Permintaan Keringanan Tagihan Kartu Kredit CIMB Niaga dan Perbaikan Cara Penagihan

Saya sebagai pemilik kartu CIMB Niaga dengan no kartu 5289 19** **** 4820 di mana memang saya belum bisa melakukan pembayaran atas tagihan saya saat ini karena kondisi keuangan saya yang tidak baik dan saya pun sedang tidak bekerja sekarang.

Saya sebelumnya sudah memberikan informasi kepada pihak CIMB Niaga tentang kesulitan saya ini tetapi pihak CIMB Niaga tidak bisa memberikan keringanan bahkan ketika telepon selalu berbicara kasar dan tidak punya etika dalam penagihan. Dan debt collector CIMB Niaga mengirimkan saya pesan yang mengatakan akan konfirmasi ke pihak referensi.

Yang ingin saya tanyakan apakah pihak CIMB Niaga membenarkan cara penagihan seperti ini?? Yang akan konfirmasi kepada pihak referensi dan bukan ke pemilik kartu? Bukankah ada peraturan dari BI cara penagihan yang benar seperti apa!?

Saya bukan tidak mau membayar tapi untuk saat ini memang saya belum memungkinkan untuk bisa membayar tagihan saya. Jadi saya harap pihak CIMB Niaga bisa mengajarkan karyawan Anda yang mengatakan akan konfirmasi kepada pihak referensi.

Terima kasih.

Melinda
Jakarta Utara

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan CIMB Niaga atas Surat Ibu Melinda

Dengan hormat, Sehubungan dengan surat Ibu Melinda yang berjudul: “Permintaan Keringanan Tagihan Kartu Kredit CIMB Niaga dan Perbaikan Cara Penagihan”...
Baca Selengkapnya

 Apa Komentar Anda mengenai permohonan ini?

Belum ada komentar.. Jadilah yang pertama!

Permintaan Keringanan Tagihan Kartu Kredit CIMB Niaga dan Perbaikan Ca…

oleh Melinda dibaca dalam: 1 menit
0