Surat Pembaca

Tidak Pernah Pakai PayLater Gojek, tapi Dapat Tagihan

Sejak tanggal 29 November 2019, saya mendapat tagihan PayLater via SMS ke nomor saya yang terkoneksi dengan akun Gojek. Nomor saya 082226927*** atas nama Anggi. Saya berkali-kali mendapat SMS penagihan. Karena merasa tidak pernah menggunakan PayLater, SMS tersebut saya abaikan. Namun saya tetap melakukan pengaduan terkait hal tersebut ke pihak Customer Service Findaya via email di support@findaya.com.

Lalu mulai Desember 2019, saya mendapat telepon dari nomor asing yang mengaku dari pihak Findaya yang menagih saya untuk membayar tagihan PayLater. Findaya adalah pihak yang menangani masalah PayLater Gojek. Saya sampai ditelepon berkali-kali dan diancam oleh pihak Findaya diminta segera melunasi. Padahal saya tidak pernah menggunakan fitur PayLater, dan akun Gojek saya tidak terhubung dengan fitur PayLater. Untuk dapat terhubung dengan PayLater, kita harus memfoto KTP kita dan melakukan selfie dengan KTP. Padahal saya tidak pernah melakukan keduanya. Kok bisa-bisanya saya mendapat tagihan?

jumlah tagihan Paylater

Saya sudah berkali-kali melakukan pengaduan ke pihak Gojek dan Findaya. Via telepon dan juga email. Pihak Gojek menyarankan saya untuk mengadukan keluhan saya ke pihak Findaya. Lalu saya kirim email pengaduan lagi ke Findaya. Pihak Findaya membalas email saya bahwa akun saya disalahkangunakan oleh pihak lain dan saya tetap diminta membayar tagihan. Kok bisa seperti itu penyelesaiannya? Saat saya ditagih via telepon, saya jelaskan kronologinya dan diminta tetap membayar.

Lalu saya kirim email lagi. Tetap disuruh membayar dan menjaga keamanan akun saya sendiri. Padahal akun saya tidak pernah digunakan pihak lain dan saya tidak pernah memberikan kode OTP ke pihak lain. Sangat disayangkan.

Apakah sebegitu mudahnya akun Gojek saya diretas dan disalahgunakan oleh pihak yang tidak bertanggung jawab? Padahal akun tersebut berisi informasi pribadi pengguna. Apakah tidak ada proteksi terhadap informasi pribadi pengguna? Bagaimana tanggung jawab dari pihak Gojek? Saya merasa dirugikan. Saya tidak menggunakan Paylater tetapi tetap diminta membayar. Apalagi dengan diteror telepon berkali-kali dari nomor asing pihak Findaya.

Akun saya yang tidak terhubung dengan Paylater

Saya hanya ingin minta tolong dengan sangat dan segala hormat untuk pihak Gojek segera menangani keluhan saya, karena sepengetahuan saya bahwa Gojek adalah perusahaan besar dan ternama di Indonesia, jadi saya mohon pihak Gojek untuk peduli terhadap keluhan dari pengguna Gojek.

Begitupun dengan pihak Findaya, saya sudah email dan dan menjelaskan via telepon tetapi keluhan saya tidak diurus juga. Sedangkan dari pihak Findaya sendiri selalu menagih saya melalui telepon dan berulang kali pula saya jelaskan kronologi, secara lengkap dan mengirimkan bukti melalui email, tetapi sampai sekarang masih ditagih juga.

Saya mohon dengan sangat untuk pihak Gojek dan Findaya segera mengurus keluhan saya dan bertanggung jawab atas kinerjanya.

Terima kasih banyak!

Annastasia Lita Anggi Utami
Semarang

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Belum Ada Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pihak yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Komentar

  • apakah saudara-saudara yang pernah merasa dirugikan ada yang pernah melaporkan ke pihak YLKI? karena bila hanya lapor ke findaya, tidak ada pertanggung jawaban karena di syarat dan ketentuan penggunaan paylater tertulis pihak gojek tidak bertanggung jawab bila ada kesalahan yang timbul, dari aturan ini sudah tidak sesuai dengan peraturan UU Perlindungan konsumen, mungkin pihak YLKI bisa membantu permasalahan ini agar tidak ada permasalahan yang serupa

  • Saya akhir2 ini jg dapat teror wa sms dan telpon. Bahkan telpon berkali2 setiap harinya. Padahal sy ga pakai gopaylater. Pakai jg itu dulu 1th lalu dan sudah dibayar. Ini install gojek lg dan isi gopay buat isi pulsa. Udah ga ngapa2in lg krn emang install gojek buat jaga2 aja. Tp tau2 dapet teror begini. Ga pernah sy jawab telpon dan wa. Sy jg ga tau tagihan sy brp dan utk apa. Hr ini malah ada ancaman debt colector akan datang ke tempat sy. Padahal sy ga pinjam. Mohon solusinya untuk yg sudah pernah mengalami dan sudah selesai kasusnya. Krn sy cm single parent dg 2 anak, kerja pun di buruh pabrik. Ga beranilah utang2 online dan gaptek. Mohon infonya. Mo nagis rasanya

  • Kejadian menimpa saya. Emang bobrok baget. Ga tokopedia nya ga gopay later. Saya pengguna Toped sudah cukup lama dan tidak pernah menggunakan gopay later untuk transaksi (pernah aktifkan tapi tidak pernah sekalipun digunakan).

    == ini email saya ke mereka (Findaya,MAB, CS. Sebelumnya saya email ke tokopedia care 1 hari sejak kehilangan hp dengan respon yang luar biasa tidak memihak user==

    Hp saya hilang (note 9) pada jumat 14 Juli kemudian si maling melakukan pembelian pulsa dan hp (dibatalkan). Saya sadar sabtu 15 juli. Sy langsung minta blokir nomor sim dan akun toped saya minta blokir. Dan saya langsung ke grapari utk mendapatkan sim fisik baru Ternyata maling senin dini hari 17 juli melakukan pembelian. Saya pikir akun saya sudah aman krn biasanya ketika akun diretas dan sudah lapor ke tokopedia, protokolnya adalah sistem melogout semua device. Ini tnyt si maling masih bisa masuk walaupun tidak punya sim fisik saya. Parahnya utk belanja dengan gopay later tidak ada permintaan otp ke nomor sim fisik.
    ==================
    Respon :

    Mohon maaf atas ketidaknyamanannya. Saya siap untuk membantu kamu.

    Kami bantu informasikan saat ini keluhan kamu sedang dalam pengecekan tim terkait pada nomor laporan 169191160. Mohon menunggu balasan email selanjutnya dari kami. Kami secepatnya akan menghubungi kamu dan memberikan jawaban melalui email ini.

    Jika kamu memiliki pertanyaan atau kendala lain, mohon untuk mengunjungi halaman Bantuan di aplikasi Gojek. Kamu juga bisa mengikuti perkembangan status laporanmu pada halaman Laporan Saya

    Kami harap penjelasan di atas dapat membantu kamu. Pengalaman kamu akan menjadi pembelajaran bagi kami untuk menjadi lebih baik ke depannya.

    Salam,
    MAB
    ==
    Tapi saya ga ada dapat email balasan lagi setelah berhari2. Yang ada saya di berondong wa debt collector yang luar biasa ganggunya dan beberapa kata2nya kasar. PS: Gopay later ga aada call centernya. Email juga ga responsive. Anehnya saya tanya berapa total tagihan si maling mereka (debt collector) ga bisa jawab. maunya saya cuma bayar keterlambatan aja. (Akun toped saya skrg sudah saya tidak aktifkan dan tidak akan saya aktifkan kembali sampai kapapnpun melihat protokol keamanan yang sangat buruk dan banyaknya alternatif lain yg lebih aman). Yang jelas saya tidak akan pernah lagi mau belanja di platform yang ga ada call centernya.