Penagihan Doctor Rupiah atas Pinjaman yang Sudah Dibayar

Saya pernah melakukan pinjaman di Doctor Rupiah di akhir tahun lalu sebesar Rp1 juta. Saya sudah lakukan pembayaran sebesar Rp1.5 juta tapi bagian penagihan memaksa harus membayarkan lagi (kekurangan) sebesar Rp1.3 juta. Mereka selalu menelpon ke tempat saya kerja tiap hari dan tiap saat dengan nada yang kasar sehingga teman-teman saya merasa tidak nyaman.

Bahkan saat saya yang menerima telepon, penagih langsung berkata dengan nada kasar dan tidak mau tahu dengan apa yang saya jelaskan. Sedangkan nomor cantik dan email tidak pernah bisa dihubungi dan merespon. Sayapun tidak menerima email apapun.

Tolong kepada Doctor Rupiah agar merespon.

Desmaulina Tanjung
083178747***
Padang, Sumatera Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

 Apa Komentar Anda mengenai Penagihan Doctor Rupiah?

Belum ada komentar.. Jadilah yang pertama!

Penagihan Doctor Rupiah atas Pinjaman yang Sudah Dibayar

oleh Desmaulina Tanjung dibaca dalam: <1 menit
0