Tanggapan Tanggapan Home Credit atas Surat Bapak Aria Bisri 8 November 2021 Home Credit Indonesia 3 Komentar Debt Collector, Home Credit Indonesia, Nomor telepon pengguna, Penagihan, penagihan ke pihak ketiga, penagihan salah alamat, Penyalahgunaan data, Sistem penagihan bermasalah, Verifikasi Data Ikuti kami di Google Berita Yth. Redaksi Surat Pembaca MediaKonsumen.com, Sehubungan dengan keluhan dari Bapak Aria Bisri di MediaKonsumen.com pada 6 November 2021 di kolom Surat Pembaca dengan judul “Teror Home Credit” maka dengan ini kami menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang dialami oleh Bapak Aria. Kami telah melakukan investigasi internal lebih lanjut sehubungan dengan keluhan yang disampaikan oleh Bapak Aria, yakni terkait dengan kegiatan penagihan yang kurang berkenan. Kami sudah menghubungi Bapak Aria melalui e-mail pada 8 November 2021 untuk menyampaikan permohonan maaf sekaligus menginformasikan bahwa nomor telepon Ibu dari Bapak Aria telah kami hapus dari daftar penagihan kami. Kami terus berusaha untuk memperkuat kualitas pelayanan kami. Apabila Bapak Aria masih memiliki pertanyaan seputar Home Credit, silakan menghubungi kami melalui e-mail ke care@homecredit.co.id dan akun media sosial kami @HomeCreditID (Facebook/Twitter/Instagram). Demikian informasi yang dapat kami sampaikan, atas perhatian dan dimuatnya surat tanggapan ini kami ucapkan terima kasih. Hormat Kami, PT Home Credit Indonesia Irientha Amanda Putri PR and Communications Manager Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
aria10 November 2021 - (10:46 WIB)Permalink Akhirnyaaa.. terimakasih home credit dan mediakonsumen.com Saya harap sudah beneran dihapus dan kejadian serupa tidak terulang. Tolonglah konfirmasi dulu nomor telepon darurat yang diusulkan oleh konsumen anda! Kasihan orang – orang hidup nya terganggu. Sudah banyak keluhan serupa ! 3 Login untuk Membalas
Jack10 November 2021 - (15:38 WIB)Permalink Sama dgn saya, ada yg memasukkan nmr saya sebagai referensi dan mengaku istri saya. Yg jadi masalahnya, pada saat memberi kredit, tidak pernah konfirmasi kepada saya apakah benar peminjam istri saya. Dan setiap saat minta konfirmasi, padahal sudah saya jawab tidak kenal tetapi tetap setiap saat di telpon dgn banyak nomor yg bergantian. Alasan home credit sama, nanti dibuatkan laporan tetapi hanya omongan kosong… Tetap di telpon, bahkan mulai jam 6.30 pagi sampai jam 21 malam… Sangat mengganggu… Login untuk Membalas