Voucher Potongan Harga yang Tidak Sesuai di Bukalapak dan Cashback Tidak Diberikan Setelah Lakukan Transaksi

Pada bulan Oktober 2019, Bukalapak memperkenalkan program “mauditinju”. Lewat program ini, pelanggan Bukalapak bisa mendapat kesempatan mendapatkan saldo maupun kesempatan membeli berbagai voucher. Saat itu saya membeli beberapa voucher cashback 50% maksimal Rp 20.000 dan juga voucher diskon 99% maksimal Rp10.000.

Pada saat hendak menggunakan voucher diskon 99% tersebut, alangkah terkejut saya, ternyata pada saat penggunaan voucher tersebut, diskon yang diberikan hanya Rp1.000. Tentu saja saya kesal dan melakukan komplain ke CS Bukalapak via twitter di @bukabantuan. Jawaban yang saya terima hanya diminta menunggu, sedang dicek tim terkait. Hingga voucher yang saya beli hangus pun, dan hingga hari ini, saya tidak mendapat jawaban atas hal ini. Saya merasa dibohongi oleh Bukalapak. Jelas-jelas di deskripsi tertulis diskon adalah Rp10.000, kenapa pada saat penggunaan hanya sebesar potongan Rp1.000 (screenshot terlampir).

Kekesalan saya bukan hanya pada hal itu saja. Pada saat saya menggunakan voucher cashback 50%, saya mendapat notifikasi bahwa cashback akan diberikan setelah transaksi selesai. Setelah transaksi selesai, saya menemukan kejanggalan. Ada beberapa transaksi yang cashback-nya masuk, namun ada juga yang cashback dibatalkan. Saya mencatat ada 3 transaksi yang tidak mendapatkan cashback, yaitu untuk transaksi 192511425321, 192511353086, dan 192511311076. Saya pun menanyakan hal ini ke CS Bukalapak. Namun jawaban yang diberikan hanyalah sebatas jawaban komputer yang mengatakan bahwa ada indikasi kecurangan dan transaksi fiktif pada pembelian saya. Lho, tentu saja saya merasa aneh. Transaksi yang lain berjalan dengan lancar, namun kenapa 3 transaksi ini malah dibilang fiktif? Saya menanyakan kembali, namun komplain saya malah ditutup oleh sistem mereka. Dan beberapa hari ini saya cek, cashback yang telah saya dapatkan atas transaksi yang berhasil memakai voucher tersebut, malah dianggap kedaluwarsa.

Inikah cara baru Bukalapak melakukan penipuan berkedok promosi menggunakan kupon? Konsumen membeli kupon tersebut lho, bukan didapatkan dengan gratis. Tapi hak yang seharusnya didapatkan konsumen malah tidak diberikan. Komplain pun tidak ditanggapi serius dan dijawab seadanya, kemudian ditutup seolah-olah sudah selesai. Padahal permasalahan masih menggantung.

Hary Gimulya
Cirebon, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

Satu komentar untuk “Voucher Potongan Harga yang Tidak Sesuai di Bukalapak dan Cashback Tidak Diberikan Setelah Lakukan Transaksi

 Apa Komentar Anda mengenai Bukalapak?

Ada 1 komentar sampai saat ini..

Voucher Potongan Harga yang Tidak Sesuai di Bukalapak dan Cashback Tid…

oleh Hary Gimulya dibaca dalam: 1 menit
1