Debt Collector Menyita Kendaraan Ditengah Wabah Covid-19

Saya seorang driver taksi online, saat ini tidak dapat membayar angsuran tiap bulannya dikarenakan wabah covid-19 karena berkurangnya penghasilan. Padahal selama angsuran-angsuran sebelumnya saya sudah melakukan kewajiban saya untuk membayar çicilan dan tanpa ada denda yang saya tanggung. Hanya karena ketika wabah inilah saya benar-benar tidak dapat membayar angsuran tersebut.

Saya sudah mengajukan restrukturisasi melalui tautan yang diberikan aplikasi driver online saya tapi tidak ada tanggapan. Malah yang datang justru debt collector yang menyita kendaraan saya dengan alasan dititipkan di leasing sampai saya membayar tunggakan cicilan tersebut.

Lalu saya mencoba datang ke kantor leasing terkait (@ACC Kredit mobil) tersebut menemui pihak terkait. Setelah untuk mencoba negosiasi untuk meminta keringanan malah saya disuruh menunggu sampai ada keputusan dari pihak tersebut. Tapi bukan keringanan yang saya dapat malah datang pos surat untuk segera saya melunasi tanggungan biaya cicilan tersebut sampai lunas agar saya bisa mendapatkan kendaraan saya kembali. Bagaimana untuk melunasi biaya tersebut untuk cicilan? Saya saja kesulitan sekarang ini. Alhasil kendaraan saya tidak dapat saya miliki kembali.

Surat pelunasan hutang

Apakah leasing tersebut tidak mengindahkan pernyataan pemerintah bahwa ada keringanan kredit pada saat pendemi sekarang ini?

Mohon keluhan saya dapat disampaikan pihak yang berwenang dan saya mendapatkan kemudahan untuk mendapatkan kendaraan saya kembali. Terima kasih.

Satiri
Kebon Jeruk, Jakarta Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

3 komentar untuk “Debt Collector Menyita Kendaraan Ditengah Wabah Covid-19

  • 13 Mei 2020 - (22:13 WIB)
    Permalink

    Laporkan ke polisi, ini namanya perampaaan…padahal jelas presiden instruksikan jangan ada penarikan mobil oleh pihak leaaing di Tengah covid 19 ini

  • 15 Mei 2020 - (10:32 WIB)
    Permalink

    Alhamdulillah sudah ada tanggapan dari pihak terkait, semoga saja keluhan saya ini dapat diselasaikan dengan sesuai dengan apa yang saya harafkan

  • 9 Juni 2020 - (15:25 WIB)
    Permalink

    Ternyata di bohongi saya sampai sekarang gk dapet jg kemudahan yang saya inginkan dan saya tetap harus membayar semua sisa angsuran klo mao dapetin kendaraan saya lagi..

 Apa Komentar Anda?

Ada 3 komentar sampai saat ini..

Debt Collector Menyita Kendaraan Ditengah Wabah Covid-19

oleh Satiri dibaca dalam: 1 menit
3