Surat Pembaca

Buruknya Jaringan Telkomsel Sekarang

Sudah beberapa bulan di daerah saya Telkomsel down, dan saya sudah email CS tapi tanggapan mereka selalu bilang akan diperbaiki, sedang ada peningkatan dll, sampai sekarang belum ada perbaikan.

Untuk speed jaringan sangat parah, 4G bar sinyal penuh, hanya dapat 0.07Mbps/70Kbps = 8KBps.

Dan itu saya lakukan speedtest diluar rumah. Biasanya speed dipagi sampai sore dapat 12Mbps mau di kamar mau di luar rumah hasilnya dapat segitu, tapi sekarang down parah.

Dan saya cek di Fanspage My Telkomsel, dan Ternyata mereka juga banyak yang mengeuluh tentang jaringan Telkomsel.

Pda tahun 2017 saya pernah komplain tentang bandwidh Telkomsel lewat email, 1 hari setelah saya komplain di email, ada telpon masuk ke nomor saya (bukan 188). Dan dia menanyakan apa benar ditempat saya jaringan down dan sempat meminta alamat kampung saya, setelah 2 hari bandwidth normal kembali. Tapi sekarang pelayanan telkomsel sangat buruk juga jaringannya juga.

Yang paling jengkelnya lagi perbaikan jaringan tapi ngiklan di fanspage terus saja tiap jam. Semoga pihak Telkomsel melihat ini, biar tau betapa hancurnya jaringan mereka. Bagaimana pendapat kalian tentang jaringan Telkomsel sekarang?

Romi Junaedi
0812827458**
Pandeglang, Banten

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Tanggapan Telkomsel atas Surat Bapak Romi Junaedi

Merujuk pada surat pembaca di Mediakonsumen.com pada tanggal 30 September 2020 oleh Bapak Romi Junaedi mengenai buruknya jaringan Telkomsel sekarang....
Baca Selengkapnya

Komentar

  • Yang bilang sinyal telkomsel stabil dan gak terkendala.. pasti antek"nya telkomsel..
    Jelas" sekarang burik sekali jaringan nya telkomsel !!! Apa lagi kalau main game !! Kek *** itu sinyal !!