Penagihan Kredivo Tidak Wajar

Siang ini (14 April 2021) saya dihubungi oleh pihak Kredivo terkait tagihan yang belum lunas. Saya sudah menyampaikan kendala saya dan pembayaran disetujui pada tanggal 1 bulan depannya. Untuk sebelumnya katanya diwajibkan untuk ada cicilan sekenanya dulu. Saya sudah bilang akan membayarkan semampu saya.

Oke saya lalu berniat membayarkan dana cicilan tersebut via BCA VA milik Kredivo. Namun muncul keanehan, pihak collector yang mengaku dari Kredivo menolak opsi pembayaran saya tersebut dan memaksa untuk datang ke rumah saya. Katanya sambil ingin melihat-lihat kondisi saya.

Saya mulai merasa aneh, karena sepengetahuan saya berdasarkan aturan OJK dan SOP Kredivo, pembayaran yang disetujui adalah pembayaran melalui transfer via akun VA Kredivo. Namun pihak collector anehnya memaksa untuk memaksa menjemput uang saya secara cash. Saya sudah mencoba menjelaskan kepada beliau. Namun beliau tetap memaksa dan mengatakan tidak mau tahu pokoknya besok dia tetap datang ke rumah saya.

Saya bertanya apakah memang begitu prosedur penagihan Kredivo ini? Saya sudah membayarkan lewat VA tetapi tetap memaksa datang ke rumah. Sungguh tidak sopan. Apalagi dia datang bukan untuk menagih tetapi untuk melihat-lihat kondisi. Mohon maaf tetapi ini penagihan atau pengecekan bansos?

Tolong untuk pihak Kredivo agar mempertegas tim penagihnya agar tidak seenaknya sendiri.

Terima kasih.

Stella Budiono
Surabaya, Jawa Timur

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan Kredivo atas Surat Ibu Stella Budiono

Menanggapi surat konsumen yang ditulis oleh Ibu Stella Budiono di Media Konsumen pada tanggal 16 April 2021 yang berjudul “Penagihan...
Baca Selengkapnya

4 komentar untuk “Penagihan Kredivo Tidak Wajar

  • 16 April 2021 - (13:37 WIB)
    Permalink

    Itu cuma ancaman kosong gan, DC nya gertak segala macam cara agar segera lunas. Ya bayar sesuai kemampuan, cicil aja lewat VA dijamin tidak ada DC datang.
    Logikanya jalau DC ijin ke pengutang kalau mau ke rumah, sudah pasti 100% semua bakal sembunyi ?
    Cuekin wa dari DC, bayar di aplikasi. Tidak akan ada DC datang kalau dicicil gitu. Fokus kerja cari duit aja, gertakan DC cuekin aja.

    10
    3
    • 28 Juli 2021 - (17:21 WIB)
      Permalink

      Tidak apa jia seperti itu ya pak? Saya sendiri sdg ada kesulitan jg baru 5 hari blm bayar krna tidak ada pemasukan. Biasanya lancar tp krna keadaan seperti ini jd terlambat bayar.

  • 17 April 2021 - (12:39 WIB)
    Permalink

    Tadi pagi aja saya baru di tlp kridivo orang saya blm ada uang sama sekali dipaksa suru bayar ditunggu jam 12siang.saya disuru cari pinjaman ke teman atau sau dara masa nagih seperti itu. Kan saya sudh bilang saya usahakan cari. Malah timpenagih nada nya tinggi disuru bayar cepat. Saya memang tidak punya uang sama sekali. 1000 aja saya kaga megang. saya hanya utang 82000 kan saya lagi nyari pinjaman kaga usah nada tinggi lah maksa sekali harus bayar kalo ada uang pasti juga saya bayar

    5
    1
    • 17 April 2021 - (15:31 WIB)
      Permalink

      Cuekin aja gan, kalau ada niat bayar ya bayar nanti kalau udah ada duitnya. DC anda alasan apapun ga bakal mau tahu, cuekin fokus kerja buat makan dan bayar utang.
      Semoga banyak rejeki dan kalau perlu info atau dukungan, gabung aja di grup FB pinjol

 Apa Komentar Anda mengenai Kredivo?

Ada 4 komentar sampai saat ini..

Penagihan Kredivo Tidak Wajar

oleh Agatha dibaca dalam: 1 menit
4