Bus PPD Soeta – MKG Ngaret 1 Jam dari Jadwal Tanpa Penjelasan!

Hari ini saya sangat kecewa dengan pelayanan bus PPD JACONNEXION Bandara Soekarno-Hatta – Mall Kelapa Gading. Saya beli tiket bus saya dari Terminal 2. Untuk keberangkatan pukul 16.35, bus yang saya booking sudah datang cukup on-time pada pukul 16.38. Begitu saya mau masuk, sopir bilang, “Nanti dulu pak, saya disuruh parkir”.

Pukul 17.00, saya tanya sama staf yang mengurus di lapangan, katanya kemungkinan ada masalah. Ok, kalau memang ada masalah, saya mengerti dan yang pasti saya juga tidak mau terjadi kecelakaan.

Mau refund tiket juga tidak bisa, yang jelas-jelas PPD yang tidak sesuai jadwal dan otomatis merugikan saya. Pukul 17.20-an, saya tanya sama sopir yang parkir, “Pak bisa tolong cek next busnya di mana?”. Dengan mudahnya, dia balas “Saya tidak tahu, Pak,” sambil sibuk dengan hp-nya.

Akhirnya, bus baru jalan pukul 17.28, dan ternyata menggunakan bus yang parkir sejak jam 14.38! Dan tanpa permintaan maaf! Padahal di tiket saya sudah jelas tiket berlaku hingga 26 Juni 2023 pukul 16.35. Akhirnya berangkat, karena penumpangnya hanya saya yang booking, padahal jadwalnya rutin setiap jam.

Semoga bisa ada perbaikan manajemen!

Ferdinal Chandra
Jakarta Utara


Update (11 Agustus 2023): Terkait surat pembaca di atas, penulis memberikan klarifikasi dan apresiasi atas tanggapan dari pihak PPD dan DAMRI sebagai berikut:

 

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

5 komentar untuk “Bus PPD Soeta – MKG Ngaret 1 Jam dari Jadwal Tanpa Penjelasan!

  • 28 Juni 2023 - (09:15 WIB)
    Permalink

    Bagaimana Indonesia mau maju kalau hal2 yang seperti ini masih dianggap biasa, gak on time

    • 28 Juni 2023 - (09:16 WIB)
      Permalink

      Betul, dan hak konsumen gak diberikan sesuai, tapi customer gak bisa berbuat apa2, dapet permintaan maaf saja tidak.

  • 28 Juni 2023 - (12:25 WIB)
    Permalink

    Damri ngga ada rute ke gading ya? Ppd emang sepi sih, beberapa kali liat bisnya jrang pnumpang

  • 1 Juli 2023 - (12:42 WIB)
    Permalink

    JR Connexion padahal shelternya sampai ada diperumahan perumahan elite tapi pelayanan koq gitu sich

 Apa Komentar Anda mengenai Bus PPD Soeta?

Ada 5 komentar sampai saat ini..

Bus PPD Soeta – MKG Ngaret 1 Jam dari Jadwal Tanpa Penjelasan!

oleh ferdinal_chandra dibaca dalam: 1 menit
5