Tanggapan Bank DBS atas Surat Bapak Zony Bangun

Yth. Redaksi Surat Pembaca MediaKonsumen.com,

Pertama-tama, kami ingin mengucapkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya atas dukungan yang telah diberikan MediaKonsumen.com kepada PT Bank DBS Indonesia (Bank DBS Indonesia) selama ini.

Melalui surat ini, kami ingin memberikan tanggapan atas surat pembaca bertajuk “Sulitnya Menutup Kartu Kredit” oleh Sdr. Zony Bangun yang dimuat MediaKonsumen.com pada tanggal 3 Juli 2018.

Dalam surat pembaca disebutkan bahwa penulis menanyakan status penutupan kartu kreditnya.

Sehubungan dengan keluhan tersebut, kami telah menghubungi Sdr. Zony Bangun pada tanggal 4 Juli 2018 untuk menginformasikan bahwa kartu kredit DBS beliau telah dilakukan penutupan. Informasi dapat diterima dengan baik. Dengan demikian permasalahan telah diselesaikan dengan baik oleh kedua belah pihak.

Kami sangat berterima kasih kepada Sdr. Zony Bangun atas kerjasamanya yang baik, juga kepada MediaKonsumen.com yang telah berkenan menayangkan surat tanggapan ini.

Salam,

Mona Monika
Head of Group Strategic Marketing & Communications
PT Bank DBS Indonesia


Catatan Redaksi: Tanggapan ini dikirimkan melalui email ke Redaksi Media Konsumen.

Bank DBS “Kacau Balau”, Sulitnya Menutup Kartu Kredit

Ini adalah surat terbuka saya yang ke 2 untuk Bank DBS, setelah surat yang pertama tidak ditanggapi sama sekali oleh...
Baca Selengkapnya

Satu komentar untuk “Tanggapan Bank DBS atas Surat Bapak Zony Bangun

  • 9 Juli 2018 - (12:04 WIB)
    Permalink

    Terima kasih untuk surat tanggapan dari Bank DBS. Ada 2 hal yang mesti saya komentari sbb :
    1. Saat ini saya memagang 2 surat penutupan kartu kredit dari Bank DBS, yang pertama tertanggal 24 Mei 2018 dan yang kedua tertanggal 5 Juli 2018.
    Surat penutupan kartu kredit yang pertama ternyata hanya “bohong-bohongan” karena faktanya tanggal 2 Juli 2018 saya masih dapat tagihan iuran tahunan dari Bank DBS. Semoga surat penutupan kartu kredit yang kedua dari Bank DBS benar-benar dapat dipertanggungjawabkan isinya. Semoga tidak akan ada hal-hal yang mengejutkan lagi dari Bank DBS ke depannya. Kita lihat saja.
    2. Komplain saya mengenai kenapa saya selalu membayar tagihan kartu kredit saya tepat waktu sesuai tanggal jatuh temponya, sama sekali tidak ditanggapi oleh Bank DBS. Mohon ditanggapi dan jelaskan permasalahannya secara transparan!

    Salam,
    Zony
    Salam

 Apa Komentar Anda mengenai Tanggapan Bank DBS Indonesia?

Ada 1 komentar sampai saat ini..

Tanggapan Bank DBS atas Surat Bapak Zony Bangun

oleh Redaksi dibaca dalam: 1 menit
1