Bank Mega Menagih Bukan ke Pemilik Kartu

Kemarin saya dihubungi oleh Bank Mega, menagih pembayaran kartu kredit atas nama mantan istri saya, nomor kartu 489087005814xxxx (nomor lengkap ada pada redaksi). Dengan kasar mereka menelepon ke hp (rekaman telepon juga ada) dan ke kantor saya, memaki operator dan mengancam akan mengacak-ngacak di kantor.

Sepertinya mereka mendapatkan info dari medsos. Aturan BI untuk hutang kartu kredit hanya boleh ditagih ke pemilik kartu, bukan ke orang lain. Untuk masalah kartu kredit Bank Mega, saya tidak pernah mengajukan permohonan atas nama saya dan saya tidak pernah menandatangani dokumen apa pun.

Kalau terus berlanjut teror ke kantor saya/ke hp saya, akan saya adukan ke pihak berwajib dengan pasal pencemaran nama baik.

Irvan Ridho
Denpasar

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan Bank Mega atas Surat Bapak Irvan Ridho

Kepada Yth. Redaksi mediakonsumen.com Sehubungan dengan surat Bapak Irvan Ridho di mediakonsumen.com (27/3), “Bank Mega Menagih Bukan ke Pemilik Kartu”,...
Baca Selengkapnya

3 komentar untuk “Bank Mega Menagih Bukan ke Pemilik Kartu

    • 22 Juni 2018 - (03:32 WIB)
      Permalink

      Banyak banget pak.. saya korban juga… bahkan menjalar ke mertua saya dan teman2 mama saya… rencana akan saya tindaklanjut ke polda dan ojk serta BI…

  • 9 April 2021 - (16:13 WIB)
    Permalink

    Kalau mau lapor kmna y pak,,soalnya saya bukan nasabh bank mega dan jd bkn pemilik hutang d bank mega tp saya d tlp trs smpai keatasan saya sampai debt collector itu blng keatasan saya buat berhentikan saya,,,kta debt collector itu saya d jdkan referensi oleh seseorang,,

 Apa Komentar Anda mengenai Debt Collector Bank Mega?

Ada 3 komentar sampai saat ini..

Bank Mega Menagih Bukan ke Pemilik Kartu

oleh Irvan Ridho dibaca dalam: <1 menit
3