Surat Pembaca

Tidak Dapat Penarikan Saldo DANA Bisnis karena Gagal Verifikasi Wajah

Kepada yang terhormat, DANA Indonesia,

Saya ingin memberitahukan perihal penarikan saldo DANA Bisnis yang gagal. Pada tanggal 25 Maret 2025, saya mencoba penarikan saldo DANA Bisnis saya karena pencairan uang QRIS DANA Bisnis telah masuk ke akun DANA Bisnis saya.

Lalu, setelah itu, saya mencoba melakukan penarikan ke akun DANA reguler. Pada saat konfirmasi penarikan, muncullah verifikasi wajah dengan berkedip. Lalu, DANA Bisnis merespons bahwa wajah saya tidak dikenali. Begitu terus berulang-ulang, tetapi tetap gagal dan tidak dikenali. Padahal, ini akun DANA Bisnis saya sendiri. Setelah itu, saya tidak bisa mencoba kembali, karena dengan alasan keamanan dan agar menghubungi 1500445.

Lalu, saya mencoba menghubungi via CS DANA dan mendapatkan nomor laporan: 2742907530795.

Satu minggu kemudian, DANA meminta saya untuk mengirimkan video selfie berkedip saya, kemudian saya pun mengirimkan video tersebut.

Dan sampai saat ini (terhitung 2 minggu sudah sejak pembuatan laporan) tidak ada update lagi. Saya telepon CS DANA pun jawabnya hanya diminta untuk nunggu. Entah menunggu sampai kapan.

FYI, kejadian seperti ini sudah dialami saya beberapa kali, dan biasanya hanya melapor via CS DANA pun dalam beberapa hari sudah teratasi. Tetapi kali ini tidak, entah ada apa dengan sistem DANA ini.

Kepada DANA Indonesia, saya mohon untuk segera membuka akun DANA Bisnis saya agar bisa dilakukan penarikan. Kalau teknologi IT pengenalan wajah DANA masih buruk, tolong berikan pilihan dengan PIN DANA, agar pelanggan DANA tidak direpotkan seperti ini.

Mohon segera ditindaklanjuti, karena saya sangat membutuhkan dana tersebut untuk perputaran modal usaha saya.

Terima kasih.

Tri Nur
Cilacap, Jawa Tengah

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Tanggapan perihal “Tidak Dapat Penarikan Saldo DANA Bisnis karena Gagal Verifikasi Wajah”

Kepada Yth. Redaksi Media Konsumen Di Tempat Perihal: Tanggapan terhadap Bapak Tri Nur di Media Konsumen, “Tidak Dapat Penarikan Saldo...
Baca Selengkapnya

Komentar

  • Cuma sekedar mengingatkan, hati-hati kirim video konfirmasi seperti itu karena bisa dimanfaatkan pihak tertentu. Jika memberitahu nomor PIN kepada CS saja sudah merupakan larangan keras, apalagi video verifikasi semacam ini. Saya berharap tidak terjadi apa-apa dengan akun anda, dan saya sarankan sebaiknya anda beralih ke rekening bank untuk keamanan dan kenyamanan usaha anda.

  • coba dingat-ingat siapa tau ketika mendaftarkan verifikasi wajah menggunakan topi/kacamata. kadang cuman beda gaya rambut aja fiturnya gagal memverifikasi wajah. saya sendiri pernah mengalami hal serupa, padahal cuman beda makeup dan model jilbab aja.