Tidak Lolos BI Checking karena ada Tunggakan meski Tidak Punya Hutang di Bank BTPN,

Selamat siang,

Tidak lolos BI Checking Dikarenakan ada tunggakan di Bank BTPN, tetapi saat mau dilunasi bank tidak tahu tunggakan saya bisa dibayar kemana?

Singkat cerita saya mau mengambil KPR di Bank BTN sudah lengkap semua berkas tiba tiba saya dihubungi oleh pihak Bank katanya saya tidak lolos BI Checking karena ada tunggakan di Bank BTPN senilai Rp1.000.000. Saya kaget karena selama ini saya tidak merasa mempunyai hutang di bank tersebut.

Lalu saya pergi ke bank tersebut bertemu CS dan ia bilang saya tidak terdaftar di bank itu tetapi ada tercatat di BI checking bahwa saya mempunyai hutang di BTPN cabang Gunung Sahari, Jakarta, sementara saya berdomisili di Sulawesi Tenggara.

Yth Bank BTPN, saya bersedia membayar tunggakan tersebut agar saya bisa mengambil KPR, tapi tolong solusinya. Perjelas saya harus membayar ini di mana? Sudah 4 kali saya ke Bank BTPN Cabang Kota Kendari – Saranani, tetapi belum juga ada solusi. Sementara dari pihak bank BTN menyuruh agar segera memperbaiki status BI checking dengan membayar hutang & meminta surat pelunasan hutang.

Sungguh saya sangat bingung karena di BI Checking tidak tertera bahwa saya meminjam dari perusahaan mana. Bahkan pihak BTPN tidak bisa searching kemana harus saya membayar & mendapat surat pelunasan hutang. Jika diperlukan bukti BI checking saya bisa menunjukkannya.

Terima kasih.

Doviti Indah Setiawaty
Kendari, Sulawesi Tenggara

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

14 komentar untuk “Tidak Lolos BI Checking karena ada Tunggakan meski Tidak Punya Hutang di Bank BTPN,

  • 17 Oktober 2019 - (06:50 WIB)
    Permalink

    saya juga mengalami hal yang sama persis seperti ini sekarang, belum mendapat penyelesaian dari bank BTPN

  • 13 November 2019 - (11:41 WIB)
    Permalink

    saya juga menhgalami hal yang sama… bagai mana solusi untuk menyelesaikannya.. mohon bantuannya..

    • 11 Januari 2020 - (07:33 WIB)
      Permalink

      saya juga mengalami hal yang sama sedang kan dari pihak bank btpn tidak ada pnyelesaian

  • 17 Februari 2020 - (18:54 WIB)
    Permalink

    saya dan istri pun mengalami hal yang serupa, tidak pernah mengajukan pinjaman ke BTPN tapi di BI ceking terdapat col 5 BTPN. dari pihak BTPN tidak memberikan solusi. dan slik OJK pun tidak dapat memberikan gambaran. aneh hal seperti ini terjadi .

  • 13 Maret 2020 - (22:51 WIB)
    Permalink

    Sya juga mengalami hal yg sma.ada yang bisa kasi informasi cara mengatasi nya.?terimakasi

    • 18 Agustus 2020 - (00:34 WIB)
      Permalink

      Saya juga kaget krna akan pengajuan di bank BPD JD batal krna BI cheking sy ada tunggakan di BTPN gunung Sahari Jakarta. Anehnya sy tidak pnya pinjaman disana. Dan memang sy pernah pinjam online tp slalu tepat wktu byr. Tidak pernah nunggak. Perna datangi kntr BTPN di kota sy tp kata mreka cm disarakn ajukan keluhan. Tidak ada penyelesaian kan.

  • 14 Maret 2020 - (01:30 WIB)
    Permalink

    Nah, karena ada nama btpn yang tersangkutkan, tapi ketika didatangi mereka mengaku bingung pula, maka kalau saya boleh menebak, berarti sesungguhnya nama2 Anda dipergunakan secara tidak sah di salah 1 produk btpn, tapi yang memang tidak bersangkut-paut secara langsung dengan kantor btpn di mana pun (kecuali kantor pusatnya di ibukota), karena memang produk btpn tersebut adalah produk digital (berbasis internet).

    Silakan search sendiri, apa produk tersebut. Walaupun sejatinya produk tersebut adalah produk tabungan sehingga tidak mungkin menyebabkan status jelek di BI, tapi ada 1 produk turunannya yang bentuknya mirip2 seperti KTA.
    Nah ini lah yang kemudian (ketika diambil & tidak dilunasi) bisa berpengaruh ke status di BI.

    Ternyata bisa juga ya memakai identitas orang lain untuk daftar di produk ini… berarti proses pengecekan maupun keamanannya kurang kuat tuh hehehe.

    • 8 Mei 2020 - (13:56 WIB)
      Permalink

      Maksudnya KTA apa mas??
      memang ada KTA yang bisa nginduk ke BTPN??kalo ada apa ajah nma2KTA NYA?

  • 8 Mei 2020 - (13:54 WIB)
    Permalink

    Saya juga menglami hal yang sama dan nama saya tertera di BTPN KCP gunung sahari dgn pinjaman 1.000.000 dan sudal collec 5 sangat kaget sedangkan saya tidak pernh melakukan pinjaman tersebut…adakah yang bisa ksih solusi tetang prihal kasus seperti ini

  • 14 Juli 2020 - (08:42 WIB)
    Permalink

    saya juga mengalami hal yang sama setelah mendapatkan SLIK dari OJK. sekarang apakah ada yang tahu bagaimana cara membuat laporan agar kasus ini bisa diusut. Karena sangat merugikan konsumen dengan pemakaian data pribadi konsumen.

    • 17 Februari 2021 - (15:47 WIB)
      Permalink

      kejadian yang sama tadi saat mau pengajuan di bank tiba2 nama saya tercantum punya pinjaman di btpn padahal saya tidak pernah pinjam

  • 10 Agustus 2020 - (09:40 WIB)
    Permalink

    Saya juga mengalami hal yg sama, tidak pernah pinjam Di btpn, tapi pas mengajukan D bank lain ada tunggakan d btpn 1,5jt , Saya bingung mau bayar kemana ,pas saya cek ternyata ini tunggakan di KTA Kredit pintar yg menginduk ke BTPN,,

    • 14 Maret 2021 - (10:56 WIB)
      Permalink

      Cara mengetahui,atau melihatnya gimna ya..kalau ada tagihan di KTA kredit pintar yg menginduk di BTPN

  • 3 Desember 2022 - (06:28 WIB)
    Permalink

    Saya juga mengalami hal yang sama apa ada yg sudah tau atau membereskan nya cara mengatasinya gmn yah

 Apa Komentar Anda mengenai Bank BTPN?

Ada 14 komentar sampai saat ini..

Tidak Lolos BI Checking karena ada Tunggakan meski Tidak Punya Hutang …

oleh Dovity Setiawaty dibaca dalam: 1 menit
14