Kartu Kredit Aeon Dibatalkan Akibat Laporan Kurir yang Tidak Bertanggung Jawab

Saya mengajukan Kartu Kredit Aeon di bulan Oktober dan disetujui pada 18 November 2017. Saya tunggu sampai bulan Desember tidak ada kabar dan tiba-tiba ada pihak Aeon yang mendatangi saya. Dia bilang ingin meng-kroscek keberadaan perusahaan saya dikarenakan laporan kurir tidak bertanggung jawab yang menyatakan:

1. Virtual office
2. Keadaan kantor sepi
3. Tidak ada aktifitas kantor.

Padahal, saya setiap hari di kantor sampai pukul 19.00. Dan kantor saya ada di gedung 88 lantai 18 Kota Kasablanka. Apa anda bisa bayangkan kalau kurir ini laporan kantor saya keadaan sepi mereka datang jam berapa?

Bahkan kurir tidak menanyakan pada resepsionis dan tidak menelepon. Kalau memang kurir bertanya pada orang lewat, tolong gedung ini besar. Satu lantai bisa dihuni beberapa perusahaan. Dan Anda hanya menanyakan pada orang lewat. Di mana profesionalitas Anda?

Kurir bilang kalau bertanya pada orang dan tidak ada yang mengenal saya. Kenyataan kedua waktu pihak Aron berkunjung ke kantor saya, dia tanya ke resepsionis dan bisa menemui saya. Bahkan saya sudah memberikan bukti berupa ID card, brosur, dan produk dari perusahaan saya.

Dan akhirnya dia bilang untuk menunggu 14 hari. Sampai 14 hari tidak ada kabar saya tanyakan dan customer care hanya dengan santainya mengiformasikan bahwa kartu kredit saya dibatalkan secara sistem. Padahal kartu saya sudah dicetak, sudah aktif dan ada nomornya.

Saya merasa nama saya hanya dijelekkan di sini, ini akan menyulitkan saya ketika saya akan mendaftarkan keperluan saya di bank. Saya merasa waktu saya dibuang-buang oleh pihak Aeon dan kurir yang tidak bertanggung jawab.

Mohon pihak Aeon untuk bertanggung jawab atas hal ini.

Nikma Fista Safrina
Jakarta Timur

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan AEON Credit Service Indonesia atas Surat Ibu Nikma Fista Safrina

Yth. Redaksi Mediakonsumen.com, Sehubungan dengan surat Ibu Nikma Fista Safrina di Mediakonsumen.com tertanggal 05 Januari 2018 dengan judul: “Kartu Kredit...
Baca Selengkapnya

4 komentar untuk “Kartu Kredit Aeon Dibatalkan Akibat Laporan Kurir yang Tidak Bertanggung Jawab

  • 7 Januari 2018 - (01:30 WIB)
    Permalink

    Ya saya rasa aeon tdk profesional terutama bagian analis nya, saya mengajukan aplikasi pembiayaan jumat tgl 05 Jan 18, besok paginya sabtu tgl 06 Januari 18 dari pihak aeon telp konfirmasi ke saya.. sore harinya saya iseng telp cust service untuk ngecek status aplikasi. Ternyata di tolak !! Yg jadi pertanyaan :
    1. Pihak aeon tdk menjelaskan kenapa aplikasi saya di tolak.
    2. pihak Aeon melakukan konfirmasi ke kantor saya pada hari sabtu tgl 06 Januari 18 pada saat kantor libur. Mereka cross check ke orang yg tdk berkompeten untuk menjawab perihal aplikasi saya, yg kebetulan memang harus masuk di hari tsb. Sehingga tdk ada kecocokan dgn data yg saya isi.

    • 8 Januari 2018 - (13:09 WIB)
      Permalink

      Begitulah pak saya tidak tahu juga kenapa pihak kurir bekerja di luar jam kerja dan ditugaskan diluar office hour. Dan sudah mengetahui hal tersebut pihak AEON bukan memperbaiki layanan, tetapi masih beranggapan mereka melayani dengan baik. sangat disayangkan

    • 8 Januari 2018 - (13:10 WIB)
      Permalink

      Kalau hanya untuk dilanjutkan ke customer care saya sudah mendapatkan balasan dengan balasan “KAMI MOHON MAAF ATAS KETIDAKNYAMANAN ANDA, NAMUN KEPUTUSAN INI MERUPAKAN HAK DARI PIHAK AEON”, saya tidak membutuhkann itu lagi.
      Thanks.

 Apa Komentar Anda mengenai Pengajuan Kartu Kredit Aeon?

Ada 4 komentar sampai saat ini..

Kartu Kredit Aeon Dibatalkan Akibat Laporan Kurir yang Tidak Bertanggu…

oleh Nikma Fista Safrina dibaca dalam: 1 menit
4