Surat Pembaca

Notifikasi Peringatan dari Grab yang Tidak Diharapkan

Saya mitra Grab Bike dan sudah hampir 2 tahun saya bergabung menjadi mitra Grab Bike selama itu saya mencoba bekerja dengan baik dan jujur, serta performa rating bintang 5 saya pertahankan. Sampai sekarang memasuki awal pandemi covid 19 masuk ke Indonesia saya coba untuk tetap berjuang mengais rezeki demi keluarga meskipun ada ketakutan dan kekhawatiran akan resiko tertular covid 19.

Namun ada kejadian yang mengganjal dan tidak mengenakan bagi saya setelah seharian melakukan pekerjaan sebagai driver Grab Bike. Pada tanggal 06 Juni 2020 hari itu saya hanya mendapatkan 3 orderan mengantar order GrabExpress. Pada pukul 4 sore saya matikan aplikasi karena puku l5 sore saya harus menjemput istri bekerja. Sesampainya di rumah sekitar pukul 6 sore dan pukul 7 malam saya aktifkan kembali aplikasi Grab driver dengan niat akan nge-bid malam.

Tetapi yang saya dapatkan setelah menyalakan aplikasi Grab driver saya ada notifikasi yang saya kira notifikasi bantuan untuk mitra yang masih berjuang di situasi pandemi covid 19 sesuai janji Grab untuk mitra terdampak penghasilannya. Namun ternyata setelah dibuka, notifikasi tsb bukan yang diharapkan tetapi peringatan yang mengatakan bahwa saya hari itu melakukan perjalanan yang melanggar kode etik.

Hmmmm.. Inikah balasan pihak Grab terhadap mitranya yang telah mencoba untuk tetap berjuang kerja dengan baik dan jujur dengan menilai secara sepihak tanpa menjelaskan kode etik mana yang telah saya langgar?

Saya sudah kirim komplain terhadap masalah ini di aplikasi di tombol pusat bantuan tetapi jawaban customer service membuat jengkel dengan tetap mengatakan bahwa saya telah melakukan perjalanan yang melanggar kode etik tanpa bisa membuktikan di mana letak kesalahan saya. Karena setiap hari saya melakukan pekerjaan sebagai driver saya sudah mengikuti aturan baik yang telah ditetapkan oleh pihak Grab dalam kode etik juga aturan Menkes di situasi covid seperti memakai masker, sarung tangan dan hand sanitizer.

Saya mohon pihak Grab untuk lebih fair melakukan bantuan dan penilaian terhadap mitranya. Terima kasih.

Erlan Martin Kurniawan
Bandung, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Belum Ada Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pihak yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Komentar

  • Ya itu salah satu kesewanang wenangan grab terhadap mitra nya. Ketika ada sedikit repot yang jelek dari customer, tanpa basa basi grab langsung membekukan akun mitra tsb. Saya mantan grab driver dan saya juga mantan customer grab driver. Yang dimana jadi customer aja bisa sampai akun ovonya di bekukan gara gara order grab food dengan lokasi pengantaran kurang dari 2 km, saya juga sudah berusaha menghubungi cs ovo tapi nihil penyelesaian . Sejak saat itu saya memutuskan untuk pindah layanan.

    • Intinya pihak aplikator grab lebih mengutamakan customer..ibarat nya mitra itu jonggos dan budak..apapun itu mitra ttp salah... Padahal grab bisa berkibar di NKRI krna keringat darah para mitranya berjuang dijalan hingga bentrok dengan opang!!! Saatnya pindah ke aplikator yg lebih memanusiakan manusia!!!!

  • Sama sya jga ..sanggat kecewa ama grab.
    Jauh ama gojek sembako ada di kasih rata semua..
    Kalau grab .yg terpilih ajh.

  • Kemn perginya wakill rakkyat?begitu bnyak masalah dinegri ini kok diam aja?apakah krn sdh terlalu kenyang? Org klo terlalu kenyang,otaknya ngak bisa mikir.sdh saatnya transportasi nasional dikuasai oleh negara sesuai amanat uud 1945,yg menyangkut hajat hdp org bnyak,wajib dikuasai oleh negara.pemerintah bikin aplikasi sendiri.aplikator lain tdk boleh bermain di ina

  • Itu mah biasa mas bro,,,,, saya aja yg polosin dapet notifikasi ada aplikasi tambahan (TUYUL, GUNDERUWO, POCONG, KUNTILANAK,) padahal polosan,,, sedangkan yg pake tuyul, root, MOD, anteng2 aj,,,, sy tlp CS ada aplikasi tambahan tapi gak tau aplikasi,y,,, dr gacor,, langsung Anyep