tersebut.

Agus Purwanto
Bekasi, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Belum Ada Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pihak yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Komentar

  • Ini klo dibayar jga percuma data2mu sdh sama mereka, ketika lo bayar lunas tagihannya nanti akan di tfr lagi yg lebih gede dan ada tagihan baru... Baru kmrn2 di mk saya baca.. Intinya dibayar akan ada lagi tagihan baru bgtu strusnya... Reset HP ganti no dh menghilang...

  • Saja jg pernah mengalami hal yg sama melalui pinjol tunaiku, dana belum masuk malah sudah jatuh tempo saya komplain malah saya diarahkan ke pinjol lain menurutnya dana yg masuk suruh di tf balik lgi biar jatuh temponya bisa dirubah menurut beliau sedang ada perbaikan sistem namun kenyataan jatuh tempo berjalan terus sedang dananya tidak ada yg ada hanya tagihannya kemudian saya lapor ke kantor polisi menurut polisi ganti no TLP sama tutup rekening saja Krn hal demikian SDH biasa Klo ada2 apa nanti polisi yg menangani kelanjutannya

  • Sama saya juga .. tapi saya sudah laporan ke kepolisian .. tahan dulu jangan kembalikan..

  • Sy kg kejebak di tunai pintar dan pas mau bayar aplikasinya g bisa dibuka dan di playstore g ada

  • Iyaa saya juga kena nih, krn tdk ada pengajuan dan TTD Digital spt aplikasi Legal, jd saya tiba2 di transfer 992.000, nah gmn ya? di transfer apa tidak? mohon bantuannya, terima kasih