Penagihan Aplikasi Pinjol “Dompet Pjm” Tidak Sopan dan Mencekik

Nama saya Dewi Mutiara, saya memiliki pinjaman di aplikasi “Dompet Pjm” sebesar Rp2 juta+. Saya sudah 5 hari belum mampu untuk membayarnya, karena di tengah pandemi corona ini saya kesulitan secara finansial. Saya masih berdagang untuk mencari dan melengkapi dana yang harus saya kembalikan.

Namun penagih dari pihak yang bersangkutan nampaknya tidak sabaran dan terus menekan saya dengan cara yang tidak sopan dan cukup menyakitkan. Itu sangat membuat saya stress dan tertekan untuk menyelesaikannya. Hingga saat ini saya masih memiliki itikad baik untuk membayar. Hanya saja memang kondisinya saya belum memiliki dana yang cukup untuk pelunasan.

Saya mohon kepada pihak yang bersangkutan agar berkenan bersabar menunggu hingga saya mampu melunasi pinjaman saya. Jangan terus menekan dengan cara kasar dan tidak mengenakkan.

Terima kasih.

Dewi Mutiara
Depok, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

12 komentar untuk “Penagihan Aplikasi Pinjol “Dompet Pjm” Tidak Sopan dan Mencekik

  • 10 April 2020 - (07:47 WIB)
    Permalink

    dear ibu mutiara
    turut prihatin smg sabar dan tawakal. apa ada email ibu untuk sharing? dari kami hanya bisa support dgn doa.

  • 10 April 2020 - (14:57 WIB)
    Permalink

    Bukan hanya itu saja Bu Dewi..semua pinjaman online begitu..masih jatuh tempo saja omongnya kasar.apalagi terlambat..banyak juga yang janjikan klu dibayar sekarang bisa ambil lagi nanti dikasih diskon ternyata itu hanya trik saja coba pinjam lagi pasti system’ error(penipuan), macam 2 penagihan yang tidak sesuai etika..ya semoga orang2 yang bekerja di fintech bagian penagihan diberikan kesempatan untuk bertaubat..paling gak bisa berbicara dengan baik,meskipun itu target mereka..klu bicara dengan kata kasar mengancam..pasti akan balik ke mereka sendiri… Allahumma amiinnn

  • 11 April 2020 - (13:19 WIB)
    Permalink

    Bu dewi mutiara,
    Saya jg mempunyai kasus yg sama seperti ibu, saya baru 4hari telat dan hari ini saya diancam akan ada collector yg menagih krmh. Saya kayawan yg sedang dirumahkan saat ini karna kasus covid ini. Saya pun jg punya ikhtikad baik untuk melunasinya, tp untuk saat ini saya sama sekali belum punya uang untuk melunasi pinjaman saya. Saya ingin kasus ini ditindak

  • 12 April 2020 - (21:01 WIB)
    Permalink

    Akan lebih baik kalau mau melakukan pinjaman online dilihat dulu, apakah sudah terdaftar di Ojk dan sudah resmi. Jman sekarang banyak pinjol illegal.

    • 13 April 2020 - (01:41 WIB)
      Permalink

      Yang legal juga begitu semua modelnya, banyak yg terima ancaman, teror, kata2 kasar. Banyak yg udah lapor ojk juga ngga digubris sama ojk.

    • 13 April 2020 - (18:22 WIB)
      Permalink

      Iya betul. Sayangnya banyak apk yg mencantumkan keterangan terdaftar daj d awasi ojk. Itu salah satu yg membuat banyak orang tertipu.

  • 21 April 2020 - (16:42 WIB)
    Permalink

    Saya juga ada di sana. Itu lewat dari 20hri. Semua kontak di SMS kalau saya di suruh bayar hutang dan jangan jadi maling.

  • 8 Juni 2020 - (20:59 WIB)
    Permalink

    Q juga lgi ada msalh ama dompet bjm , udah terlambat byar 3 hri dn semua kontak q d.sms , yg isi y kalo q ini pencuri , borunan dan penipu uang perusahan dn d.sruh byar hutang k.pda mereka ..
    Sangat kasar kata” mereka , mna siang mlam mreka tlpn orang tua dan ade q trus menrus g ada stop y dngan mngunkan kata” yg ksar , sampai” orng tua q jatoh skit krn dngar kta” mereka ..
    Ini q lgi siap kn semua bukti sms dn rekaman tlpn mereka buat q laporkn k.kepolisian dengan tuduhan pencemaran nma baik …
    Q juga sdah krim lporan k.ojk tentang aplikasi dompet pjm ..
    Dan q jg ga mau byar hutng q smpai mereka bersih kn nma baik q yg udah mreka permalukan …

 Apa Komentar Anda mengenai Dompet Pjm?

Ada 12 komentar sampai saat ini..

Penagihan Aplikasi Pinjol “Dompet Pjm” Tidak Sopan dan Men…

oleh Dewi Mutiara dibaca dalam: 1 menit
12