Surat Pembaca

Langkah Hukum Korban Intimidasi Debt Collector Fintech Pinjaman Online

Tulisan saya kali ini di Media Konsumen bermaksud untuk membagikan pengalaman saya dan rekan-rekan yang sudah mengambil langkah hukum atas keresahan yang ditimbulkan para Debt Collector Fintech Pinjaman Online.

Melihat ada rekan-rekan yang di-PHK dari pekerjaannya, ada juga rekan yang orang tuanya meninggal kena serangan jantung karena dicaci maki oleh Debt Collector Fintech Pinjaman Online, sampai ada yang diancam mau dibunuh, maka kemarin pada hari Sabtu tanggal 09 Juni 2018 saya dan rekan-rekan telah mengajukan laporan ke Polda Metro Jaya terkait masalah Debt Collector Fintech Pinjaman Online yang penagihannya sudah di luar batas-batas dan aturan penagihan tersebut.

Jumpa pers setelah pelaporan di Polda Metro Jaya

Alhamdulillah atas pendampingan pengacara kami, Bapak Salman Al Farizi Simanjuntak, SH, laporan kami telah diproses dan telah diliput oleh berbagai media cetak dan elektronik. Saya sendiri selaku pelapor ke-2 untuk Fintech Pinjaman Online RupiahPlus. Tulisan ini saya tujukan untuk rekan-rekan yang masih merasakan ketakutan atas intimidasi Debt Collector Fintech Pinjaman Online, mari kita sama-sama berjuang untuk memberantas kejahatan Debt Collector Fintech Pinjaman Online ini, supaya kita bisa terbebas dari jeratan hutang yang tak kunjung bisa lunas akibat bunga yang lebih besar daripada pokok hutangnya.

Berikut ini tautan berita dari beberapa situs online lainnya:

http://tandaseru.id/diancam-debt-collector-nasabah-perusahaan-pinjaman-uang-online-lapor-polisi/

http://beritabuana.co/2018/06/09/nasabah-laporkan-ancaman-pembunuhan-perusahaan-fintech-mengatasnamakan-doktor-rupiah/

http://www.suarakarya.id/detail/71781/Puluhan-Orang-Diancam-Perusahaan-Fintech-Mengadu-Ke-PMJ

https://www.gonews.co/berita/baca/2018/06/09/ancam-bunuh-nasabah-debt-collector-dokter-rupiah-dipolisikan-puluhan-korban

Ini bukti nyata bahwa kalau kita mau bertindak, akan ada jalan untuk kita. Terakhir yang ingin saya sampaikan, jangan takut dan jangan berhenti berjuang.

Nurul
Jakarta Timur

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Komentar

  • Msukan saya digrup dong,,, wa 082386010468,,, saya jg lgi mumet ni sama yg namany pinjol,,,saya bru dpt musibah, amak sy meninggal, dan pengeluaran sya jg lgi membengkak, gmn cara nya sy bs bayar pinjol dlm wktu dekat???

  • Untuk tau apakah hp kita di sadap datanya ketik *#62# jika muncul nomor diteruska ke no +62**** itu tandanya data hp kita sedang di pke para admin pinjol, untuk terbebas dari sadapan ituu ketik ##002# , smoga membantu yg data pribadinya digunakan secara bebas oleh pihak pinjoll

  • Mbak tolong masukin nomor WA saya 085336348595 ke grup, saya jg mengalami masalah yg sama...

  • Tolong masukin saya ke group ya,ini no WA saya 087875716705..saya sudah sangat stress menghadapi pinjaman online yg mencekik ini..

  • Saya juga korban debt collector fintech jahat itu.. boleh dong ikut grup wa nya di 081387535**