Permohonan Keringanan Pembayaran Kartu Kredit Bank Mega

Kepada yang terhormat Bapak/Ibu Bagian Collection Bank Mega,

Saya pemegang kartu kredit Mega Visa dengan no. 4201 9200 8204 XXXX sejak 2014. Sudah hitungan 2 bulan ini saya sudah tidak mampu lagi membayar tagihan walaupun min payment yaitu sebesar Rp 1.000.000-an. Saya sudah menjelaskan dengan collection Bank Mega via telepon tentang masalah saya dan meminta keringanan jika ada reschedule cicilan tetap tiap bulan semampu saya tapi ditanggapi dengan penjelasan tidak ada program reschedule di Bank Mega.

Saya sudah menelepon juga ke call center mega dan membuat laporan dengan ID REV 7222621 dan REV 7227238 perihal kesulitan saya dan saya ingin meminta keringan untuk mencicil tagihan saya dengan kemampuan financial saya saat ini.

Saya tidak ingin lari dari tanggung jawab saya, maka dari itu saya meminta tolong agar bank mega bisa memberikan keringanan pada saya. Saya sekarang tidak bekerja dan sedang hamil 6 bulan, gaji suami saya hanya cukup untuk sehari-hari dan saat ini saya memerlukan banyak biaya untuk persiapan lahiran anak saya yang didiagnosis dokter harus sesar sedangkan biaya persiapan lahiran pun saya bingung dan saya pun ada tagihan lainnya.

Saya sekarang benar benar kesulitan tapi saya mempunyai niat baik untuk melunasi tagihan dengan cara mencicil, tapi setiap saya menjelaskan kepada collection, mereka selalu bersikeras dan tak acuh. Saya mencoba mencari informasi ke Bank Indonesia dan katanya saya bisa untuk mencoba mediasi, tapi saya bingung karena selalu didesak terus menerus. Saya ingin sekali mengajukan surat permohonan keringanan. Saya hanya minta keringanan tagihan saya di-reschedule jadi cicilan tetap dan bukannya mau lari tidak mau bayar. Saya akan tetap membayar kewajiban saya tapi sesuai dengan kemampuan saya tiap bulan sampai lunas.

Mohon sekali lagi kepada Yth Bagian Collection Bank Mega bantu saya agar masalah ini tidak terus berkepanjangan dan tagihan saya semakin bertambah. Saya tunggu kabar baik dari pihak Bank Mega secepatnya dan saya berharap ada solusi atas keluhan saya ini.

Terima kasih.

Dessy
Bandung, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan Bank Mega atas Surat Ibu Dessy

Kepada Yth Redaksi mediakonsumen.com, Sehubungan dengan surat Ibu Dessy di mediakonsumen.com (25/12), “Permohonan Keringanan Pembayaran Kartu Kredit Bank Mega“, kami...
Baca Selengkapnya

2 komentar untuk “Permohonan Keringanan Pembayaran Kartu Kredit Bank Mega

  • 26 Desember 2019 - (19:06 WIB)
    Permalink

    Semoga permohonan keringanan dan re-schedule utang Kartu Kredit (KK) dapat disetujui oleh bank penerbit KK. Tetapi, sebaiknya jangan berharap banyak, apalagi sudah ada tanggapan dari Debt Collector bahwa tidak ada program tersebut.

    Beberapa nasabah KK seringkali keliru dalam menggunakan KK sehingga sebabkan macet. Sejatinya, KK memiliki banyak keuntungan, disamping bebas bunga satu bulan dan banyak benefit lain yang bisa dimanfaatkan.

    KK adalah sebagai pengganti uang tunai, sejatinya menggunakan KK tidak boleh melebihi kemampuan bayar. Jika tidak, maka utang KK akan menjadi utang yang buruk.

  • 29 Januari 2020 - (14:01 WIB)
    Permalink

    saya pernah berada di situasi seperti anda, mbak, nunggak 5 CC sekaligus. Saya butuh waktu 3 tahun untuk mencicil. Puji Tuhan ‘roda berputar’ dan sekarang sudah saya lunasi semua dan saya tidak mau lagi apply CC, trauma tapi memang banyak keuntungannya seperti diskon khusus dan cicilan 0%.

    Mbak tetap semangat dan selalu berdoa pada Tuhan YME, semoga lahiran lancar dan pake BPJS aja mbak kalo memang sudah terdianogsa harus sesar.

 Apa Komentar Anda?

Ada 2 komentar sampai saat ini..

Permohonan Keringanan Pembayaran Kartu Kredit Bank Mega

oleh Dessydessy1212 dibaca dalam: 1 menit
2