Tanggapan HSBC atas Suara Pembaca Ibu Esterina Rista Ruli

Dengan hormat,

Terkait dengan pengaduan dalam Suara Pembaca yang dimuat mediakonsumen.com dengan judul “Pencurian Data, Teror Telepon, Hingga Tuduhan Ngutang oleh Debt Collector HSBC” yang disampaikan oleh Ibu Esterina Rista Ruli, bersama ini kami sampaikan bahwa pihak HSBC telah mengidentifikasi permasalahan yang terjadi dan telah menghubungi Beliau untuk memberikan penjelasan.

Ibu Esterina Rista Ruli telah menerima penjelasan kami dengan baik dan permasalahan telah diselesaikan.

Atas nama HSBC kami mengucapkan terima kasih atas semua informasi yang diberikan untuk perbaikan layanan kami di masa mendatang.

Hormat kami,

PT. BANK HSBC INDONESIA
Goldie Warsita
Head of Customer Proposition & Customer Experience


Catatan Redaksi: Tanggapan ini dikirimkan melalui email ke Redaksi Media Konsumen.

Pencurian Data, Teror Telepon, Hingga Tuduhan Ngutang oleh Debt Collector HSBC

Saya sangat terganggu dengan teror dari debt collector HSBC. Saya menulis ini karena sudah merasa tidak nyaman atas perbuatan debt...
Baca Selengkapnya

 Apa Komentar Anda mengenai Tanggapan Bank HSBC?

Belum ada komentar.. Jadilah yang pertama!

Tanggapan HSBC atas Suara Pembaca Ibu Esterina Rista Ruli

oleh Redaksi dibaca dalam: <1 menit
0