Berusaha Keluar dari Pinjaman Online

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh,

Saya Tyo, umur 24 tahun, tinggal di Cikarang di sebuah rumah kontrakan. Saya bekerja di suatu perusahaan otomotif dan status masih sebagai karyawan kontrak. Saya sudah menikah di akhir tahun 2017 lalu. Saya lahir di keluarga yang kurang mampu.

Saya mau bercerita sedikit tentang kesalahan saya yaitu terjerumus pada riba. Sekarang saya menyesal dan ingin mengakhiri riba ini tapi teramat sulit, karena pendapatan saya akhir-akhir hanya cukup untuk memenuhi kebutuhan hidup dan tidak ada dana lebih untuk membayar hutang saya. Di perusahaan tempat saya bekerja juga lagi sepi lemburan.

Hari semakin hari bunga pinjaman saya terus bertambah banyak, karena saya meminjam uang di beberapa apk pinjaman online (mungkin itu hal terbodoh saya), tapi apa boleh dikata pada saat itu situasi sangatlah mendesak. Karena bagaimanapun saya seorang suami yang punya tanggung jawab besar kepada istri saya. Saya tidak mungkin membiarkan keluarga saya kelaparan. Terpaksa waktu itu dari 2 pinjaman online yang saya pakai, saya mencari pinjaman online lainnya. Dalam pikiran saya yang penting saya bisa mencukupi kebutuhan keluarga. Tanpa sadar sudahlah banyak bagi saya, dan sekarang saya harus gali lubang tutup lubang untuk melunasi hutang saya.

Hidup saya jadi tidak tenang, karena takutnya hal ini mengganggu pikiran istri saya dan berdampak pada kehamilannya. Saya juga ingin memulai sebuah usaha untuk tambahan penghasilan tapi apalah daya kalau riba saya terlalu banyak, untuk menabung saja tidak bisa. Saya sekarang bingung mau bagaimana, karena target saya lebaran tahun depan harus sudah bersih semua hutang-hutang saya dan saya ingin memulai hidup baru dengan tenang. Dan ingin keluarga kecil saya juga bisa harmonis.

Melalui surat ini saya berharap ada salah satu atau bahkan banyak pembaca yang berkenan membantu saya. Sebenarnya saya ingin mencari seseorang yang berkenan membantu saya untuk meminjamkan uang dan tidak ada bunga pinjaman. Supaya saya bisa melunasi hutang riba saya. Saya berjanji akan melunasinya tapi dengan cara cicilan.

Saya percaya di setiap kesusahan ada jalan menuju kemudahan, semoga di sini saya menemukan jalan itu.. Aamiin. Terima kasih atas perhatian dari saudara-saudara.

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Tri Budi Prasetyo
Cikarang Selatan
Bekasi, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

 Apa Komentar Anda mengenai pengalaman ini?

Belum ada komentar.. Jadilah yang pertama!

Berusaha Keluar dari Pinjaman Online

oleh Tri Budi Prasetyo dibaca dalam: 1 menit
76