Cek Struk Belanjaan di Giant Hypermarket, Barang Berbeda

Hari ini tanggal 20 November 2020 saya membeli belanjaan di Giant Hypermarket Mall Olympic Garden (MOG) Malang. Setelah saya cek belanjaan sesampainya di rumah, ternyata keripik singkong yang saya beli tidak masuk dalam struk belanjaan. Namun barang lain yang tidak saya beli masuk ke dalam tagihan belanjaan, yaitu sebuah cangkir yang harganya 3x lipat dari harga keripik yang saya beli.

Ini membuat saya kecewa, saya mau komplain lewat email, tapi dari pihak Giant email saya diblokir. Mungkin saya juga salah karena terburu-buru, tapi setidaknya semoga hal tersebut tidak terjadi lagi di kemudian hari.

Mungkin itu uang yang tidak seberapa, tapi hal itu sangat merugikan dan hal tersebut tidak dibenarkan. Untuk email seharusnya ditanggapi bukan diblokir, dan setidaknya memberikan solusi pengembalian dana jika itu diperlukan. Terima kasih.

Yunita Dwi Permatasari
Malang, Jawa Timur

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.
Tanggapan Giant Gajayana untuk Ibu Yunita

Selamat Siang ibu Yunita Dwi Permatasari, Kami dari Giant Gajayana Customer Service memohon maaf atas ketidaknyamanannya pada saat berbelanja di...
Baca Selengkapnya

Satu komentar untuk “Cek Struk Belanjaan di Giant Hypermarket, Barang Berbeda

  • 21 November 2020 - (15:43 WIB)
    Permalink

    Kalau saya belanja dimanapun petugas kasir lagi scan barang belanjaan diperhatikan takutnya dobel / harga tidak sesuai. Sesudah bayar dan keluar struk dicek lagi. Kalau sudah sampai rumah mau komplain ya ga bisa.

 Apa Komentar Anda mengenai pengalaman ini?

Ada 1 komentar sampai saat ini..

Cek Struk Belanjaan di Giant Hypermarket, Barang Berbeda

oleh Yunita dibaca dalam: 1 menit
1