Surat Pembaca

Akun Shopee Diblokir Setelah Belanja dengan Suami, Saldo ShopeePay dan Hasil Penjualan Ditahan

Pada hari Jumat, 3 Juni 2022, seperti biasa saya membuka aplikasi Shopee untuk mengecek toko saya dengan username @gadgetloungestore. Akun saya tiba-tiba sudah ter-logout dan saya mencoba login kembali. Namun terdapat pop-up notifikasi : Gagal Login (F02).

Saya membuka email dan ada pesan dari info@shopee.co.id pada pukul 10.33, bahwa akun Shopee saya dibatasi sementara waktu karena adanya aktivitas mencurigakan. Hal yang sama juga terjadi pada akun Shopee suami saya, tidak bisa login dengan status Gagal Login (F02).

Transaksi ShopeePay yang terakhir adalah saya dan suami berbelanja seperti biasa di Superindo Taman Kopo Indah, Kab. Bandung pada hari Kamis, 2 Juni 2022 sekitar pk.20.30. Saya dan suami membayar dengan ShopeePay menggunakan promo cashback Superindo Rp6.000, yang sudah diklaim sebelumnya pada masing-masing akun Shopee kami.

Tanggal 3 Juni 2022, saya mengisi lengkap form Pengajuan Pengaktifan Akun (Naik Banding). Terdapat balasan email oleh tim Shopee bernama Hania pada 4 Juni bahwa akun saya tidak dapat dipulihkan karena terindikasi kejanggalan pada transaksi ShopeePay saya.

Saya sudah cek Syarat Layanan Shopee, namun apakah ada ketentuan yang menyatakan bahwa suami istri dengan alamat KTP yang sama hanya boleh memiliki 1 akun Shopee saja? Apakah 2 akun yang berbeda tidak boleh menggunakan jaringan internet yang sama padahal tinggal serumah?

Status akun ShopeePay saya sudah terverifikasi. Toko saya sudah beroperasi selama +/- 3 tahun di Shopee dan tidak pernah melakukan Fake Order. Pihak Shopee sendiri juga berinisiatif mengikutsertakan toko saya dalam Program Ekspor Shopee dan menjadi Penjual Terpilih dengan cakupan ekspor hingga Amerika Selatan.

Masalahnya terdapat Saldo ShopeePay dan Saldo Penjualan yang belum saya tarik ke rekening pribadi. Saya juga masih memiliki Saldo Penjualan yang belum cair dari transaksi yang masih berlangsung, sebagian besar dari order luar negeri. Tanggal 4 Juni, saya meminta akses untuk menarik seluruh dana di ShopeePay dan Saldo Penjualan yang menjadi hak saya sebagai konsumen. Namun sama sekali tidak ditanggapi sampai sekarang.

Berikut saya lampirkan screenshot email dan foto setruk pembelanjaan saya di Superindo. Saya meminta pihak Shopee untuk mengaktifkan kembali akun dan mengembalikan semua dana ShopeePay dan Saldo Penjualan yang menjadi hak saya.

Terima kasih Media Konsumen dan Shopee.

Tatat Haryati
Kab. Bandung, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Bagikan

Belum Ada Tanggapan Atas Surat Pembaca Ini

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pihak yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Komentar

  • Shope-shppee lagi. Apa ini ada kaitannya shopee mulai kejatuhan pamor. Dimana shopee sdh mentup layanan operasional di negara india karena ada kebijakan du negara tersebut. Lalu salah satu usahanya game Garena jg mulai menurun pamornya. Imbasnya keuangan shopee memburuk. .Pendapatan, Profit dan nilai investasi/saham menurun. Para pendiri dan investor menderita kerugian besar. Segera tinggalkan kalau tak ingin hancur bersama2

  • Shopee itu akun seller dan buyer jadi satu, kompleks sekali. Sedikit cerita dulu pernah ngakalin cashback Tokopedia, checkout 2hp di waktu yg sama (jaringan sendiri²). Kedetect sama sistem, cashbacknya aja hangus. Untuk akunnya aman.
    Mbaknya semoga kasusnya cepat selesai dan terima kasih banyak sudah berbagi pengalaman, sgt manfaat sekali buat teman² yg lain

    • cc saya punya masalah yg sama...tolong wa saya ...kita ajukan bareng bareng add wa 087700531653

      • Hati hati dengan akun bernama Lia di atas ini, jangan mau beri no wa ke si Lia ini. Jelas sekali si Lia ini ada indikasi ingin menipu orang dengan alasan mempunyai masalah yang sama dan minta no wa. Hampir di setiap surat pembaca pasti selalu ada akun yang bernama Lia ini dan minta no wa dengan alasan karena si Lia ini mempunyai masalah yang sama , hati hati

  • Pelajaran baru. Akun jualan No spay. Ip sendiri. Jangan gunakan wifi. No fake order. Jangan nabung di akun shopee. Ngeri shopee makin lucu lama2.

  • Apakah akun shopee nya Bapak atau Ibu pernah login di satu hp yang sama? Apabila iya, wajar kalau terindikasi. Dan biasanya satu akun, wajib satu hp. Saya dan istri selama ini aman2 saja. Pembayaran juga menggunakan hp dan rekening masing2. Walaupun alamat saya sama.

  • Lama lama kalau sering curang dan sering ambil uang user, kita ramein boikot @shopee #shopee

    • Nggak mungkin, secara paylater yg paling enak di pakai dari shopee, bnyak kasus di shopee artinya memang transaksi di shopee sangat banyak.. Di indonesia nggak mngkin bisa boikot shopee ataupun toped, 2 MP tersebut sudah jadi bagian hidup bnyak orang..

  • Kepada ibu Hartati,masalah yg ibu alami itu hampir sama dengan yang saya alami di shopee,saya jualan di shopee saat pagi ada pembeli di toko saya dan transaksi semua lancar,barang juga sudah di kirim dan resi pengiriman juga ada.tiba tiba malam hari sekitar jam 8 malam,akun shopee saya terblokir dgn alasan penjualan saya terdeteksi melakukan indikasi yang di larang shopee,kalut lah saya malam itu.besok pagi nya saya langsung naik banding.hasil banding menyatakan bahwa kesalahan saya itu kesalahan besar,dan akun tidak dapat diaktifkan lagi,semenjak dapat balasan akun saya TDK dapat di aktifkan,saya 1 hari bisa sampai 10x komplain ke cs dan email ke shopee,saya sampai agak sedikit ancaman ke shopee,bila dana transaksi saya tidak dapat di cairkan ke rek saya,maka saya akan naik kan ini kasus ke pengadilan.setelah ancaman saya itu,tiba tiba siang hari saya mendapat email bahwa dana saya bisa segera di tarik ke rek saya,dan saya coba buka shopee tapi pakai web shopee,dan benar dana saya bisa saya tarik.setelah proses penarikan saya berhasil,tiba tiba saya dapat email bahwa akun saya aktif kembali,saya berpikir di awal akun saya di nyatakan terdapat kesalahan besar sehingga akun saya TDK akan bisa di aktifkan lagi,tapi ini kenapa ada email yg menyatakan akun saya sudah aktif kembali sesudah dana saya bisa saya tarik ke rekening saya.sejak saat itu toko di shopee saya tutup,dan saya juga ada toko di shopee food yang dalam waktu dekat ini juga akan saya tutup,karn sistem pembayaran nya beda dgn online sebelah.saran saya ke ibu,coba lakukan seperti yg saya lakukan ke shopee dgn cara agak menekan ke cs dan email ke shopee nya.

    • Halo kak, mau tanya, ini emailnya reply di nomer tiketnya atau email baru lagi ya?
      Soalnya saya juga ada dana ketahan sekitar 25jt ?

  • Terima kasih atas perhatian & saran dari rekan2 semua.

    Pada hari Jumat, 10 Juni pk.20.49, pihak Shopee ID telah menginformasikan bahwa akun saya & suami telah diaktifkan kembali.
    Semoga kendala ini bisa menjadi pembelajaran untuk saya & rekan2 sesama User & Seller Shopee.
    Kepada pihak Shopee, semoga masalah yang saya alami bisa menjadi bahan evaluasi demi meningkatkan kualitas solusi & kecepatan dalam penyelesaian kasus serupa.

    Terima kasih Shopee karena telah mempercayakan saya untuk bertransaksi & bermitra kembali sebagai Shopee Seller & Seller Ekspor.
    Saya bersyukur bisa mencari nafkah kembali.

  • Shopee pusatnya kan LG rugi banyak jdi ati2 aja konsumen Indonesia yg bnyak make shopeepay. Gw ga mau negatif thinking tp bsa aja itu cara menutup kerugian operasional. Lumayan kan kalo kasus ibu ni di Indo ada 20 org aja per hari itunglah 100.000 kalo 1 bulan kasus begini shopee bisa nahan duit 60 juta ?

  • Memang sope sistem kurang fair kalo blokir akun smua dana diblokir yang gak ada sangkut pautnya mungkin suatu saat ada yg mau gugat biar sistem sesuai UUD RI bkn pasal yg dibuat sendiri