Pengiriman Kartu Kredit Bank Mega Sangat Lama

Pada tanggal 19 November 2019 saya mendapat SMS dari Bank Mega bahwa pengajuan kartu kredit sedang dalam proses. Tanggal 22 November saya kembali mendapat SMS pengajuan telah disetujui dan kartu baru akan segera dikirimkan.

Namun sampai artikel ini ditulis kartu kredit belum diterima. Saya sudah mencoba beberapa kali menghubungi CS tapi dengan jawaban yang tidak memberikan solusi apa apa. Hanya menjawab mohon menunggu dalam 10 hari kerja. Apakah proses pengiriman kartu butuh waktu selama itu? Sementara jika dibandingkan dengan bank lain, hanya butuh 3 hari untuk kartu sampai ke alamat saya.

Yang anehnya lagi, pada tanggal 3 desember 2019 saya mendapat email berisi e-statement kartu kredit Bank Mega dengan tagihan 0 rupiah. Bagaimana mungkin e-statement bisa dikirim, sementara kartu belum diterima dan diaktifkan?

Mohon konfirmasi nya segera dari Bank Mega terkait pengiriman kartu saya yang membutuhkan waktu sangat lama.

Terima kasih.

Shaumi Hidayati
Tangerang Selatan

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan Bank Mega atas Surat Ibu Shaumi Hidayati

Kepada Yth Redaksi mediakonsumen.com, Sehubungan dengan surat Ibu Shaumi Hidayati di mediakonsumen.com (10/12), “Pengiriman Kartu Kredit Bank Mega Sangat Lama“,...
Baca Selengkapnya

Satu komentar untuk “Pengiriman Kartu Kredit Bank Mega Sangat Lama

  • 10 Desember 2019 - (17:29 WIB)
    Permalink

    Hm, baru tahu saya kalau ternyata ada pengiriman KK yang bisa di-tracking.
    Yah, memang bagus fasilitasnya, tapi kalau tidak berfungsi dengan efektif, akhirnya ya tidak berguna juga: itu di “Selatan 4” sampe 2 minggu ngapain coba. Atau jangan2 cuma asal2an ngawur saja entry2nya hehehe.

 Apa Komentar Anda mengenai Bank Mega?

Ada 1 komentar sampai saat ini..

Pengiriman Kartu Kredit Bank Mega Sangat Lama

oleh Shaumi Hidayati dibaca dalam: 1 menit
1