Penanganan Masalah MNC Play Super Lambat

Setelah saya menjadi pelanggan MNC Play dengan ID 1000208201 sejak Maret 2017, SAYA SUNGGUH KECEWA DENGAN PELAYANAN YANG SAYA TERIMA. Pada awal April 2017 lalu, tiba-tiba saja internet dan TV mati sama sekali. Lampu merah di LOS berkedip-kedip. Kemudian saya langsung menghubungi customer service untuk minta segera dilakukan perbaikan. Tetapi baru 3 hari kemudian teknisi datang untuk melakukan perbaikan. Ketika ditanya apa masalahnya, jawaban dari teknisi tidak jelas. Hanya bilang ada kabel yang putus.

Lalu pada tanggal 2 Mei 2017, tiba-tiba masalah yang sama muncul lagi! Internet dan TV mati sama sekali. Lampu merah di LOS berkedip-kedip. Langsung saya telpon kembali customer service untuk minta agar keesokan harinya ada teknisi yang datang untuk melakukan perbaikan. Setiap hari harus saya telpon ke CS agar ada teknisi datang. Tetapi sampai pada hari ini, tepatnya 5 Mei 2017 pukul 23.00, tidak ada satu teknisi pun yang datang untuk melakukan perbaikan. Padahal saya juga telah terima notifikasi bahwa akan ada teknisi yang datang pada tanggal 5 Mei 2017. Tetapi pada kenyataannya, SEMUA ITU HANYA KEBOHONGAN DARI MNC PLAY SAJA!

Melalui 2 pengalaman ini, saya sungguh dikecewakan oleh MNC Play. Pertama, karena ada 2 masalah yang sama dalam waktu 1 bulan, dan kedua adalah respon dari MNC Play YANG SUPER LAMBAT (SUPER SLOW RESPONSE), ketika ada masalah terjadi DENGAN TIDAK SEGERA MENGATASI PERMASALAHAN DALAM WAKTU KURANG DARI 24 JAM!

Tahukah MNC Play berapa banyak kerugian yang mesti saya alami karena 3 hari ini internet mati (4 hari jika dihitung sampai tanggal 6 Mei)?

1. Saya melakukan banyak pekerjaan dari rumah dan sering kerja sampai malam. Karena tidak ada internet, saya tidak bisa bekerja secara maksimal. Saya mesti pergi ke tempat lain untuk bisa kerja karena membutuhkan internet.
2. Kerugian saya harus bayar untuk pemakaian sebulan penuh, tapi kenyataannya karena ada masalah internet dan tv mati, jumlah pemakaian berkurang tapi pembayaran tetap full!
3. Kerugian atas pemakaian pulsa untuk telpon CS berkali-kali.

Dengan semua kerugian yang saya alami di atas, saya percaya 10000%, pihak MNC Play hanya akan berkata, “Kami mohon maaf atas ketidaknyamanannya. Kami usahakan agar segera diperbaiki.” Setelah diperbaiki pun, tanggapan MNC Play paling hanya begini, “Kami mohon maaf atas ketidaknyamanannya. Teknisi kami telah melakukan perbaikan pada tanggal … Bla bla bla…” Dan tetap saja tidak ada kompensasi apapun dari MNC Play atas kerugian yang saya alami.

Sepertinya tidak ada manfaatnya untuk tetap melanjutkan layanan MNC Play. MNC Play tidak bisa menjamin juga di kemudian hari permasalahan seperti ini tidak akan terjadi lagi. Kalaupun terjadi lagi, juga tidak ada jaminan, teknisi akan datang untuk perbaikan dalam waktu kurang dari 24 jam.

Apabila Anda sedang mempertimbangkan untuk berlangganan MNC Play, saya sarankan lebih baik agar batalkan niat Anda dan hubungi provider lain.

Dion Septian
Jakarta Selatan

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan MNC Play atas Surat Bapak Dion Septian

Menanggapi keluhan yang disampaikan oleh Bapak Dion Septian melalui Surat Pembaca mediakonsumen.com pada tanggal 6 Mei 2017, sebelumnya perkenankan kami...
Baca Selengkapnya

5 komentar untuk “Penanganan Masalah MNC Play Super Lambat

  • 20 Mei 2017 - (09:16 WIB)
    Permalink

    Betuk bgt igu pak, keluhan nya sama dengan saya, cm blng maaf, maaf, maaf, akan di ti dak lanjuti, maaf, ke yamanan anda terganggu tetapi tdk ada realisasi nya pls habis buat tlp cs setiap hari, byr jg full ga ada compensasi, sangat2 di rugikan dati segi waktu, materi dan kenyamanan. Pelayanan super lambat..hanya janji, janji, janji oleh cs nya, teknisi akan datang tp ga pernah di tepati

  • 27 Mei 2017 - (12:14 WIB)
    Permalink

    Waduuuh Pak, saya aja internet mati total dr tgl 24, senasib sama anda, CS MNC yang cuma bisa bilang “maaf” cuma janji akan menjadwalkan perbaikan pada tgl 25, tapi ga datang. Sekarang dijanjikan lagi tanggal 27 jam 11.00.

    Sampai sekarang ga ada kabar. Astaga, usaha kok nipu? Nipu customer yang butuh jasa mereka. MNC jual jasa internet, kalau jasa internetnya mati, BUAT APA DIBAYAR??

  • 13 Juni 2017 - (23:52 WIB)
    Permalink

    Dan… Per hari ini (13 Juni 2017), masalah yang sama pun kembali terjadi! Setelah bulan lalu butuh 4 hari untuk perbaikan. Hahahaha.. Fix-lah ini ngga perlu dilanjut lagi sama MNC Play! Yakali tiap bulan mesti ketemu masalah yang sama plus penanganan gangguan teknis yang super duper lama ngalah-ngalahin siput..

  • 15 Juni 2017 - (16:19 WIB)
    Permalink

    Sama pak, saya dalam 21 hari. Sudah gangguan 12 hari. Baru close tiket kedua 2 hari lalu, sekarang sudah gangguan. Dan selalu SOP teknisi baru bisa H+3 tidak seperti provider lain yang bisa solved 24 jam. Sepertinya mau ganti provider lain saja.

  • 12 Juni 2018 - (11:11 WIB)
    Permalink

    masih mending gan, saya telpon Tel*om karena ganguan dan disuruh tunggu maksimal 3x24jam atau 3 hari tapi teknisi tidak kunjung datang, 4 hari telah berlalu, saya pun telpon Tel*om sekali lagi dan mereka minta waktu 3x24jam lagi, saya mengunggu 3 hari dan teknisi tidak kunjung datang, lalu saya lapor ke plasa Tel*om untuk melapor gangguan, saya menunggu antrian kurang lebih 3 jam karena hanya 1 loket saja yang buka, saya jelaskan kepada mereka masalah saya dan mereka minta waktu 3x24jam, dua hari kemudian teknisi dari telkom datang untuk mengecek dan saya tanya kenapa bisa tiba tiba gangguan dan jawaban teknisinya “oooh, maaf pak saya lupa pasang kabel optiknya bapak, karena minggu yang lalu ada yang pasang baru”,
    intinya:
    – Jangan menghabiskan waktu untuk menelpon 147, karena TIDAK ADA GUNANYA mereka tidak akan peduli dengan anda, bila perlu anda datang langsung ke plasa Tel*om.
    – Saya heran sama teknisinya kenapa bisa “lupa” memasang kabel optik saya
    – Saya sarankan minta nomor telpon teknisi telkom sehingga jika ada gangguan bisa langsung lapor ke mereka dan tidak perlu ngomel lewat 147 atau menunggu lama di plasa Tel*om
    – Tel*om harus meningkatkan kepuasan pelanggan mereka dengan cara peduli dengan costumernya

 Apa Komentar Anda mengenai MNC Play Media?

Ada 5 komentar sampai saat ini..

Penanganan Masalah MNC Play Super Lambat

oleh Dion Septian dibaca dalam: 2 menit
5