Penipuan Berkedok Undangan Interview

Hari ini, Kamis 27 Desember 2018 saya mendapat informasi undangan interview di PT. Ultrajaya Milk Industry. Sempat kaget karena saya baru melakukan apply 2 hari lalu lewat jobststreet, sempat berpikir “cepat banget balasannya”. Namun setelah membaca email undangan yang berisi uraian sampai 7 lembar, saya sadar bahwa itu penipuan. Karena undangan interview biasanya hanya 1 lembar, tidak mungkin undangan interview sampai berlembar-lembar, sampai 7 lembar malah.

Dan lebih mengherankan lagi, waktu saya melakukan apply lamaran, alamat yang tercantum adalah Jakarta Timur. sedangkan surat panggilan di Surabaya. Dalam surat undangan interview yang berjumlah 7 lembar itu tercantum kalimat untuk melakukan reservasi lewat telepon 0852 4238 61**.

Selanjutnya setelah saya iseng melakukan registrasi lewat nomor tersebut, saya diminta untuk menghubungi travel agen “Ana** Tour and Travel” dengan nomor telepon 0877 0937 92**. Saya harus melakukan pemesanan tiket lewat agen tersebut. Semoga kepolisian bisa menindaklanjuti penipuan berkedok undangan interview PT. Ultrajaya Milk Industry Tbk.

Bagi pembaca, jangan pernah percaya interview yang mengharuskan kita membeli tiket, kalaupun toh harus membeli tiket pasti diberitahukan oleh perusahaan untuk diganti dan tentu saja bebas membeli di travel agen manapun.

Salam,

Jerry
0817764525**
Jakarta Timur, DKI Jakarta

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

 Apa Komentar Anda mengenai pengalaman ini?

Belum ada komentar.. Jadilah yang pertama!

Penipuan Berkedok Undangan Interview

oleh Jerry dibaca dalam: 1 menit
0