Ilustrasi Keluhan Permohonan Surat Pembaca Bank Mega Tidak Mempunyai Program Reschedulling 22 September 201712 Oktober 2017 Kusuma Dewi Beri komentar Cicilan Kartu Kredit, Kartu Kredit Bank Mega Ikuti kami di Google Berita Sehubungan dengan surat saya sebelumnya tentang permohonan rescheduling kartu kredit di Bank Mega saya ada menerima telepon dari pihak Bank Mega dan mereka menjelaskan bahwa pihak Bank Mega tidak mempunyai program rescheduling. Sedangkan saya ada membaca di media konsumen ada nasabah Bank Mega yang punya masalah seperti saya bisa mengajukan rescheduling tapi kenapa saya tidak bisa? Apakah ada syarat-syarat tertentu yang membuat seseorang itu berhak mendapatkan program rescheduling dari Bank Mega? Kalau memang Bank Mega tidak mempunyai program rescheduling atau menolak permohonan nasabah yang sedang kesusahan dalam hal hutang kartu kreditnya dan hanya memberikan dua opsi pilihan tetap diminta untuk membayar tagihannya yang tertunggak atau melunasi semua hutang kartu kreditnya sekaligus. Di mana keduan opsi tsb tidak memberikan keringanan pada nasabah yang sedang mengalami masalah pembayaran. Padahal hanya melalui rescheduling lah kita sebagai nasabah bisa tertolong untuk dapat melunasi hutangnya. Kalau sudah seperti ini kami sebagai nasabah yang meminta keringanan dalam hal pembayaran hutang hanya bisa menerima kenyataan tiap hari ditagih dan diganggu via telepon. Kalau dengan nada baik alhamdullilah, tapi kalau dengan nada kasar hanya bisa diam karena dituduh tidak mau membayar hutang, padahal bukan bermaksud untuk melarikan diri hanya minta kebijakan dari pihak Bank Mega terhormat. Kalau sudah begini kemana kami sebagai nasabah yang bermasalah kartu kredit bisa mendapatkan jalan untuk bisa mencicil sampai lunas tagihan kami sesuai kemampuan? Apakah kami harus minta bantuan lembaga yang bisa menyelesaikan permasalahan ini agar terbantu? Mohon solusinya. Terima kasih. Kusuma Dewi Sampit, Kalimantan Tengah Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.