Tidak Bisa Membeli Motor Secara Cash di Dealer Honda

Tanggal 26 November 2022, saya ke dealer sepeda motor Honda Sebabi KM 86, Kabupaten Seruyan, Kalimantan Tengah, ingin membeli motor secara cash. Namun saya malah dialihkan ke pihak leasing, dan harus kredit.

Banyak motor yang ada di dealer, tapi tidak dapat dibeli alasan sudah dipesan orang. Tolong hal tersebut diperjelas oleh pihak Honda Motor. Sepertinya dipersulit dalam hal pembelian sepeda motor. Staf atau karyawan yang bertugas sulit ditemukan, malah pihak leasing yang banyak bertebaran di dalam dealer tersebut.

Apakah saya harus tetap membeli secara kredit? Padahal saya bisa membeli secara kontan. Apakah dari pihak perusahaan memang aturannya seperti itu? Sangat disayangkan jika seperti itu, karena konsumen kecewa dengan pelayanan dealer Honda di tempat ini.

Ryan Antonio Hutagalung
Kabupaten Seruyan, Kalimantan Tengah

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

81 komentar untuk “Tidak Bisa Membeli Motor Secara Cash di Dealer Honda

  • 11 Desember 2022 - (17:41 WIB)
    Permalink

    6 THN saya jd sales motor HONDA
    Sebenarnya itu tergantung pimpinan Dealer (KA.Cab)
    Bila Unit itu paling laku yg menyebabkan unit kosong, di dealer2 lainya juga kosong dan pengiriman dari pabrik juga menunggu lama. Itu biasanya intruksi KA.CAB di utamakan yg kredit (walau melanggar ketentuan)
    Memang kalo kredit, keuntungan lebih besar.

    Tetapi kalo stok unitnya banyak, karena peminatnya kurang, itu baru di obral yg penting laku.

    Jd intinya tergantung dari pimpinan Dealer masing2.

    • 12 Desember 2022 - (02:14 WIB)
      Permalink

      Yaa seharusnya kalau produk itu paling laku kenapa tidak di layani saat cash di bilang produk kosong. Lalu kalau membeli kendaraan dalam ke adaan inden pembelian credit pasti akan di proses.
      Kenapa pihak perusahaan hanya memberikan gaji kepada sales dari subsidi penjualan motor?.
      Karena terlalu bobrok nya marketing dari perusahaanperusahaan. Itu intinya

  • 12 Desember 2022 - (02:03 WIB)
    Permalink

    Alah memang udah permainan pihak perusahaan sales dengan pihak credit. Pihak perusahaan aja tidak ada otak. Sales yg dapat pemberian gaji hanya sales utama alias kepala. Kepala sales (koordinator) gak sanggup jual produk bnyak alias perusahaan mencari target 60-100. rekrut sales baru dengan gaji fee dari penjualan motor.
    Intinya 1 dalam penjualan motor mereka di kasih subsidi sampai 1 juta (contohnya motor tertentu). Jadi kalau DP motor 5jt subsidi nya 1 jt untuk sales. Di tambah lagi uang survei pihak credit yng datang-datang kerumah di bagi-bagi lagi uang 1 juta itu. Karena wajar kalau ingin beli cash gak bisa. Memang buruknya sistem penjualan motor. kita harus di paksa credit, dengan berbagai upaya. Yaa contohnya cash gantung..

 Apa Komentar Anda mengenai Dealer Motor Honda?

Ada 81 komentar sampai saat ini..

Tidak Bisa Membeli Motor Secara Cash di Dealer Honda

oleh Seruyan dibaca dalam: <1 menit
81