Tarik Tunai di ATM BNI Uang Tidak Keluar tapi Saldo Terpotong

Kejadian ini terjadi pada tanggal 5 Mei 2019 pukul 18.00 WITA . Saya berencana untuk melakukan penarikan gaji saya di ATM dekat kost saya di Jl. Diponegoro dekat Ramayana Robinson bersebelahan dengan RTC di Denpasar. Nominal penarikan yang saya lakukan memang sedikit hanya Rp300.000 saat itu saldo saya Rp1.047.000 dan ketika saya melakukan penarikan mesin tidak menunjukan kerusakan atau tanda-tanda mesin rusak.

Prosesnya seperti biasa saya memasukkan kartu ATM saya dan muncul menu nominal penarikan, saya memilih Rp300.000 cukup untuk hidup dua minggu kedepan saya di rantauan. Dan seperti biasa mesin seperti sedang menghitung uang dan saya kira uangnya akan keluar. Tapi saya tunggu cukup lama juga tidak kunjung keluar. Sampai kartu ATM saya keluar pun uangnya tidak keluar juga dan muncul pemberitahuan pada layar mesin ATM bahwa transaksi BERHASIL dan saldo saya sudah terpotong menjadi Rp747.000.

Seketika saya kebingungan, panik dan memanggil security yang sedang berjaga di depan. Security menyuruh saya untuk menghubungi call center yang ada di atas mesin ATM 1500046 sampai 2 kali saya membeli pulsa untuk menghubungi nomor itu segera karena takut uang tidak kembali. Dan saya sudah mengecek ulang saldo saya berkali dengan harapan tadi hanya masalah jaringan ternyata setelah saya cek berkali-kali saldo saya memang sudah terpotong.

Dan karena telepon saya dengan call center terputus, saya keesokan harinya datang ke Bank BNI langsung dan saya mendapatkan nomor pengaduan dan di suruh menunggu 14 hari kerja maksimal. Sebagai karyawan yang butuh uang cepat untuk memenuhi kebutuhan hidup itu adalah waktu yang cukup lama. Saya coba menghubungi BNI lewat email tapi tidak ada tanggapan. Dan sampai sekarang belum ada kabar tentang uang saya tersebut.

Memang nominalnya kecil tapi bagi rakyat kecil menengah ke bawah seperti saya uang tersebut sangatlah berarti. Dan saya harap pengaduan saya ini cepat teratasi dengan pengembalian uang saya yang memang sama sekali saya belum terima. Terima kasih.

Ni Luh Gede Sukma Rahmawati
Tabanan, Bali

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan BNI atas Surat Ibu Ni Luh Gede Sukma Rahmawati

Menanggapi surat Ibu Ni Luh Gede Sukma Rahmawati di www.mediakonsumen.com pada tanggal 12 Mei 2019 berjudul “Tarik Tunai di ATM...
Baca Selengkapnya

Satu komentar untuk “Tarik Tunai di ATM BNI Uang Tidak Keluar tapi Saldo Terpotong

  • 16 Juni 2019 - (20:47 WIB)
    Permalink

    Mohon maaf kak, mau sedikit info nya apakah sekarang saldo sudah kembali atau masih dalam proses pengembalian, soalnya saya juga ada masalah yang sama sampai saat ini belum kunjung di selesaikan oleh pihak bank saya.

 Apa Komentar Anda mengenai ATM Bank BNI?

Ada 1 komentar sampai saat ini..

Tarik Tunai di ATM BNI Uang Tidak Keluar tapi Saldo Terpotong

oleh Sukma Rahmawati dibaca dalam: 1 menit
1