Paket Tertukar serta Service dan Layanan Keluhan J&T Express Sangat Mengecewakan

Saya pengguna jasa J&T express sebagai penerima dengan nomor resi 888035886485, dengan destinasi penerimaan di kantor saya di Thamrin City.

Pengiriman dilakukan pada Tanggal 19 Oktober 2017 dan estimasi sampai pada tanggal 21 Oktober 2017. Tanggal 21 Oktober 2017 saya terkejut melihat status resi saya di J &T sbb:

Pada pukul 12.50 saya menelepon untuk pertama kalinya ke layanan pelanggan J&T untuk menanyakan kenapa paketnya kok disimpan. Setelah mencari tahu, officer J&T menginfokan kepada saya bahwa alamat yang tertera tidak ada atau sudah pindah. Saya pun menginfokan ke officer J&T (yang saya tidak tanyakan namanya) bahwa alamat tidak mungkin pindah karena saat itu saya berada di alamat tersebut dan sedang menunggu, bahkan tidak ada sprinter J&T yang datang. Dan officer tersebut menginfokan bahwa saya harus menunggu sampai pukul 8 malam, dan saya meminta agar dipercepat karena di Hari Sabtu saya akan pulang  pukul 4 sore.

Pukul 13.47 saya kembali menelepon untuk kedua kalinya (juga tidak mencatat nama si officernya) dan kembali meminta info perihal paket saya. Di sini officer menyambungkan saya ke team keluhan, dan team keluhan meminta untuk menunggu sampai batas pukul 8 malam. Saya pun kembali menjelaskan bahwa saya di kantor sampai pukul 4 sore dan kembali meminta untuk dipercepat pengirimannya.

Sekitar pukul 15.29 saya kembali menelepon dan diangkat oleh J&T Officer (Bahrun), beliau tidak bisa memastikan kapan paket saya sampai dan kembali meminta saya menunggu sampai maksimal pukul 8.

Pukul 17.24 saya kembali menelepon dan memutuskan untuk menunggu sampai pukul 20.00, telepon kali ini diangkat oleh Bu Wiji, tetapi oleh Bu Wiji juga tidak ada pemberitahuan yang pasti dan dianjurkan untuk menunggu sampai pukul 8 malam.

Kemudian berturut-turut saya telepon selang 1 jam dan diangkat oleh Pak Rio (telepon ke-5), Bu Erna (telepon ke-6) dan Pak Rama (telepon ke-7), dan dari semuanya tidak ada yang bisa menginfokan kepastian kapan saya bisa terima barang saya tersebut dan bahkan J&T office memberikan saya nomor telepon dari drop point mereka tetapi satupun nomornya tidak ada yang bisa dihubungi. Saya akhirnya diminta menunggu 1 x 24 jam dan akan ada dari tim keluhan J&T yang menghubungi. Akhirnya pukul 20.10 pak Rama menginfokan bahwa paket saya tertukar.

Sungguh sangat mengecewakan saya disuruh nunggu di lokasi pengantaran barang (kantor saya) sampai maksimal pukul 8 malam tetapi pukul 8 malamnya diinfokan bahwa paket saya tertukar. Apakah harus sampai pukul 8 malam baru saya diberikan informasi?

Hari Minggu tanggal 22 Oktober 2017 saya sengaja tidak menelepon ke J&T karena ingin melihat apakah mereka benar menelepon, oh tapi ternyata seharian tidak ada telepon dari J&T.

Hari ini pukul 09.35 saya kembali menelepon J&T dan diterima oleh Ibu Ririn, dan kembali menanyakan paket saya sudah dimana dan akan terima kapan. Tetapi sekali lagi jawaban sangat mengecewakan harus diterima bahwa saya diminta untuk menunggu kembali 1 x 24 jam, dan saya menjelaskan ke Bu Ririn apakah saya harus menunggu kembali 1 x 24 jam sementara saya sudah menunggu dari Hari Sabtu dan kalau terhitung dengan hari ini maka saya sudah menunggu 2 x 24 jam. Ibu Ririn menginfokan bahwa akan ada team keluhan yang akan menghubungi saya, tetapi nyatanya tidak ada sama sekali sampai dengan detik ini.

Apakah begini layanan dari J&T yang sebenarnya harganya lebih mahal daripada kompetitornya (Tiki & JNE)? Mohon maaf, untuk layanan jauh sekali dibawah kompetitornya. Sebagai pengguna layanan saya meminta kepastian dan dari pihak J&T, karena sama sekali ada solusi hingga saya menulis surat ini pembaca ini.

Mohon sekiranya management J&T turun tangan untuk membenahi sistem dari hotline-nya yang sangat tidak membantu dan tidak solutif.

Martin Maruli Siagian
Pusat Bisnis Thamrin City Lt. 7
Jakarta Pusat 10230

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

2 komentar untuk “Paket Tertukar serta Service dan Layanan Keluhan J&T Express Sangat Mengecewakan

  • 20 Februari 2018 - (13:29 WIB)
    Permalink

    Saya juga merasa sangat kecewa dengan J&T. Paketan saya 4 hari gak di proses oleh J&T untuk pengiriman, barang stuck di gudang kota asalnya. Berulang kali saya menghubungi CS namun tidak diangkat dan setelah lebih dari 5x baru ada tanggapan dari CS(saya lupa namanya) dan berkata “Mohon maaf atas ketidak nyamanannya ibu, barang akan segera kita proses” tapi nyatanya saya menunggu 2 hari kemudian tidak ada tanggapan juga. Saya mencoba menghubungi lagi, panggilan ke 4 baru ada jawaban dari CS dan berkata “mohon maaf atas ketidak nyamanannya ibu audee, barang di gudang sedang full dan pengiriman menjadi terlambat” kalau full jangan terima barang dari konsumen. Sprinter di daerah saya juga tidak pernah mengantar sampai alamat, selalu saya menjemput sendiri ke kantor perwakilan terdekat, karena sudah menunggu 3 hari sejak barang sampai di daerah saya. Sangat mengecewakan sekali

  • 9 Agustus 2018 - (02:10 WIB)
    Permalink

    Min barang saya ko belum juga di kirim dari bandung padahal sampai di bandungnya jm7pagi tapi seharusnya sore atau malam barang saya sudah di luncurkan ke garut tapi kenapa kali ini tidak dikirim yh min?? dengan nomor resi 888072373414

 Apa Komentar Anda mengenai J&T Express?

Ada 2 komentar sampai saat ini..

Paket Tertukar serta Service dan Layanan Keluhan J&T Express Sang…

oleh Martin Siagian dibaca dalam: 2 menit
2