Surat Pembaca

Merasa Tertipu dengan Gimmick Promo Pembayaran GoPay di Tokopedia

Terima kasih kepada Media Konsumen, yang akhirnya menerbitkan surat ini. Saya hanya ingin membagikan pengalaman saya tertipu oleh GoPay x Tokopedia, oleh iming-iming promo cashback transaksi di Tokopedia.
Kejadian bermula saat saya melakukan pembelian logam mulia pada tanggal 13 Februari 2023. Saat akan check out, muncul promo cashback GoPay Coins senilai Rp100.890 di halaman pembayaran, apabila menggunakan metode bayar GoPay (sebelumnya saya akan menggunakan metode bayar VA BCA).

Berhubung ada promo saya alihkan pembayaran dengan GoPay (tidak sempat terdokumentasikan). Hingga akhirnya pada tanggal 16 Februari 2023, pesanan saya terima dengan aman. Namun ketika mengecek saldo GoPay Coins tidak berubah. Saya coba cek invoice pembelian, memang tidak muncul cashback yang saya gunakan.

Saya hubungi Tokopedia Care dan mendapatkan jawaban yang sangat mengagetkan. Bahwa transaksi saya melanggar syarat dan ketentuan Tokopedia poin M nomor 12, yang berbunyi “Setiap promo Tokopedia tidak berlaku untuk pembelian logam mulia”. Yang membuat saya kecewa adalah, mengapa notifikasi promo dimunculkan sejak awal? Padahal sudah jelas transaksi saya logam mulia. Apa sistem Tokopedia sedang pikun? Kemudian ada perbedaan jawaban CS Tokopedia dengan email yang dikirimkan.

Pada saat metode bayar saya ganti GoPay pun promo tercantum. Seharusnya jika tidak sesuai dengan syarat dan ketentuan, promo tidak dapat digunakan. Hingga saat check out pun saya tidak mendapatkan informasi terkait pembatalan promo. Padahal promo-promo lain, jika tidak sesuai dengan ketentuan tidak dapat digunakan check out dan selalu ada syarat dan ketentuan.

Mungkin memang saya yang terlalu bodoh untuk menggunakan Tokopedia dan GoPay yang sangat high tech untuk meningkatkan penggunaan dompet GoPay dengan gimmick promo menipu pengguna. Ke depan saya tidak akan pernah lagi menggunakan GoPay dalam hidup saya. Bukan masalah berapa nominal yang seharusnya saya dapat, tapi saya tipikal manusia yang paling benci ditipu mentah-mentah. Ini kali kedua saya tertipu promo yang sama, hanya saja dulu tidak memiliki bukti dokumentasi. Promo dibatalkan, padahal pembelian pompa. Aneh sekali.

Demikian surat ini agar menjadi bahan pembelajaran pembaca agar tidak mudah tergiur promo tidak jelas yang sebenarnya justru menyulitkan hidup. Kalau saja saya bayar transaksi dengan VA BCA, tidak repot memindahkan dana, apalagi terpotong biaya top up hahahaha.

Achmad Syarifudin
Kediri, Jawa Timur

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Belum Ada Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pihak yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Komentar

    • Murni kesalahan TS yang tidak teliti sebelum checkout, pasti terburu2 ketika pembayaran.... tokopedia memang gak bisa gabung bebas ongkir & cashback lagi sekarang

      • sebenarnya bisa kok .
        cashback plus gratis ongkir
        hanya saja, awal tahun 2023 sistem tersebut diubah dan hanya menggunakan satu kupon dalam satu kali transaksi.
        .
        jika mw mengunakan keduanya ada trik kusus yakni menggunakan aplikasi gopay dan tokopedia versi lama dan itu tidak semua orang tahu dan sedikit ribet bagi sebagian orang.?

        • Saran ja lebih banyak membaca dari pada merasa bung. Aturan itu udh lama di market place mana pun, beli LM di market place jgn harap untung (cashback dkk), biaya asuransinya ja udh bikin buntung. ??

        • Apakah sudah mengaktifkan langganan plus? Kalau belum, gratis ongkir dengan cashback tidak bisa digabungkan

          • Semenjak ada program langganan plus. Kita sebagai pembeli harus memilih antara gratis ongkir atau cashback. Tapi kalo aktifkan langganan plus bisa mendapat promo keduanya

  • Belanja toped saya pakai yg basic saja, pesen, transfer atm / mbanking done. kalau dapat promo cashback syukur ga dapat ya sdh. Saya aj sdh pusing dgn kerjaan makanya ga pernah mau pakai go pay, dana, plus, kredivo dll. Lihat2 berita2 di mk saja sdh serem2 .Banyak system ngebug, banyak complain dll juga Jadi jgn mudah prrcaya sama promo2, cashback, baca dulu ketentuan nya ya.

  • Seandainya yg kamu belanja bukan LM pun, hanya bisa pilih salah satu "promo": ongkir atau cashback. Di invoice jelas terlihat yg terpilih itu promo ongkir 20rb.

    • Benar, karena TS nya pilih bonus ongkir makanya tidak bisa cashback. Saat ini Tokopedia sudah tidak bisa memakai Cashback dan Gratong bersamaan.

      • Saya kemarin beli hp di tokped, gratis ongkir dan dapat cashback 50k, kan sudah di bilang setiap pembelian barang yang ada hadiah casback ya tetap dapat walaupun ongkirnya gratis ataupun berbayar

    • Itu bukan cashback yang gak bisa digabung sama ongkir pak. Itu cashback yang didapat kalau melakukan pembayaran penuh pakai gopay. Misal kek kemarin gwe beli makanan kucing harga 245.600, gwe dapet bonus ongkir 15000 sama cashback 2.456 (1% dari total belanja). Coba kali-kali bayar penuh pakai gopay, nanti dapat deh cashback berupa gopay coin.

  • kalau saya malah terbiasa dengan gopay, so far saya merasa di untungkan dengan adanya gopay di tokopedia, gojek, alfamart, pluang dll, untuk belanja elektronik, kebutuhan sehari-hari, pembayaran tagihan bulanan atau transaksi lainnya. lumayan banyak cashback dan diskonnya.

  • Awas di tuntut tokped pencemaran nama baik, yg menuduh tokped menipu, padahal anda yg tidak baca ketentuan, anda darurat membaca karena sudah silau casback 100rb, dan juga anda tidak ada ruginya bahkan dapat disc ongkir 20 rb, dan ancaman anda yg gak pakai gopay juga tidak ada pemaksaan dan saya rasa tokped malah bersukur tidak punya customer yg haus cashback

    • ?????????????????
      .
      tolong kasih tahu tokopedia supaya dituntut??.
      .
      siapa tahu nanti anda DIANGKAT jadi DIREKSI TOKOPEDIA.
      .

  • Bantu jawab ya kak.
    1. Tokopedia dengan kebijakan barunya memberi pilihan kalau ingin menggunakan bebas ongkir, maka cashback promo tidak berlaku lagi. Begitu juga sebaliknya.
    2. Sejak dulu, cashback untuk logam mulia memang sudah tidak diberikan cashback karena melanggar S&K yang di tetapkan tokopedia.

    Ada baiknya kakak membaca S&K setiap online shop yang ada. Kalaupun muncul cashback dengan nominal tertentu, itu hanya potensi cashback yang artinya jika tidak ada S&K yang dilanggar, maka anda bs mendapat cashback

    • Sarap loe Ryan, bukan bantu cari solusi atau berbagi pengalaman, malah komen nggak penting

      • Sarap gimana ya? Kan saya udh berbagi pengalaman, pada dasarnya logam mulia emg tdk akan mendapatkan cashback. Sudah ada kok S&K nya. Salah saya dimana ya? Mau di debatpun tokped, ttp aja kalau melanggar S&K, ngga akan dapat cashback. Btw kakak yg ngaku ga sarap, punya solusi apa emgnya kak? Hihi

        • Kalo logam mulia gak bisa dapat cashback dan melanggar s&k lalu kenapa dimunculkan Potensi Cashbacknya saat Checkout ? apa cuma Gimmick sekedar iming-iming menarik minat.!?
          ini yg dimaksud TSnya mempertanyakan sistem Topednya...Kalo barang itu sudah melanggar s&k Cashback knapa ditampilin cashbacknya..??
          ada baiknya ente literasi dulu juga,,, sblm suruh orang baca s&k

          • Kakak Paham Potensi Cashback kan? Tau potensi kan? Gitu aja sih. Kalau ga melanggar, ya pasti dapat. Silahkan debat pihak tokopedia sampe kapanpun ga akan menang kalau potensi itu melanggar aturan walaupun muncul nominal cashbacknya. Namanya juga potensi

      • bukan gitu konsep nya gaes.
        .
        yg namanya aplikasi pasti ada erornya dan itu terjadi pada aplikasi tokopedia.
        .
        gak ada yg perlu dipermasalahkan , harusnya yg salah adalah TIM APLIKASI. bukan user .
        .
        jika aplikasi lancar dan tidak eror pasti tidak terjadi komplain.
        .
        jika emas gak bisa cashback yaaa, matikan fitur cashback untuk produk emas .
        .
        bukan malah menyalahkan user karna tidak baca aturan cashback.
        .
        intinya tokopedia gak mw rugi dan salah ats aplikasi yg mereka miliki .??

  • Wew, aneh bener Pada belain tokped, simpelnya sih klo diawal ga boleh yah mending sistem nya yg diperbaiki, itu kan pop up cashback otomatis muncul, nah kita ngeklik dong, harusnya mah akuin aja ada kesalahan teknis, bukannya malah nyalahin pelanggan, hebat banget MP anak negeri yang udah jadi unicorn, bisa nyalahin pelanggan tanpa bisa membenahi kekurangan nya

    • Itu cuma info kalo byar pakai gopay dapat cashback, tapi pembeli juga harus paham tokopedia memberikan opsi. Kalo sudah gratis ongkir, tidak dapat cashback.
      Jadilah smart buyer.

    • Budayakan baca aturan Bro jangan asal komen jelek. Sudah lama Promo Cashback tidak bisa di gunakan bersamaan Promo Gratis Ongkir. Pembeli hanya boleh menggunakan opsi salah satu dari itu....TS Kliknya kan Gratis Ongkir sesuai Invoice tercantum....

      • Siapa bilang promo cashback ga bisa dipakai dengan gratis ongkir? Memang ga semua kupon cashback bisa dipakai dgn gratis ongkir tp masih ada bbrp kategori kupon cashback yg msh bisa dipakai bareng dgn gratis ongkir. Dan lagian cashback yg dlm kasus TS ini adalah cashback dgn metode pembayaran gopay bukan cashback dr halaman reward/kupon

  • bukan masalah malah membela tokopedia atau siapa. itu ditokopedia sudah ada ketentuanya dg jelas,,,ditoped juga kl emg voucher nya bisa dipakai dan ada CB nya pasti jg masuk CB.sudah jelas yg salah TS,toh TS jg pakai voucher gratong.budayakan membca S&K sebelum membeli bukan budayakan misuh dengan ke******an sendiri.

    • Di TOKOPEDIA pilih salah satu bebas ongkos kirim atau Cashback, kalau sudah pilih bebas ongkir tak dapat Cashback, alias tidak bisa SERAKAH INGIB DUA DUANYA

      • kadang tuh tetep bisa dpt dua2nya, tp hanya pembayaran pake gopay aja yg bs dpt cashback tambahan, itupun cuma 1% palingan.

    • yg komen promo cashback dan gratis ongkir tidak memahami permasalahan TS. memang betul cashback dan gratis ongkir itu tidak bisa digabung, tetapi yg TS bilang itu, cashbacknya memang bisa gabung karena itu promonya munculnya saat pembayaran. coba kalian cekout nah pas mau bayar itu pasti ada cashback dari gopay, kalau pembayarannya pakai gopay. nilainya cuma 1℅ dari pembelian.

      • Masalahnya simple kak, pembelian logam mulia emang ga akan dapat potensi cashback walaupun muncul info nominal cashback. Namanya aja potensi, jika tidak ada pelanggaran, ya pasti dapat cashback.

      • @Yuli Fitriani, Betul.
        Promo dari gopay bisa digabung dengan bebas ongkir (berbeda dengan Cashback dari Tokped).
        Sebagai tambahan info saja, tampilan promo Gopay di bagian bawah hanya sebagai informasi bahwa ada tawaran promo dari Gopay.
        Validitas promonya sendiri akan diseleksi melalui 2 tahap.
        Jika lolos validasi tahap pertama, maka promo akan muncul di kotak bagian atas (info "Promo yang sedang digunakan").
        Jika lolos tahap ini, walaupun muncul di info bagian atas, belum tentu juga cashback Gopay nya akan didapat.
        Sistem akan melakukan validasi lagi saat eksekusi pembayaran. Validasi sesuai ketentuan S&K.
        Pernyataan saya di atas berdasarkan fakta yang saya alami sebagai user (pembeli).

        Mungkin yang bisa dijadikan pertanyaan, kenapa promo ini tidak otomatis saja menghilang (tidak usah ditampilkan) jika memang transaksi mengandung produk yang melanggar S&K terkait promonya, supaya tidak ada kesan gimmick atau penipuan.

        Asumsi saya dari sisi Desainer Aplikasi Sistem Komputer:
        Aplikasi Gopay dan Tokopedia merupakan aplikasi yang berbeda.
        Walapun joint-company, tapi secara perusahaan berbeda, otomatis sistem aplikasi nya juga berbeda (berdiri sendiri).
        Secara sistem, validasi dilakukan saat proses closing transaksi.
        Berbeda halnya dengan cashback yang disediakan oleh Tokopedia.
        Pilihan cashback bisa otomatis non-aktif jika promo Gratis ongkir dipilih, karena semuanya di-handle dalam satu sistem aplikasi.

        Mekanisme eksekusi promo di atas, sebetulnya bukan untuk Gopay saja. Untuk promo dari pihak ketiga lainnya pun seperti itu.
        Ada kemungkinan Promo ditolak saat eksekusi pembayaran.
        Karena mekanisme seperti ini juga, pihak Tokped selalu menekankan bawah perolehan promo ditentukan berdasarkan pertimbangan S&K, bukan serta-merta pasti diperoleh jika tampil di layar.
        Demikian mungkin. Wallahualam Bissawab.

  • Udh pake promo bebas ongkir itu..... Jd g bisa doble.... Dn klo pun bisa pake promo caahbackbttp g akan dpt karena LM tdak ada caahback