Pemalsuan Data Pribadi untuk Pembuatan Kartu Kredit Citibank

Tanggal 17 Juli 2019 saya mengajukan KPR, pihak sales meminta data-data seperti KTP dan NPWP untuk melihat BI Checking terlebih dahulu. Tanggal 18 Juli 2019 saya diinfokan oleh sales KPR bahwa Collect 5 Bank Citibank. Saya sama sekali tidak ada kartu kredit dari bank manapun. Saya coba menghubungi Call Center Citibank malah dialihkan ke penagihan.

Pihak Call Center Bank meminta data-data seperti (KTP, KK, NPWP, AKTE, SURAT DOMISILI, SURAT KETERANGAN & SURAT PERNYATAAN Saya tidak punya kartu kredit dari bank mana pun). Semua dokumen yang dibutuhkan saya sudah kirim email pada tanggal 23 Juli 2019 ke alamat email: septaw****.pramu****@citi.com.

Tanggal 25 Juli 2019 saya langsung ke OJK dan saya diberikan IDEB (Informasi Debitur). Saya kaget 1 nama sesuai data KTP saya, 1 nama tidak sesuai alamat, tempat bekerja, ibu kandung juga beda. Bagaimana sistem kerja Citibank dari mulai proses pembuatan kartu kredit sampai dengan verifikasinya? Kok bisa lolos ya?? Dan ini bisa merugikan orang lain. Sampai sekarang tanggal 29 Agustus 2019 belum ada update lagi dari Citibank.

Tanggal 05 Agustus 2019 saya hubungi call center Citibank pukul 14.xx untuk menanyakan update case sudah sampai di mana? Infonya sudah bibuatkan laporan khusus. Proses investigasi 45 hari. Kartunya sudah diblokir info dari pihak call center-nya. Nanti akan di-follow up langsung jika sudah ada update-nya.

Tanggal 19 Agustus 2019 saya hubungi call center Citibank pukul 10.04 menanyakan update case sudah sampai di mana? Belum ada hasil, belum tahu sampai kapan. Tidak ada nomor laporan, hanya menggunakan nomor HP saja, jika ingin tahu update-nya. Info dari call center-nya kartu sudah diblokir/tidak dapat digunakan.

Sampai Tanggal 29 Agustus 2019 belum ada yang menghubungi dari Pihak Citibank, untuk kabar baiknya. Saya meminta secepatnya ditindaklanjuti dan diberi sanksi tegas terhadap pelaku yang menggunakan atas nama saya. Dan secepatnya diputihkan dan hapuskan segala bentuk kartu kredit atas nama saya juga.

Terima kasih.

Muhammad Nurdin
Jakarta Pusat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

3 komentar untuk “Pemalsuan Data Pribadi untuk Pembuatan Kartu Kredit Citibank

  • 4 September 2019 - (08:27 WIB)
    Permalink

    Bagi teman teman harus selalu waspada ya mengenai DATA PRIBADI kita.
    Benar benar dijaga dengan BAIK, walau tidak menutup kemungkinan masih bisa terkena kejahatan penggunaan DATA PRIBADI oleh oknum.

    Contoh KASUS saya, hanya dengan selembar fc KTP oknum bisa melakukan transaksi sampai puluhan milyar, pembayaran transaksi lancar tidak ada masalah. Tapi setelah itu masalah PAJAK mendera saya.

    #KEJAHATAN SELALU SELANGKAH DIDEPAN#
    Jadi waspada ya
    PERLINDUNGAN DATA PRIBADI adalah TANGGUNG JAWAB KITA BERSAMA

  • 4 September 2019 - (11:59 WIB)
    Permalink

    Bank2 ini kalau kita ada pinjaman (kredit ataupun KK) begitu terlambat beberapa hari saja dengan sigap langsung fast response mengerahkan segala tenaga maupun DC.

    Tapi begitu kita nya yang membutuhkan, bahkan contohnya termasuk dalam kasus pencurian identitas di atas, di mana sebetulnya bank pasti juga ada andil kesalahan (entah berapa persen sekalipun) karena berarti proses verifikasi tidak berjalan dengan benar, eh dengan enteng minta waktu berbulan-bulan tanpa ada tenggat waktu yang jelas.

    Lah kalau nagih kok: “harus hari ini, saya tunggu sampe pukul 17, kalau enggak entar saya samperin”???

    Keadilan memang tidak ada di dunia ini, hanya ada di dunia yang mendatang.

  • 6 Desember 2019 - (15:43 WIB)
    Permalink

    Kepada Pak Muhammad Nurdin,apakah sudah ada titik terang dari kasus ini?kebetulan saya baru saja mengalami kejadian yang sama.

    Seumur umur tidak pernah punya kartu kredit,tiba tiba fail BI Checking karena infonya ada kredit macet di citibank,jangankan ke citibank ke bank saya pribadi pun tidak pernah mengajukan KTA jenis apapun.

    Jujur saja kalau memang terkesan ada pembiaran dari citibank,apakah perlu diambil jalur secara hukum? karena hak & nama baik kita sudah dirugikan.

 Apa Komentar Anda mengenai Kartu Kredit Citibank?

Ada 3 komentar sampai saat ini..

Pemalsuan Data Pribadi untuk Pembuatan Kartu Kredit Citibank

oleh ndien92 dibaca dalam: 1 menit
3