Pengajuan Kartu Kredit Maybank Sudah Disetujui, tapi Kartu Belum Diterima

Saya mengajukan kartu kredit Maybank secara online, dengan nomor pengajuan: CC2109020021. Setelah dilakukan verifikasi oleh Maybank, beberapa hari kemudian saya telepon ke CS kartu kredit Maybank. Saya diinformasikan bahwa pada tanggal 7 September 2021 pengajuan telah disetujui, dengan jenis kartu Visa Platinum dan telah dilakukan pencetakan serta proses pengiriman pada tanggal 8/9.

Pada tanggal 20 saya telpon ke customer service kembali untuk follow up. Namun diinfokan tetap sama bahwa kartu masih dalam proses pengiriman dan diminta untuk menunggu sampai 4 hari kemudian.

Lalu pada tanggal 24 kembali saya lakukan follow up sesuai dengan informasi sebelumnya. Namun masih belum mendapat kepastian bahwa kartu sedang dalam pengiriman dan diminta hanya menunggu saja tanpa kepastian.

Yang saya khawatirkan bagaimana bila kartu tersebut tidak pernah sampai ke tangan saya dan jatuh ke pihak yang tidak berhak. Mungkin saja saya dirugikan dari masalah tersebut. Mohon tanggapan dari pihak Maybank.

Denny Tjahyadi
Jakarta Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

2 komentar untuk “Pengajuan Kartu Kredit Maybank Sudah Disetujui, tapi Kartu Belum Diterima

  • 26 September 2021 - (09:52 WIB)
    Permalink

    Mungkin ngirimnya dari indonesia timur pak, transit batam mampir dulu di sabang pake kapal pelni, baru melipir ke priok terus ke kota dianter pake ojek sepeda ke rumah bapak tp kebetulan ngga di tempat eh dititipin pak rt deh, begicuuu,,,

  • 24 Agustus 2023 - (16:28 WIB)
    Permalink

    Seharusnya saya baca sharing Pak Denny sebelum apply KK Maybank supaya sy pun tidak perlu kecewa dan merasa dipermainkan.
    Saya pun mengalami hal yg sama, dengan kronologis sbb :
    1. Pengajuan KK Platinum akhir Mei 2023, Approval 09 Juni, 16 Juni sy update ke RM katanya masih proses delivery. Kartu baru saya terima di tgl 20 Juni.
    Kartu ini adalah jenis Visa Platinum dengan benefit jika spend 10juta maka akan dapat MAP point 1 juta. Namun sampai dgn hari ini saya belum terima MAP Point tsb, dimana berdasarkan tagihan KK bulan lalu, sy sudah mencapai nominal spend tsb yaitu diatas 10 juta.

    2. Pada 09 Juni, sy ditawarkan untuk pengajuan kartu BMW dgn benefit miles apabila pemakaian 30juta. Saya pun menyetujui dan bahkan pengajuan saya sangat lama diproses dan baru disetujui 28 JULI. Padahal sudah sy infokan ke RM bahwa kartu tsb harus sampai di minggu ke-3 Juli, karena mau dipakai. Alhasil saya pun menggunakan kartu lain untuk pembelanjaan sekitar 80 juta.
    Saya sudah komplain dan minta tlg ke RM dan BM saya untuk kartu sy diantar saja ke kantor, namun jawaban yg didapat dr bagian KK adalah DALAM PROSES PENGIRIMAN.
    Bahkan per 02 Agustus RM meng-update saya bahwa kartu sudah di kurir dan dalam proses pengiriman. Namun karena tak kunjung datang, akhirnya saya putuskan untuk langsung telepon ke nomor CS Infinite sebanyak 3x secara berkala sebagaimana sudah sy utarakan dalam laporan terhadap CS dan menurut stutus delivery sudah URGENT.
    Again, jawaban mereka masih ON DELIVERY.
    Tanggal 11 Agst adalah target maksimal kartu tsb sy terima di kantor dan di jam operasional kantor yaitu 09.00-17.30. Karena menurut sy sudah cukup sy menunggu dari 09 Juni dan 2 minggu dr approval yaitu 28 Juli.
    Pada 11 Agst pk 17.50 sy diWA kurir yg katanya akan mengantar, dan saya tunggu hingga 18.45 dan kurir pun belum sampai. Alhasil saya tinggal dan saya putuskan bahwa sy memang TIDAK BERJODOH dengan Maybank.
    Kurir tsb mem-fotokan amplopnya dimana tgl penyerahan ke pihak kurir adalah 09 Agst, disitu saya paham bahwa percuma RM dan CS menaruh pada posisi URGENT dari 02 Agst, namun pihak KK sangat menyepelekan, tidak ada keseriusan dan baru memberikan ke kurir 09 Agst. Jadi status dalam pengiriman itu sebetulnya hanya untuk menghibur customer.

    Saya tidak menyalahkan RM dan BM yg mengajak sy dan perusahaan kami untuk join Maybank. Namun sy sangat menyayangkan sistem di Maybank yg bertele-tele. Seharusnya bagian KK atau bagian apapun mempunyai team work yang bagus dan solid.
    Mereka tidak menghargai jerih payah RM / BM utk mencari customer.
    Sudah saya putuskan untuk menutup secara berkala semua account kami di Maybank. Semoga di lain kesempatan kita berjodoh. Terima kasih.

 Apa Komentar Anda mengenai Pengiriman kartu kredit Maybank?

Ada 2 komentar sampai saat ini..

Pengajuan Kartu Kredit Maybank Sudah Disetujui, tapi Kartu Belum Diter…

oleh Denny dibaca dalam: 1 menit
2