Tanggapan Tanggapan perihal “Tagihan Minimal Sudah Terbayar, Kartu Kredit Digibank by DBS Ditutup Sepihak” 24 Oktober 202324 Oktober 2023 PT Bank DBS Indonesia 1 Komentar Bank DBS Indonesia, Digibank, Iuran tahunan kartu kredit, Kartu Kredit Bank DBS, Penutupan Kartu Kredit Ikuti kami di Google Berita Redaksi Surat Pembaca Mediakonsumen.com Yth., Pertama-tama, kami ingin mengucapkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Mediakonsumen.com. Melalui surat ini, kami ingin memberikan tanggapan atas surat pembaca bertajuk “Tagihan Minimal Sudah Terbayar, Kartu Kredit Digibank by DBS Ditutup Sepihak” dari Sdr. George Wasonono yang dimuat secara online di Mediakonsumen.com pada 12 Oktober 2023. Dalam surat pembaca disebutkan bahwa penulis menanyakan perihal status Kartu Kredit Digibank-nya yang telah ditutup secara sepihak. Kepada penulis kami telah menyampaikan penjelasan kembali bahwa penutupan kartu kredit tersebut dilakukan berdasarkan permohonan yang telah disampaikan oleh Sdr. George Wasonono kepada Bank. Kami berterima kasih kepada Sdr. George Wasonono, juga kepada Mediakonsumen.com yang telah berkenan menayangkan surat tanggapan ini. Salam, Mona Monika Head of Group Strategic Marketing & Communications PT Bank DBS Indonesia Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Iyoss28 November 2023 - (01:01 WIB)Permalink Ga ada api kalo tidak ada asap… 1,5 bulan saya komplain, ga ada respon dan penanganan… Tiap kali komplain beda agent dan harus jelasin lagi dari awal, terlihat ga ada keseriusan… Saya request penghapusan denda & fee2 lainnya di awal laporan, ga digubris… Di cc lain dengan case yang sama, penanganan cepat. Penghapusan bisa dengan menggunakan poin (fyi, poin di cc dbs saya mencukupi untuk penghapusan denda, baru diinfokan 2 bulan kemudian), Bisa dengan syarat belanja dengan nominal tertentu, Bisa juga tanpa syarat dengan catatan baru pengajuan pertama kali (Seperti cc Bank Mega) Entah karena produk knowledge cs yang kurang atau cs asal2’an sehingga ga becus nangani case sesimple ini… Akhirnya saya minta cc ditutup sementara dengan asumsi tagihan tidak membengkak, dan diberikan solusi… Akhirnya saya dilayani agent yang sepertinya ‘mumpuni’ di tgl 18 Agustus 2023, dan diberikan solusi, dengan membayar tagihan minimal 50rb dan cc akan aktif kembali serta semua denda akan terhapus. Eh malah di tanggal 24 Agustus 2023, malah cc ditutup total. Penipuan namanya Silahkan di cek di history chat atau riwayat rekaman telepon di database DBS… Bobroknya cs kalian. Cacat prosedur dari awal… 1 Login untuk Membalas