Klaim Asuransi Bumiputera Tidak Kunjung Cair

Pada bulan April 2021, saya mengklaim polis asuransi jiwa almarhum ayah saya ke Asuransi Bumiputera, dengan nomor polis 99132384:

Berkas sudah saya lengkapi dan diserahkan ke cabang Magetan pada 22 April 2021. Setelah lama menunggu dan beberapa kali mengirim surat pembaca ke Jawa Pos, tidak ada kabar baik sama sekali. Dari pihak Bumiputera pun tidak pernah menghubungi.

Bulan Desember 2022 baru saya didatangi orang yang dulu menawarkan polis asuransi ke orang tua saya. Dia menawarkan supaya polis yang saya klaimkan itu dipindah ke polis baru, dengan harapan jika Bumiputera sudah sehat, klaimnya bisa dibayarkan. Tentu saja saya tolak mentah-mentah karena itu bukan solusi.

 

Pada akhir bulan Februari 2023, setelah adanya kabar Penurunan Nilai Manfaat (PNM) di media massa, saya mendatangi lagi kantornya yang ternyata pindah ke Ngawi. Di sana saya pun menandatangani formulir PNM. Namun hingga kini masih belum ada kabar baik juga. Padahal saya baca di media massa, Bumiputera telah mencatatkan laba sekitar 971 miliar rupiah (sumber CNBC.com). Terakhir saya kirim WA malah tidak dijawab.

Anda bisa membayar gaji pegawai, bisa memberi THR, kenapa klaim para nasabah Anda tidak segera selesaikan? Ingatlah bahwa itu adalah uang para nasabah Anda yang sekarang menyebut diri mereka sebagai korban Bumiputera. Dan itu adalah tanggung jawab Anda yang juga akan ditanyakan dan dipertanggungjawabkan di akhirat nanti.

Erwin Harryanto
Magetan, Jawa Timur

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

38 komentar untuk “Klaim Asuransi Bumiputera Tidak Kunjung Cair

  • 10 Agustus 2023 - (15:37 WIB)
    Permalink

    asuransi pendidikan bumiputra adik saya dari 2019 sampai sekarang gak cair sampai detik ini , koplak bumiputra.

    17
    2
    • 11 Agustus 2023 - (05:32 WIB)
      Permalink

      Demikian juga di Ungaran kab Semarang. Ajuan klaim setelah PNM juga dibantarkan tidak ada kejelasan. Kantor cabang berupaya cuci tangan. Jangan sampai anak cucu saya ikut asuransi ini. Kapok.

      6
      1
      • 11 Agustus 2023 - (06:30 WIB)
        Permalink

        AJB Bumiputera
        Tolong selalu diberikan update jadwal dan urutan klaim polis nasabah. Kami nasabah yang nilai klaim diatas 5 juta. Sehingga kami bisa mengetahui urutan kami pada saat sekarang.
        Terimakasih

    • 11 Agustus 2023 - (05:49 WIB)
      Permalink

      Sy 17 tahun ,begitu mau klaim gak bisa, rugi katanya.,,menyesal saya skrg,sampai detik ini gak ada kejelasan kapan polis kami dibayar, Semoga Allah mengazab untuk orang2 yg telah Dzalim kpd seluruh nasabah/client @Bumiputera…dan sy didik anak2 saya jangan percaya Asuransi manapun, kecuali yg memang diwajibkan spt ” asuransi perjalanan

      13
  • 10 Agustus 2023 - (16:11 WIB)
    Permalink

    Asuransi WannaArtha juga, heran kenapa indonesia ini
    Lebih heran asuransi2 ini bisa seenaknya tidak membayar nasabah?

    Makanya gak heran kenapa banyak orang tidak percaya investasi di indonesia

    • 10 Agustus 2023 - (17:58 WIB)
      Permalink

      AJB Bumiputera, ladang bajakan dan sarang penipu/ koruptor, yg dibiarkan beroperasi selama bertahun-tahun. Setelah habis dikuras, sekarang
      dibiarkan sekarat, diiringi ratapan para pemegang polis yg klaimnya tak kunjung dibayar

      13
    • 10 Agustus 2023 - (18:52 WIB)
      Permalink

      Mereka ga bayar karena ga ada duitnya. Pemasukan udah ga ada karena usahanya dibekukan otoritas. Makanya kalau beli asuransi, setidaknya luangkan waktu sedikit untuk melihat laporan keuangan perusahaan, yg mudah didapatkan di website perusahaan.

      • 11 Agustus 2023 - (06:57 WIB)
        Permalink

        Laporan keuangan Wannaartha, kresna, bumiputra semuanya oke oce kok. Awal tiba2 gagal bayar
        Dan ikut sih Wannaartha rekening di blokir gara2 urusan dengan jiwasraya, ujung2nya tiba2 gagal bayar.

        So agak hati2 masuk asuransi, sewaktu2 semua asuransi bisa gagal bayar

      • 15 Agustus 2023 - (07:29 WIB)
        Permalink

        Mesti nya negara harus hadir untuk menyelesaikan problematika yang rumit ini, agar rakyat nya merasa aman dan nyaman terhadap lembaga keuangan yang ada di Indonesia. Dengan kasus Bumiputera yang berlarut-larut tanpa adanya kepastian, menyebabkan kepercayaan masyarakat terhadap lembaga asuransi jiwa sangat merosot. Bahkan sudah tidak percaya lagi. Sebab tidak ada nya kepastian hukum. Yang ada hanya lah janji manis dan palsu yang tertuang dalam polis. Terimakasih

        • 15 Agustus 2023 - (07:42 WIB)
          Permalink

          Kalau kasus AJB Bumiputera ini memang rumit, karena mereka bukan Perseroan Terbatas (PT), sehingga sulit untuk investor masuk dari luar untuk membantu keuangan. Yg bisa membantu hanya para pemegang polis yg juga sekaligus sebagai pemegang saham. Satu²nya cara hanya demutualisasi dari AJB menjadi PT. Sayangnya ketiadaan hukum yg jelas untuk kasus seperti ini. Hanya perubahan Undang Undang yg bisa menyelesaikan hal ini.

  • 10 Agustus 2023 - (19:43 WIB)
    Permalink

    Sama seperti saya sudah 3 tahun menunggu tidak ada kabar. Asuransi Bumiputera sudah lalai akan kewajibannya.

    • 10 Agustus 2023 - (21:14 WIB)
      Permalink

      Senasib. polis adik saya pun belum cair dari tahun 2019. Padahal ikut asuransi pendidikan yang katanya setiap masuk sekolah pasti cair. Nyatanya adik saya sudah mau lulus, tidak ada itikad baik dari Bumiputra maupun pegawai yang dulu mengurus polis adik saya.

      Kantor di Jombang dan Tulungagung pun sudah lama tutup. Mungkin isu Bumiputra bangkrut memang benar adanya

  • 10 Agustus 2023 - (21:37 WIB)
    Permalink

    Salam,
    Semula saya ikut bergabung dengan Asuransi Pumi Putra agar anak anak kami punya harapan cerah dan biaya pendidikan dari TK sampai perguruan tinggi terjamin, tetapi faktanya sampai detik ini dari 3 asuransi (program Mitra Cerdas) anak saya tidak satupun yang dicairkan, saya masih berharap agar bisa cair karena dana tersebut untuk masa depan anak anak kami.

  • 10 Agustus 2023 - (21:40 WIB)
    Permalink

    Nomer polis saya 216160256583 juga belum di bayar.. masih menunggu sampai kapan belum ada khabar

  • 10 Agustus 2023 - (21:44 WIB)
    Permalink

    ASURANSI BUMIPUTERA YTH,,,mohon segera di tindak lanjuti ,, kami menunggu klaim kepastian pembayaran

    • 11 Agustus 2023 - (06:26 WIB)
      Permalink

      Hal sama juga terjadi pada polis pendidikan putri saya tidak ada khabar, hp pegawai tdk aktif, kantor tutup ..mohon bumiputera dapat bertanggung jawab pada nasabah untuk mengembalikan polis pendidikan putri kami

      • 11 Agustus 2023 - (10:15 WIB)
        Permalink

        Iya… Saya juga kapok… Asuransi gak ada yg betol.. Bagus nabung ajalah.. Niat Dari umur anak 0 bulan masuk asuransi.. Supaya pass tamat sekolah ada rupiah yg bisa diambil..dimanfaatkan..Apa nyata… Nganyutt.. Kajol.. Jadi nyumbang lah ceritanya nih… Sama bumi putra

  • 11 Agustus 2023 - (06:23 WIB)
    Permalink

    OJK pada kemana ya?? Sudah disetujui PNM koq tdk kunjung bayar hak pemegang polis, malah sekarang uangnya dinikmati karyawan bumiputera

  • 11 Agustus 2023 - (08:16 WIB)
    Permalink

    Mau terima uang asuransi awal..kewajibannya juga rutin..susah disaat klaim….padahal jelas2 haknya debitur…..

    • 11 Agustus 2023 - (14:47 WIB)
      Permalink

      ASURANSI PLAT MERAH PENIPU!!! Asuransi pendidikan anak saya dari tahun 2020 belum dibayarkan sampai detik ini dan gak ada penjelasan. Suruh lihat di aplikasi mereka di hp malah error gak bisa di akses apk nya. Biar Allah SWT yang akan adzab kalian semua dan akan saya tagih hak saya di akhirat kelak. Ingat itu!!

  • 11 Agustus 2023 - (08:27 WIB)
    Permalink

    Makanya kalau ada yang nawarin asuransi, saya selalu bilang, “emang bisa cair?
    Udah baca baca media konsumen belum tentang banyaknya gagal bayar konsumen?”

    Langsung deh seketika telpon saya dimatiin.

  • 11 Agustus 2023 - (09:36 WIB)
    Permalink

    Anak saya juga ASURANSI PENDIDIKAN BUMI PUTRA BELUM BISA DICAIRKAN HINGGA HARI INI, SUDAH BOLAK BALIK KE KANTOR BUMI PUTRA PUSAT, TAPI TAK KUNJUNG CAIR, MULAI DARI TAHUN 2020 HINGGA SEKARANG. TOLONGLAH KAMI

  • 11 Agustus 2023 - (14:32 WIB)
    Permalink

    Saya cuma bisa derdoa, sebagai orang beragama…..semoga para direkturnya, pimpinannya, bendaharanya AJB Bumi Putra,diberikan kesulitan dalam hidupnya, diberikan kesulitan dalam kematiannya….

  • 12 Agustus 2023 - (08:57 WIB)
    Permalink

    Sedih liat negeri ini .
    Kacau.sudah tidak ada yg bisa di percaya masyarakat.semoga mereka jajaran direksi hingga karyawan bumiputra di beri petunjuk..rejeki melimpah.dan kesehatan

    • 12 Agustus 2023 - (13:00 WIB)
      Permalink

      Harapan untuk mendapatkan pencairan asuransi pendidikan sudah 4 tahun tidak ada kepastian, saya ikhlaskan sodaqoh kiparat untuk manusia2 yang telah mendzolimi dan menikmati hak kami, mudah2an Allah yang maha kuasa akan membalasnya di akhir hayat.

  • 12 Agustus 2023 - (08:59 WIB)
    Permalink

    Ayah sudah almarhum 18 tahun lalu, ikut asuransi bumipuera, pernah beberapa kali menanyakan tentang pembayaran polis asuransi, sampai saat ini ZOONKKK, penipu……

  • 15 Agustus 2023 - (11:49 WIB)
    Permalink

    Saya sudh dari thn2021 smp sekarang tidak ada kejelasn dari bumi putra,malahan yang tidak masuk di akal pada tanggal 28 juli daya chat dg petugas bumi putra,saya bertanya perihal status polis saya,dijawab tidak bisa cek status karena jaringan down,,sudah 1 bulan dari pusat seindonesia lagi,alasan yg
    Sangat tidak bisa diterima akal saya,
    Karena 1bulan jaringan bermasalah tapi tidak diperbaiki,,

  • 15 Agustus 2023 - (21:25 WIB)
    Permalink

    Setelah 15 tahun tidak pernah ketinggalan bayar premi jatuh tempo 2019 sampai sekarang tanpa kabar, dan sekarang saya TRAUMA dengan nama ASURANSI !!!!

  • 16 Agustus 2023 - (03:18 WIB)
    Permalink

    Bumi. Putra. Cuma janji janji sampai saat ini tdk perna ada pembayaran 17 tahun ikut asuransi giliran nagih cpt skrg mau di klim zook

  • 17 Agustus 2023 - (09:58 WIB)
    Permalink

    Assalamualaikum wr wb

    Dulu saya masuk AJB Bumiputra karena spv nya kakak dari teman saya…dan saya kenal cukup baik dengan beliau…
    Saat menagih premi, dia paling rajin memerintahkan anak buahnya untuk ke rumah saya…dan dimanapun saya berada.
    Sekarang setelah kasus ini mencuat, saya wa ingin meminta petunjukpun tidak di respon.
    Bahkan salam saya pun tidak dijawabnya.

    Entah kualitas seperti apa sekelas spv di perusahaan ini kl etika dan adabnya saja 0 besar ?
    Saya paham karena ybs sedang dikejar nasabah lain. Namun minimal saya yang dikenal saja tidak digubris, apalagi nasabah lain…

    Semoga mendapatkan balasan yang terbaik dari Allah SWT…

    Amin YRA

  • 15 September 2023 - (16:04 WIB)
    Permalink

    Kpd YTH : AJB Bumi Putra & Pihak Berwenang yang dapat membantu

    Dulu 2 anak saya di daftarkan di Bumi Putra oleh bos Alm suami sy dengan PREMI TUNGGAL lunas diawal pembayaran, krn suami sy wafat thn 2014 utk biaya pendidikan anak sy yg saat mjd anak yatim umur 5 & 10 thn,
    AJB Bumi Putra cuma bayar 2 kali klaim pada saat anak saya lulus TK & SD ,
    sejak tahun 2019 s/d sekarang belum di bayarkan lg klaim anak2 saya,

    yg sulung jadi tidak bisa lanjutkan kuliah krn sy tidak ada biaya & klaim tidak cair2 di Bumi Putra.
    adiknya saat ini mau lulus SMP mau masuk SMA.

    sebagai single parent sy sangat mengharapkan sekali uang klaim bisa cair utk melanjutkan sekolah anak2 sy, tapi Bumi Putra gak ada kejelasan kapan pencairannya ???????? Mana tanggung jawabnya terhadap Nasabahnya ????
    Apalagi sy pemegang polis Premi Tunggal yang sudah lunas di awal bayar.

    Semoga ada penjelasan kpd yang bertanggung jawab di Bumi Putra jangan nasib nasabahnya di gantung terus tanpa ada kepastian.

    Semoga ada azab dari Allah SWT Kepada yang telah makan Hak anak Yatim saya.

    Aamiin YRA

 Apa Komentar Anda mengenai Asuransi Bumiputera?

Ada 38 komentar sampai saat ini..

Klaim Asuransi Bumiputera Tidak Kunjung Cair

oleh Joseph Erwin dibaca dalam: 1 menit
38