Cashwagon Mengubah Ketentuan secara Sepihak

Pada tanggal 08.10.2018 saya mengajukan pinjaman sebesar Rp2 juta dengan perjanjian pembayaran yang sudah saya terima di email saya jika jatuh tempo tanggal 07.11.2018 dengan pembayaran penuh sebesar Rp2.8 juta atau dengan perpanjangan tenor 30 hari sebesar Rp800 ribu.

Pada tanggal 07.11.2018 saya sudah lakukan pembayaran untuk perpanjangan sebesar Rp800 ribu via mobile banking Niaga tetapi setelah saya lakukan pembayaran pihak collection menghubungi dan bilang pembayaran saya kurang Rp200 ribu. Dengan kata lain untuk perpanjangan saya diharuskan lakukan pembayaran Rp1 juta.

Sudah saya konfirmasikan jika di surat perjanjian yang saya terima untuk biaya perpanjangan hanya Rp800 ribu sedangkan mereka beralasan jika email tersebut belum di-update.

Saya dengan tegas menyatakan keberatan melakukan pembayaran karena adanya unsur kesengajaan dari pihak Cashwagon menaikan biaya sepihak, jika memang ada kenaikan kenapa tidak dari awal di buat di surat perjanjian jika kejadiannya seperti ini sudah masuk ke unsur penipuan karena biaya tidak sesuai dengan perjanjian yang saya terima di awal.

Saya sudah komplain via email, via whatsapp bahkan setiap collection menghubungi saya konfirmasi tetapi tidak ada itikad baik dari Cashwagon.

Dwi Putri Aprilia
0858822813**
Jakarta Selatan

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan Cashwagon atas Surat Ibu Dwi Putri Aprilia

Kepada Yth Ibu Dwi Putri Aprilia, Menanggapi laporan dari Ibu Dwi Putri Aprilia yang dimuat melalui media konsumen pada 14...
Baca Selengkapnya

4 komentar untuk “Cashwagon Mengubah Ketentuan secara Sepihak

  • 1 Januari 2019 - (11:10 WIB)
    Permalink

    Halo mba Uthie, apakah berkenan menjadi narasumber untuk bahan tugas akhir saya? boleh saya minta no wa atau alamat emailnya? terima kasih.

  • 4 Januari 2019 - (23:17 WIB)
    Permalink

    Hai mba putri mohon informasinya ya.. saat ini saya sdg melakukan pnjmn di cashwagon sebesar 1,5 dgn bunga 600rb total 2.1jt, bulan lalu saya memperpanjang tagihan sebesar 750rb, dan bulan ini sprtinya saya blm sanggup melunasi smua. Yang saya mau tnyakan pmbyrn perpanjang tagihan tsb hnya bunga perpanjangan saja atau terpotong dr hutang yg seharus’a mba?? Misalkan 2,1jt dikurang 750rb sisanya 1,350.
    Terimakasih.

  • 12 Februari 2019 - (09:24 WIB)
    Permalink

    mba…saya juga ada pinjaman di cashwagon dengan nominal yg sama dengan mba, yaitu 1,5 dgn pengembalian 2,1. Bulan lalu saya juga belum ada dana untuk pelunasan, saya di teror oleh debt collectornya dengan berpura2 mengaku dbg org yg tdk dikenal yg namanya saya pakai sbg penjamin hutang saya bahkan mengancam akan menyebarkan foto anak saya di medsos. akhirnya setelah ada dana saya lakukan pembayaran 750 rb untuk perpanjangan. tapi bulan ini saya lihat tagihan saya berubah menjadi 2,250 artinya uang 750 itu tidak mengurangi pokok pinjaman. yg ada kita ditambah denda 150 dari jumlah yg harus kita bayar, skrg di aplikasi saya min pembayaran adalah 600 rb. jika saya bayar lagi 600 rb bulan ini, bula depan juga tidak akan memotong hutang saya. mencekik sekali rasanya

  • 12 Februari 2019 - (14:01 WIB)
    Permalink

    Sy jg ada di caswagon pinjaman 1,5 jt dgn pengembalian 2,1 jt sungguh sy kaget krn di awal sblum sy klik tdk tercantum brp yg hrs sy kembalikan caswagon tdk transfaran dlm memberikan pinjaman utk 30hr ,akhir setiap jatuh tempo sy hny melakukan perpanjangan 750rb /30hr sdh 3x sy lakukan klo di hitung2 hutang sy sdh lunas bahkan lbh saat sy tdk lg ambil perpanjangan krn sblum jatuh tempo apk nya pun tdk bisa di buka utk melht tagihan yg mau jatuh tempo tdk ada apalgi menu perpanjangan yg tampil hny tagihan sy yg sdh lunas sprtnya pihak caswagon sengaja mengunci apk nya krn yg mengalami bkn hny sy aja banyk pengguna lain yg senasib dgn sy

 Apa Komentar Anda mengenai Cashwagon?

Ada 4 komentar sampai saat ini..

Cashwagon Mengubah Ketentuan secara Sepihak

oleh uthie0606 dibaca dalam: 1 menit
4