Surat Pembaca

Salah Transfer VA Kredivo, Tidak Ada Jaminan Kembali!

Pada tanggal 12 Maret 2023, saya melakukan pinjaman ke Kredivo dengan jangka waktu 3 bulan. Cicilan pertama tanggal 11 April 2023 dan saya bayarkan melalui virtual account BRImo, dengan nominal Rp1.078.010. Namun pada saat saya melakukan transfer ke virtual account saya (dengan nomor: 103908202332***3), ternyata saya salah menekan angka pada keyboard HP digit terakhir nomor VA Kredivo, menjadi: 103908202332***2 dengan nama A******* P***A.

Karena saya yakin nomor VA biasanya di-create tidak berdekatan seperti halnya nomor rekening bank, sehingga dengan kesalahan tersebut, saya membayarkan tagihan akun orang lain. Berikut ini bukti transfer bank-nya:

Setelah beberapa menit, saya kembali melakukan pengecekan ke aplikasi Kredivo, yang biasanya hanya memerlukan waktu 2 menit untuk mengetahui status pembayaran sudah diterima Kredivo atau belum. Setelah lebih dari 3 jam saya menunggu (seperti tenggang waktu yang diberikan oleh Kredivo), pembayaran saya belum diterima oleh Kredivo dan saya kembali melakukan bukti pengecekan yang baru saja saya lakukan.

Alhasil setelah saya membaca buktinya, saya baru menyadari bahwa nomor rekening dan nama pelanggan berbeda dari yang seharusnya. Seharusnya nomor rekening tujuan sebagai berikut:

Setelah itu, saya menghubungi Kredivo melalui email melalui support@kredivo.com pada tanggal 11 April 2023. Kemudian saya tanyakan progresnya kembali tanggal 13 April, 16 April, 17 April, 22 April, 28 April dan terakhir 7 Mei 2023. Namun pihak Kredivo (menurut saya) tidak ada iktikad dalam menyelesaikan masalah tersebut.

Sedari awal kejadian ini, saya sudah berusaha lapang dada dan membesarkan hati diri sendiri, bahwa uang saya, saya yakin tidak akan bisa kembali dari Kredivo. Namun saya berusaha untuk tetap meminta Kredivo mengupayakan uang saya bisa kembali.

Jawaban dari setiap email yang saya kirimkan selalu sama:

“Kami lakukan pemeriksaan kembali, terkait kesalahan pembayaran yang Bapak Salis lakukan sehingga belum terverifikasi. Atas kendala tersebut, kami akan menghubungi pihak penerima dana dan menginformasikan kendala yang terjadi. Kami tidak dapat menjanjikan dana akan kembali karena akan berdasarkan iktikad baik penerima dana. PErihal tagihan yang tertera pada aplikasi tetapnharus dibayarkan kembali ……”

Dari kalimat yang dituliskan oleh Kredivo, terlihat bahwa Kredivo tidak mau bertanggung jawab jika ada kesalahan. Sistem yang diadopsi tidak secanggih rekening bank, atau VA lain yang secara otomatis bisa men-generate nomor rekening secara unik setiap customer, sehingga transaksi di Kredivo sangat tidak aman. Sebaiknya segera non aktifkan akun Kredivo agar kejadian tidak terulang kembali.

Walaupun saya mengakui ini adalah kelalaian saya dalam pembayaran, seharusnya uang saya bisa dikembalikan. Karena saya yakin, tidak ada iktikad baik dari Kredivo dalam menghubungi pemilik nomor rekening yang dimaksud dalam Kasus ini.

Mohon agar pihak Kredivo dapat membantu penyelesaian kesalahan pembayaran melalui virtual account Kredivo ini. Untuk saya itu uang yang sangat besar dan kan masuk ke akun Kredivo orang, masa sih pihak Kredivo tidak bisa membatalkan? Atau Kredivo mau kehilangan salah satu pelanggan segera? 

Salis Miftakhul Khoiri
Bekasi, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Tanggapan Kredivo atas Surat Bapak Salis Miftakhul Khoiri

Sebelumnya kami sampaikan permohonan maaf atas pengalaman tidak menyenangkan yang telah Bapak Salis Miftakhul Khoiri, sebagaimana disampaikan dalam surat konsumen...
Baca Selengkapnya

Komentar

  • Gak ada. Ini bukan hanya terhdapa Kredivo saja tapi juga Bank atau juga institusi keuangan lainnya. Tertuang koq diperaturan BI.

    Biar ga jadi penyakit hati, ikhlasin aja. Anggap aja biaya sekolah. Mungkin waktu dulu di sekolah tidak belajar sungguh2.

    • Itu mah salah sendiri.
      Kok malah ngancam mau meninggalkan Kredivo.

      Urusannya melibatkan banyak pihak. Kredivo, pemilik rekening yg keliru & bank.
      Salah satu pihak (misalnya si penerima) gag mau konfirm, pengembalian gag bisa dilakukan.

      • Pasal 78 Undang-undang Nomor 3 Tahun 2011:
        "Dalam hal terjadi keterlambatan atau kesalahan Transfer Dana yang menimbulkan kerugian pada Pengirim Asal atau Penerima, Penyelenggara dan/atau pihak lain yang mengendalikan Sistem Transfer Dana dibebani kewajiban untuk membuktikan ada atau tidaknya kesalahan transfer dana tersebut. "

        • Mengacu ke UU ini, sebetulnya pihak bank sudah tidak perlu membuktikan lagi bahwa kesalahan transfer disebabkan oleh sistem Bank. Karena kesalahan transfer sudah diakui oleh nasabahnya yaitu kesalahan "pencet-pencet" :)

          • Justru itu karena kesalahan tsb pengirim meminta untuk dikembalikan... Makanya kredivo sbg penyedia layanan diberi tanggung jawab untuk menyelesaikan.

      • Biar kgk salah va d salin lalu waktu pembayaran lewat m banking d tempel atau istilah kerennya copy paste jadi kgk bakalan salah deh va

    • iya benar dia yg salah tapi seolah kredivo yang salah, padahal semua lembaga keuangan tidak punya hak mengambil uang yang masuk ke rekening seseorang tanpa ijin yang punya rekening apa pun caranya.

    • Next-nya lebih berhati2 jangan terburu2, setiap mau transfer dicek ulang, apakah sudah benar atau belum.

    • Lawak ngakak., ngikik., ngukuk., sampe batuk2. Menceritakan kesalahan atau kelemahan diri sendiri, padahal banyak sekali cara antisipasi untuk menghindari kesalahan tersebut. Copas nomer Virtual, Cek Nama, cek jumlah kewajiban, dll.

    • Perlu dipahami setiap mau melakukan pembayaran biasanya ada pilihan, pilihan yg anda pilih mbanking, trus lanjutkan nah disitu biasanya akan kluar nomer briva, napa nga dicopy aja itu nomer knpa susah2 nulis bang bambang... Turut prihatin atas kejadian ini... Ada yg mudah knpa susah2 ngetik,

    • saran saya klu pembayaran apapun lebih baik VA itu dicopas. biar nga salah ketik. 🙏

      • salah sdr, g teliti mlah minta ganti, dimasukin ke media.. apa ga salah om. hrusnya diiklasin aja. smua juga bakal blg anda yg salah

  • kalau bisa dihubungkan ke penerima coba langsung minta dihubungkan ke penerima aja.
    kali aja penerimanya orang baik hati

  • Va kredivo kan tagihan orang lain
    Jadi mungkin itu masuk ke tagihan orang Laen
    Dan orang yg punya v.a bersyukur ada yg bayarin tagihannya dan pasti akan setia make kredivo
    Jadi ancaman kosong mu mau ninggalin ya ga akan digubris Ama kredivo
    Hilang 1 numbuh banyak 😂😂

  • Jadikan pengajaran,,
    Kurangi hutang perbanyak menabung, rajin usaha semoga sukses selalu,, semangat 💪

  • Biasanya orang yg kredit kredit gitu byk yg minjem karena kurangnya duit,saya pikir itu penerima senang karena bisa lega sebulan bs hemat.hehe
    Masalahnya adalah minta pembayaran duit tepat waktu biasanya susah apalagi nagih duit punyanya orang lain.
    Pasti lebih susah lagi hehe
    Padahal ada cara mudah buat bayar,yaitu dgn cara copy paste,biasanya kan gitu biar ga ribet dan ga bakal ada slah nomer.
    Yah kedepannya lbih hati hati aja.
    Wajar sih klo lembaga g bisa ngurusin klo penerimanya susah di hubungi ato menolak,sementara kontak penerima ga bs d sebar begitu saja krna alasan keamanan

    • Selanjutnya tinggal menunggu si penerima uang menulis di MK tentang adanya pembayaran masuk dan dia berniat ingin mengembalikan, sebab pihak kredivo tidak akan mau tahu urusan seperti itu.

      • Intinya cuman satu. Budayakan jika transaksi uang dengan via apapun selalu cek lagi norek/VA & nama tertera.
        Kesalahan anda, jangan salahkan orang lain. Itung" iklasin sejuta buat pembelajaran kedepan.

        • Iya betul. 12 dikit di belakang VA kredivo adalah nomer hp pengguna, coba hubungi dan semoga pengguna tersebut berhati wali

    • biasanya virtual account itu di ikuti nomer hape bos, coba ambil nomernya trus hubungi orang yg punya nomer itu

  • Rata2 salah transfer kredivo d mk ini bahasany Sama
    Masak kredivo tidak bisa membatalkan..
    Terkesan pemikiran bodoh..

    • Batalin...?
      Dananya udh sukses masuk ke akun lain mana bisa dibatalin,
      Coba z u salah TF di dana/bank, bisa g dibatalin klo udh sukses,
      G bisa....,

    • Transfer dilakukan Secara sadar, jadi kalo ada kesalahan ya salah sendiri, kenapa gak di cek ulang, giliran status transfer berhasil baru complain hahaha

  • Emng cicilan lu berapa? Harusnya klau emng bener kan liat nominal sebelum d bayar, klau emng males baca atas nama siapa

    • Bukan hanya kredivo, semua bank juga sama aturannya untuk kejadian salah transfer.
      Tergantung niat baik si penerima transfer, itupun kalau yang bersangkutan bisa dihubungi.

      • saya lihat tetangga dan orang lain dimana mana, kenapa ya rata rata orang yg suka makan uang rentenir darat dan online, kok pada linglung ya, tatapan matanya kosong, pikirannya ngambang, dan hidupnya nya semakin hari semakin sulit, masalah gk henti henti menghampiri, gk bisa fokus atau konsen dalam berfikir,, rejeki tambah lama tambah seret aja.