Tanggapan Traveloka untuk Bapak Wahid Hasyim

Kepada Yth. Bapak Wahid Hasyim,

Terima kasih telah menjadi pengguna setia Traveloka. Pertama-tama, kami mengucapkan mohon maaf atas ketidaknyamanan yang Bapak alami.

Melalui ini, kami bermaksud ingin memberikan keterangan mengenai situasi yang Bapak alami, sebagai tanggapan atas surat terbuka yang Bapak Wahid sampaikan kepada Traveloka mengenai pemblokiran akun Traveloka PayLater milik Bapak Wahid yang terbit pada 3 Januari 2020 di MediaKonsumen.com.

Berdasarkan penelusuran tim internal, dapat kami sampaikan bahwa pemblokiran dilakukan karena adanya indikasi pelanggaran Syarat & Ketentuan penggunaan PayLater yang telah dikomunikasikan pada saat pengguna melakukan pendaftaran, seperti yang juga tertera pada tautan berikut: https://www.traveloka.com/id-id/travelokapay/paylater/termsandconditions.

Sejak surat terbuka dari Bapak Wahid dimuat, Tim Traveloka PayLater juga telah berusaha untuk secara intensif menghubungi Bapak Wahid guna menginformasikan situasi ini, namun hingga sampai saat ini Bapak Wahid belum dapat dihubungi. Apabila Bapak Wahid berkenan, kami juga menyarankan Bapak Wahid untuk dapat menghubungi customer service Traveloka melalui email di cs@traveloka.com atau telepon di 0804-1500-308 untuk mendapatkan informasi lebih lanjut terkait hal ini.

Hormat kami,

Felicia Thenardy
Senior Product Marketing Manager, Financial Products, Traveloka

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Traveloka PayLater Diblokir Sepihak oleh Tim Traveloka

Kenapa Traveloka Paylater saya diblokir sepihak oleh Traveloka? Padahal saya tidak melakukan tindakan yang melanggar ketentuan oleh Traveloka. Dan terakhir...
Baca Selengkapnya

 Apa Komentar Anda mengenai Tanggapan Traveloka?

Belum ada komentar.. Jadilah yang pertama!

Tanggapan Traveloka untuk Bapak Wahid Hasyim

oleh Traveloka Indonesia dibaca dalam: 1 menit
0