Pengiriman Kartu Kredit BRI Traveloka PayLater Card Sudah 5 Bulan Belum Sampai

Perkenalkan, nama saya Ahmad. Saya mengajukan kartu kredit BRI via Traveloka (Traveloka PayLater Card) dengan proses pengiriman dari tanggal 8 mei 2020 untuk dikirim ke alamat rumah. Akan tetapi pihak BRI mengirim ke alamat kantor, sementara saya WFH dan terjadi gagal antar.

Setelahnya saya mengajukan lagi untuk pengiriman ke alamat rumah dan per tanggal 8 November 2020 pengiriman kartu sudah masuk 5 bulan, tapi belum sampai di tangan. Saya sudah komplain berkali-kali ke CS BRI di 021-57987400 dan solusi-nya “akan kami bantu urgent-kan”. Nomor laporan: 28872842 menjadi 29445011 dan menjadi 31157195.

Mohon keseriusan BRI dalam hal kendala pengiriman kartu untuk koordinasi dengan pihak ekspedisi yang begitu sangat sangat tidak profesional. CS BRI pun demikian. Jika memang komplain saya yang berkali-kali di-urgent-kan, seharusnya dalam jangka waktu 5 bulan ini sudah membuahkan hasil.

Saya sangat dirugikan dalam hal pulsa ketika komplain ke CS BRI dengan potongan pulsa dari nomor handphone saya. Selain itu saya tidak bisa menggunakan akun Traveloka PayLater saya selama pengiriman kartu ini. Mohon keseriusannya.

Ahmad Muhajir
Bantaeng, Sulawesi Selatan

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

5 komentar untuk “Pengiriman Kartu Kredit BRI Traveloka PayLater Card Sudah 5 Bulan Belum Sampai

 Apa Komentar Anda mengenai Pengiriman kartu kredit Bank BRI?

Ada 5 komentar sampai saat ini..

Pengiriman Kartu Kredit BRI Traveloka PayLater Card Sudah 5 Bulan Belu…

oleh Ahmad dibaca dalam: 1 menit
5