Surat Pembaca

Kendala Internal Pengiriman, Pembelian Dibatalkan Sepihak oleh Lazada

Pada tanggal 5 April 2018 saya melakukan pembelian HP Xiaomi Redmi 5A Grey pada acara flash sale yang diadakan oleh Lazada dengan pembayaran menggunakan kartu kredit. Pada hari itu saya beruntung mendapatkan 3 unit barang dengan invoice yang berbeda-beda. Ketiga invoice sudah berhasil terverifikasi dan dilakukan pengiriman.

Pada 2 invoice, pengiriman berjalan dengan dengan baik dan barang saya terima. Namun permasalahan muncul pada invoice dengan nomor #200729796447563 pada tracking system barang sudah dikirim namun hingga tanggal estimasi yang ditentukan tanggal 11 April 2018 barang tersebut tidak terkirim dengan alasan gagal kirim. Pada tanggal yang sama saya menghubungi pihak Lazada untuk menanyakan kelanjutan pengiriman tersebut dan dibuatkan laporan.

Keesokan harinya saya menghubungi lagi bagaimana perkembangannya dan CS menyarankan untuk menunggu hingga tanggal 15 April 2018 karena barang dilakukan pengiriman ulang. Terkejutnya saya pada hari ini tanggal 15 April 2018 saya mendapatkan email pembelanjaan tersebut dibatalkan sepihak dan dana akan dikembalikan.

Apakah ini cara kerja LAZADA??? Kalau memang kendala ada di internal kenapa yang dirugikan konsumen?Seharusnya yang direview buruknya pelayanan Lazada. Jadi saya menunggu selama ini dan mencari kejelasan hanya sia-sia ujungnya. Ditambah lagi dengan cara jawab CS nya yang tidak mempunyai solusi sama sekali dan hanya bisa MINTA MAAF dan membuatkan tiket laporan saja.

Mohon tanggapan dari Lazada.

Billy Pamungkas
Surabaya, Jawa Timur

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Belum Ada Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pihak yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Komentar

Penulis
billy pamungkas