Surat Pembaca

Aplikasi MyXL yang Tidak Berguna Bagi Pelanggan

Saya pelanggan baru XL di nomor 08181880**63. Saya sengaja membeli nomor XL, kemudian saya melakukan registrasi kartu. Setelah itu saya membeli paket internet mingguan terlebih dahulu, dan paket berhasil aktif.

Setelah pengisian paket internet sudah aktif, saya langsung menggunakan akses internet dan alhamdulillah sesuai ekspektasi, bahwa penggunaan sangat lancar. Saya berniat untuk membeli kembali paket yang bulanan melalui *808#. Akan tetapi saya ingin mengetahui sisa paket mingguan saya yang bisa saya gunakan.

Dan di sinilah ketidakpuasan saya terhadap XL. Ketika saya download aplikasi MyXL lalu mengaksesnya untuk login, selalu muncul respons “Tunggu Sebentar, ya!”. Saya mencoba sampai berpuluh kali dan upgrade sudah saya lakukan, tapi sampai dengan saat ini saya sangat kecewa, karena tetap tidak bisa juga.

Saya sangat mengharapkan melalui media ini adanya respons dari pihak provider XL. Agar saya dapat percaya kembali untuk menggunakan kartu ini kembali. Saya berharap XL memiliki sistem yang lebih baik lagi agar hal ini tidak terjadi kembali ke customer-customer lainnya.

Cory Anggita Afdilah
Cakung, Jakarta Timur


Update (26 Juli 2023): Terkait surat pembaca di atas, penulis memberikan klarifikasi dan apresiasi atas tanggapan dari pihak XL Axiata sebagai berikut:

 

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Tanggapan perihal “Aplikasi MyXL yang Tidak Berguna Bagi Pelanggan”

Jakarta, 8 Agustus 2023 Ref.CM/CU/E/005/0723/OP Kepada Yth. Redaksi Mediakonsumen.com Dengan Hormat, Berikut tanggapan kami atas keluhan Ibu Cory Anggita Afdilah...
Baca Selengkapnya

Komentar

  • Aplikasi di download dari Play Store kan? Coba di bagian pengaturan aplikasi ponsel, hapus data (bukan cuma cache) untuk aplikasi MyXL, kemudian aktifkan semua ijin aplikasi (seperti lokasi, phone, contact, SMS, dll). Setelah bisa login dan masuk ke menu aplikasi, perijinan yang sekiranya tidak diperlukan bisa dimatikan kembali.