Surat Pembaca

Penyelesaian Klaim di Pusat Resolusi Shopee yang Berbelit-belit Tidak Kunjung Selesai

Kronologinya, seorang pembeli saya di Shopee (dengan ID: misswhitening) order pada tanggal 13 Mei 2022 pukul 09.00 WIB. Lalu pada tanggal 13 Mei 2022 pukul 15.06 WIB, customer chat mau batalin orderannya dan mau bikin orderan baru. Pukul 15.17 WIB pada hari yang sama, kami memberitahu bahwa tidak bisa cancel orderan, karena paketnya sudah dibawa oleh kurir, tapi tetap customer ini ngotot minta cancel.

Kami pun tidak bisa berbuat apa-apa, karena paket tersebut sudah dibawa kurir yang melakukan pick up ke tempat kami. Namun tiba-tiba pada pukul 15.43 WIB, customer ini chat ke kami memberikan screenshot penilaian produk yang dia beli sebelum-sebelumnya. Customer ini memberikan bintang 1 dengan memberikan ulasan mengenai orderan-nya yang tidak bisa kami cancel.

Saat itu juga kami memutuskan untuk memblok customer seperti ini, agar tidak bisa membeli produk kami lagi.

Lalu pada tanggal 25 Mei 2022 pukul 14.15 WIB, kami mendapatkan notifikasi bahwa pembeli melakukan komplain karena barang diterima dalam kondisi rusak dan mengklaim bahwa pembeli punya video unboxing. Kami pun memberikan bukti video dan foto produk sebelum dikirim dalam keadaan baik (seperti yang diminta Shopee). Akan tetapi sampai saat ini pembeli belum juga meng-upload video unboxing tanpa jeda setelah produk diterima, dan hanya memberikan foto produk saja.

customer minta cancel
sudah diberi penjelasan barang sudah dibawa kurir
teror ulasan bintang 1 dari customer
penjelasan jawaban saya forward ke shopee
customer klaim katanya segel sudah terbuka
customer ngomel "pembeli adalah raja"
Foto klaim dari customer (tanpa disertai video unboxing , yang "katanya ada" , tapi tidak pernah di upload
Foto dan video produk sebelum dikirim
Jawaban dari pihak ekspedisi (sicepat)
shopee meminta upload unboxing video dari customer, tapi tidak pernah di upload oleh customer

Setelah 5 kali order tidak ada masalah, ketika permintaan cancel orderan tidak dipenuhi, lalu secara tiba-tiba bilang bahwa barangnya diterima dalam keadaan rusak. Kemudian mengklaim punya video unboxing ketika produk diterima, tapi tidak juga di-upload.

Selain itu, setelah kami perhatikan foto yang diberikan oleh pembeli, terlihat sepertinya segel plastik yang melapisi kemasan atas itu sudah dibuka Di kolom diskusi pun si pembeli mengkonfirmasi bahwa dia memang membuka plastik shrink pelindung barang tersebut. Harusnya kalau memang gak mau terima, ya gak usah dibuka itu plastiknya.

Kami pun sudah mendapatkan informasi WhatsApp dari pihak ekspedisi (SiCepat), mereka bilang bahwa paket tersebut ketika diterima pertama kali dalam kondisi baik.

Sampai berita ini dituliskan, dana penjualan kami masih ditahan oleh pihak Shopee. Anehnya di status update terakhir dari tim Shopee , masih meminta hasil investigasi dari pihak ekspedisi. Padahal pihak ekspedisi sudah memberi kabar bahwa barang tersebut diterima pertama kali dalam keadaan baik.

Sungguh aneh tapi nyata KUALITAS TIM KLAIM SHOPEE ini.

Ade Rohdiati
Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Belum Ada Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pihak yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Komentar

  • Shopee aja estimasinya beda sama expedisi.
    Expedisi estimasinya 10 hari dintulis 7 hari
    Yang 14 hari juga di tulis 7 hari.
    Mau pakek expedisi apa aja pas kita complaint perbedaan ke Expedisi mereka bilang 10 hari atau ada yang 14 hari

    Pas di cek kebenarannya emang bener untuk 2 layanan expedisi yang aku gunain segitu estimasinya. Dari shopee malah tetep ngasih 7 hari.. rugi bos. Mending tokped

  • Mending blacklist aja org kayak gitu.
    Shopee jg udah jelas itu buyer ga bisa tunjukkan bukti video unboxing paket. Dari ekpedisi jg udah ada bukti bahwa paket diserahkan dlm keadaan baik.
    Mestinya komplain udah bisa ditutup dan dana diteruskan ke seller. Ribet emang shopee. Kalo di ijo mah masalah kayak gini udah beres

  • Masalah sudah selesai dan dana kami sudah diteruskan oleh pihak shopee