Surat Pembaca

Kecewa dengan Alfagift dan Alfamart yang “Zonk” dan Tidak Jelas

Saya order via Alfagift, dengan ekspektasi agar lebih efisien, karena saya sibuk bekerja full time. Namun ternyata malah buang-buang waktu. Kronologi kejadiannya, saya order Alfagift pada hari Selasa 26 Juli 2022, dengan sistem pick up di toko Kranggan, waktu pengambilan pukul 18.00 WIB. Dikarenakan ternyata saya pulang kerja malam, jadi saya memutuskan untuk mengambil barang keesokan harinya.

Pada tanggal 27 Juli 2022 sekitar pukul 18.30 WIB, saya dan ketiga anak saya datang ke Alfa Kranggan dengan niat mau ambil barang sesuai pesanan. Saya menunggu di depan toko dengan kedua balita saya, anak lelaki saya yang masuk untuk ambil barang agar lebih cepat. Namun setelah beberapa lama, anak saya tak kunjung keluar.

Akhirnya saya memutuskan masuk, kata anak saya “Disuruh nunggu sama kasirnya ma”. Saya tunggu dari pembeli sepi sampai pembeli ramai, tapi kami belum dilayani juga. Karena 2 anak saya yang balita sudah mulai rewel teriak-teriak, akhirnya saya meminta kejelasan kepada kasir perihal orderan saya.

Namun kasirnya masih menyuruh menunggu, karena kasir yang satu lagi sibuk mengurusi barang. “Menunggu sampai kapan?” harusnya pelanggan itu prioritas utama. Soal merapikan barang kan bisa nanti jika pembeli sedang sepi. Kata kasirnya “Barang orderan ibu kosong semua jadi harus dibatalin semua bu”.

Saya bilang “Loh, kalo kosong kok saya gak dikabari, atau dihubungi untuk konfirmasi sebelumnya? Setidaknya saya gak buang-buang waktu ke sini cuman untuk pembatalan barang. Coba lihat saya bawa balita yang udah rewel dari tadi”. Kata kasirnya “Gak ada nomor teleponnya ibu..”. Saya jawab “Sejak kapan Alfagift tidak menyediakan nomor pelanggan, jangan bohong mbak! Apa perlu saya buat laporan ke pusat?”.

Akhirnya setelah berdebat yang tidak ada hasil apa pun, kasirnya menghubungi entah siapa dan saya masih disuruh menunggu untuk proses pembatalan. Anak saya yang balita sudah berlarian ke sana kemari, sampai tidur-tiduran di lantai karena sudah bosan.

Akhirnya saya memutuskan untuk pulang karena ternyata sudah larut. Setelah saya pulang, saya dikabari katanya suruh ambil uang pengembalian, dan ternyata sebagian barang masih tersedia. Selang berapa saat, katanya proses pengembalian 14 hari kerja. Sungguh informasi yang sangat tidak jelas buat saya.

Pertanyaan dari saya:

  1. Fungsi Alfagift di sini itu menyediakan kemudahan, ini kok malah dipersulit ya? Apakah tidak pernah ada pengecekan barang jika barang kosong maka di aplikasi harus dikosongkan? Perihal barang kosong toh itu kan bukan urusan pelanggan. Jika di toko tersebut belum layak untuk akses Alfagift, lebih baik toko di-hold sementara agar tidak bisa diakses oleh konsumen.
  2. Apakah karyawan Alfamart di-training untuk membohongi pelanggan? Dari kejadian di atas ada beberapa bahasan dari kasir yang menunjukkan kasir dengan attitude yang tidak baik. Contohnya: Menyatakan nomor hp yang tidak tercantum di aplikasi, menyatakan ketersediaan barang yang katanya kosong semua sebelum dicek, seolah-olah mereka malas untuk mencari stok barang.
  3. Apakah pihak Alfa belum memiliki kiat-kiat penyelesaian masalah yang lebih cepat, akurat dan memuaskan pelanggan? Coba di-review kembali. Dari cerita pengalaman saya, yang salah itu jelas dari pihak Alfa. Saya capek-capek datang ke Alfa, tidak mendapat apa pun, pulang dengan tangan kosong. Eh malah diinfokan proses pengembalian dana membutuhkan waktu 14 hari kerja. Sangat rumit sekali dan membuang buang waktu saya. Proses dana masuk juga tidak ada informasi yang jelas. Dana masuk ke mana? Jelas mereka tidak tahu rekening saya. dan tidak ada konfirmasi permintaan nomor rekening.

Saya sebagai pelanggan merasa sangat kecewa dan merasa sangat dirugikan oleh pihak Alfamart dan berharap dari pihak Alfamart bisa secepatnya menangani masalah ini, serta memberikan kompensasi atas kerugian waktu yang saya alami.

Terima kasih.

Linggar Candra Dewi
Kab. Tangerang, Banten

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Tanggapan Alfamart Terhadap Keluhan Ibu Linggar Candra Dewi

Menanggapi keluhan konsumen atas nama Ibu Linggar Candra Dewi sesuai pada tautan: Kecewa dengan Alfagift dan Alfamart yang “Zonk” dan...
Baca Selengkapnya

Komentar

  • Saya belanja di alfagift menggunakan voucher, pas co ternyata sistem gagal, saya ketik lagi dong vouchernya keterangan voucher telah dipakai padahal transaksi gagal, bingung mau komplain kemana, email gak dibalas, dm fb, twitter cm suruh isi data by both, dm ig gak dibalas, dan sekarang sudah seminggu semua dm gak ditanggepin, keluhan gak ada solusi, alfamart kenapa sekarang parah ya...
    Mohon bantuannya saya harus kemana lagi komplainnya