Tanggapan Gojek Tanggapan Tanggapan Gojek atas Surat Pembaca Ibu Christine Indriyani 30 September 2020 ircham aganovi 1 Komentar Call Center, contact center, Customer Service, GoJek, nomor samaran, privasi Ikuti kami di Google Berita Kepada Yth. Redaksi Mediakonsumen.com di Tempat Terima kasih telah menjadi jembatan komunikasi antara kami dan masyarakat pelanggan setia Gojek. Menanggapi surat yang disampaikan oleh Ibu Christine Indriyani terkait kemiripan nomor telepon miliknya dan nomor acak pada fitur number masking milik Gojek, sebagaimana dituliskan pada tautan ini, kami menyesalkan ketidaknyamanan dan kendala yang menimpa Ibu Christine. Pada kasus ini, terdapat kemiripan antara nomor acak (pada fitur number masking milik Gojek) dengan nomor pribadi milik Ibu Christine. Hal ini menyebabkan beberapa pihak secara tidak sengaja, justru menghubungi nomor Ibu Christine terkait aktivitas orderan mereka di aplikasi Gojek. Untuk meminimalisir potensi kejadian serupa di masa mendatang, Gojek mengambil langkah untuk menonaktifkan nomor acak yang mirip dengan nomor pribadi Ibu Christine tersebut. Di saat yang sama, tim Customer Service kami telah menghubungi dan menjelaskan kronologi kejadian kepada Ibu Christine secara langsung. Ibu Christine memahami dan dapat menerima penjelasan yang kami sampaikan. Gojek berkomitmen untuk terus meningkatkan layanan terhadap pelanggan. Kami terbuka dengan berbagai kritik dan saran, untuk memastikan layanan kami tetap menjadi andalan bagi masyarakat Indonesia dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari. Pelanggan dapat menyampaikan kritik dan saran melalui Customer Service kami di nomor 021 50849000 atau melalui media sosial Twitter @gojekindonesia. Demikian informasi yang dapat kami sampaikan. Salam, Teuku Parvinanda VP Corporate Affairs Gojek Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
821 Oktober 2020 - (08:18 WIB)Permalink Link verifikasi dari Ibu Christina mana? Login untuk Membalas