5 Hal Mengenai Makanan di Penerbangan Jarak Jauh yang Harus Anda Ketahui

Penerbangan luar negeri dari dan ke Indonesia umumnya memakan waktu cukup lama, antara 5 sampai 24 jam bergantung rutenya. Hal ini karena secara geografis letak Indonesia berada di timur jauh. Untuk rute penerbangan dengan waktu tempuh lebih dari enam jam biasanya maskapai penerbangan menyediakan minimal dua kali makan, yaitu makan malam dan sarapan, atau sarapan dan makan siang bergantung pada jam keberangkatan. Diantara jam makan tersebut maskapai juga menyediakan makanan ringan (snacks).

Jika ada penumpang mengatakan bahwa makanan di pesawat rasanya cenderung hambar, itu benar. Sebab penyajian di ketinggian 30.000 kaki (hampir 10 km) di atas permukaan laut, dengan tekanan udara dan kelembaban yang berbeda dengan di darat sangat berpengaruh terhadap rasa di lidah, sehingga rasa manis, asin dan gurih cenderung lebih hambar.

Galley atau tempat menyimpan dan menyiapkan makanan (foto: MK)

Bagaimanapun rasanya, durasi panjang penerbangan pasti mengharuskan Anda untuk mengisi perut kalau Anda tidak mau kelaparan. Berikut adalah beberapa fakta yang perlu Anda ketahui mengenai makanan di pesawat untuk rute penerbangan luar negeri jarak jauh dari dan ke Indonesia. Tentu ketersediaan makanan ini adalah untuk penerbangan full service dan bukan penerbangan low cost carrier (LCC):

1. Lauk yang Disajikan Biasanya Pilihan Antara Daging Sapi, Ayam atau Ikan

Maskapai biasanya menyediakan dua pilihan untuk menu makan utama. Apapun jenis masakannya biasanya sajian lauk terdiri dari pilihan antara daging sapi, ayam atau ikan. Entah mengapa daging kambing biasanya tidak ada dalam pilihan.

2. Anda Bisa Memesan Makanan Sesuai Kebutuhan Anda Sejak 30 hari Sampai 24 jam Sebelum Tanggal Keberangkatan

Jika Anda memiliki kebutuhan khusus dalam makanan, Anda bisa memesan menu khusus. Pemesanan harus dilakukan sebelum penerbangan antara 30 hari sampai 24 jam sebelum penerbangan. Pemesanan menu khusus bisa dilakukan melalui agen perjalanan atau dengan cara login ke situs maskapai yang Anda gunakan. Menu khusus yang disediakan maskapai biasanya meliputi kebutuhan dengan alasan:

Medis, seperti kholesterol rendah, diabetik, bebas kacang, bebas laktosa, makanan rendah garam/sodium, bebas gluten dan lain-lain.

Agama/Kepercayaan, seperti halal, kosher, Hindu, Buddhist dan Jain vegetarian.

Makanan Vegetarian, bebas daging dan produk hewani.

Umumnya saat penyajian, makanan dengan pemesanan khusus akan disajikan lebih dahulu. Dalam kasus makanan yang dipesan tidak tersedia dalam rute tertentu, maskapai akan memberikan alternatif. Misalnya dalam penerbangan di rute Eropa, makanan halal digantikan dengan makanan vegetarian.

3. Penerbangan Dari dan Ke Indonesia Umumnya Tidak Mengandung Babi

Mengingat mayoritas penduduk Indonesia beragama Islam, maskapai penerbangan, termasuk maskapai Eropa yang melayani rute ke Jakarta umumnya menyediakan makanan yang bebas babi dan produk turunannya. Meskipun tidak berarti memiliki jaminan halal, dalam kemasannya biasanya mereka menuliskan produknya bebas babi. Namun untuk pastinya, sebaiknya Anda menanyakan langsung kepada awak kabin.

4. Beberapa Penerbangan Menyediakan Mi Instan gratis

Memahami orang Asia sangat menyukai mi instan yang kaya rasa, beberapa maskapai menyediakan mi instan secara gratis di sela-sela waktu jadwal pembagian makanan utama. Umumnya mi instan ini hanya diberikan jika diminta, Anda bisa memintanya kepada awak pesawat. Maskapai yang menyediakan mi instan ini antara lain Singapore Airlines, Emirates, dan lainnya.

5. Minuman dan Minuman Beralkohol

Selain air putih, minuman yang disediakan dalam penerbangan biasanya berupa minuman bersoda (soft drink), teh dan kopi, dan jus dalam kemasan. Beberapa maskapai seperti Turkish Airlines bahkan menyediakan jus segar dalam menunya.

Sedangkan minuman berakohol yang disediakan umumnya berupa anggur (merah dan putih), bir, dan jenis minuman lainnya. Anda harus berhati-hati sewaktu mengonsumsi minuman berakohol di pesawat, sebab dalam kondisi tekanan udara di ketinggian bisa membuat alkohol bereaksi
lebih cepat dalam darah Anda.

Anda punya pengalaman mengenai makanan di pesawat? Ayo bagikan pengalaman Anda.

 

 Apa Komentar Anda?

Belum ada komentar.. Jadilah yang pertama!

5 Hal Mengenai Makanan di Penerbangan Jarak Jauh yang Harus Anda Ketah…

oleh Redaksi dibaca dalam: 2 menit
0