Ilustrasi Keluhan Surat Pembaca Pengiriman KK Mega Visa Gold sejak Desember 2017 13 Februari 201823 Maret 2018 ariw 1 Komentar Pengiriman Kartu Kredit Bank Mega Ikuti kami di Google Berita Pada tanggal 21 Desember 2017 saya menerima pemberitahuan lewat sms bahwa pengajuan kartu kredit Bank Mega Visa Gold telah disetujui. Pada tanggal 25 Desember kartu kredit Mega Visa Gold sudah masuk pengiriman oleh kurir dalam jangka waktu 14 hari kerja. Selama 14 kerja saya menunggu sejak notifikasi sms perihal pengiriman kartu kredit Mega Visa Gold tetapi kartu kredit yang dijanjikan belum saya terima. Dan akhirnya tepat pada tanggal 14 Januari 2018 saya telepon bagian CS Megacall (1500010) dengan mbak Fatma dan dibuatkan laporan dengan nomor REV4324468 dengan isi laporan untuk mem-follow up bagian kurir agar segera dikirimkan kartu kredit Mega Visa Gold saya. Sayapun diminta menunggu oleh Mbak Fatma selama 14 hari kerja kemudian dan tepat pada hari ini tanggal 13 Februari 2018 kartu yang dijanjikan akan dikirim belum sampai di tempat saya. Saya pun kembali menelpon CS Megacall (1500010) yaitu Mbak Nofie dan dijanjikan akan diselesaikan oleh pihak kurir pengiriman kartu kredit 7 hari kerja ke depan kartu saya akan sampai. Saya kecewa dengan pelayanan dari Bank Mega dengan pengaduan lewat CS Mega Call tidak ada tindak lanjut dari kurir untuk menyelesaikan pengiriman kartu kredit tepat waktu. Permohonan saya agar Bank Mega lebih responsif untuk menindaklanjuti pengaduan dari salah satu pelanggannya. Wibowo Gunung Kidul, Yogyakarta Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
sugeng agus sugito30 Juli 2018 - (19:11 WIB)Permalink sama saya juga merasakan sekarang seperti yang bapak rasakan LELET Login untuk Membalas