Pemrosesan Barang yang Dibeli di Bhinneka.com Butuh Waktu Berminggu-minggu

Pada tanggal 6 Oktober 2016 saya melakukan transaksi pembelian online di Bhinneka.com. Saya membeli 2 macam barang dan juga memilih opsi: “bersedia dikirim secara terpisah.” Saya mendapatkan ID pesanan 68776879 & no. sales order SO005101600004282. Pembayaran saya lakukan pada pukul 11:38, dan kemudian saya menerima e-mail dari Bhinneka pada pukul 15:06 yang berisi: “pembayaran Anda sudah kami terima dengan baik” & “produk pesanan Anda saat ini sedang kami proses.”

Pada tanggal 7 Oktober pukul 18:04 saya menerima e-mail ke-2 dari Bhinneka yang berisi: “produk pesanan Anda saat ini sedang diproses dengan baik dalam tahap penyiapan produk.”

Selanjutnya, selama berhari-hari tidak ada lagi kabar mengenai barang yang sudah saya bayar lunas tersebut. Pada “order tracking” di laman Bhinneka.com, status pesanan saya adalah “sedang diproses” & waktu update terakhir “06 Oct 2016 12:16:56.”

Hampir setiap hari Bhinneka.com mengirimkan e-mail promosi ke mailbox saya, namun tidak ada satu pun e-mail berisi kabar tentang pesanan saya. Saya berulang-ulang berusaha menanyakan via kanal media sosial Bhinneka.com, namun tidak ada tanggapan sama sekali, walaupun Bhinneka.com terlihat cukup aktif posting dan reply. Akhirnya pada tanggal 14 Oktober pukul 14:16 saya menerima balasan: “untuk sebagian unit yang kamu pesan sudah siap untuk dikirim, mohon menunggu.”

Saya menunggu, namun barang tidak juga terkirimkan. Demikian juga, tidak ada perubahan sama sekali di “order tracking” di laman Bhinneka.com.

Tanggal 19 Oktober pukul 13:05 saya menerima e-mail dari Bhinneka yang memberitahukan bahwa salah satu barang pesanan saya hanya tersedia dalam warna biru, dan menanyakan apakah saya bersedia menerima warna tersebut. Saya langsung mengirimkan e-mail balasan pada pukul 13:09 yang menyatakan bahwa saya bersedia, serta meminta supaya barang-barang yang saya beli segera dikirimkan.

Dan demikianlah komunikasi terakhir yang saya terima. Hingga detik ini, barang pesanan saya tidak ada satu pun yang sudah saya terima (sekali pun saya sudah memilih “bersedia dikirim secara terpisah”), demikian juga tidak ada komunikasi lagi dari Bhinneka. Pertanyaan saya via media sosial juga kembali diabaikan sekalipun yang bersangkutan aktif posting. “Order Tracking” pun masih tetap berisikan “sedang diproses” dengan update terakhir “06 Oct 2016 12:16:56.”

Saya harap Bhinneka.com dapat bersikap lebih profesional & segera memberikan update kepada saya, bagaimana nasib barang-barang yang saya beli. Apabila ada kendala dengan salah satu barang, mengapa barang yang tersedia tidak dikirimkan saja terlebih dahulu, sesuai dengan opsi yang saya pilih: “bersedia dikirim secara terpisah”?
Demikian juga, mengapa harus menunggu selama 2 minggu untuk memberikan kabar bahwa “barang tersedia namun dalam warna yang berbeda”? Pada zaman modern seperti sekarang, terasa kurang pantas kalau memeriksa stok saja membutuhkan waktu 2 minggu.

Update Senin, 24 Oktober 2016

Hari ini, 24 Oktober pukul 12.54 saya menerima e-mail dari Bhinneka yang menyatakan bahwa ternyata salah satu barang yang saya beli (yang notabene terpajang & ditawarkan di laman Bhinneka) kosong, bahkan termasuk alternatif berwarna biru yang ditawarkan via e-mail pada tanggal 19 yang lalu, yang sudah saya setujui & kemudian dijanjikan akan “segera diproses.”

Saya sudah lelah & jenuh berminggu-minggu hanya memikirkan serta mengurus pesanan/pembelian ini, sehingga saya membalas e-mail tersebut dengan mengajukan pembatalan pembelian & permintaan refund. E-mail tersebut saya kirim pada pukul 13.06, dan saat ini saya sedang menunggu kira-kira berapa lama lagi waktu yang dibutuhkan oleh Bhinneka untuk melakukan transfer dana.

klausul-bhinneka

Sungguh memprihatinkan cara Bhinneka berjualan. Bukan hanya berlindung di balik klausul “barang yang dijual tidak selalu ready stock,” Bhinneka juga membutuhkan waktu 13 hari untuk sekedar mengkonfirmasi ketersediaan barang. Dan itu pun kemudian 5 hari kemudian dikoreksi kembali. Entah bagaimana cara Bhinneka menjalin komunikasi dengan supplier, apakah menggunakan surat-menyurat?

Saya sudah berbelanja di http://www.bhinneka.com/  sejak tahun 2013, dan kelihatannya semakin lama kualitas pelayanan Bhinneka bukannya semakin ditingkatkan, tapi malah semakin menurun. Sebagai contoh, baru-baru ini saya juga mengalami kesulitan untuk menggunakan eCoupon yang dipromosikan oleh Bhinneka, yang mana pada akhirnya kekeliruan memang berasal dari pihak (programmer) Bhinneka.

Bagi para calon pembeli, kiranya pengalaman saya dapat menjadi bahan pertimbangan.

Samuel Wijaya
Malang, Jawa Timur

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

8 komentar untuk “Pemrosesan Barang yang Dibeli di Bhinneka.com Butuh Waktu Berminggu-minggu

    • 24 April 2017 - (11:55 WIB)
      Permalink

      Sudah di-refund akhirnya. Dikejar aja terus.

      Semakin ke sini semakin payah Bhinneka, menangnya cuma di free shipping saja. Selain itu, sama aja dengan lapak-lapak lain, bahkan sering lebih mahal & lebih lelet.
      Yang dibangga-banggakan cuma soal garansi, padahal produk merchant yang dia promosikan juga banyak yang hanya garansi toko atau bahkan no garansi.

      • 24 April 2017 - (12:40 WIB)
        Permalink

        wahh…lega dengarnya…hiksss. kira2 kemarin berapa lama? kejar via email apa mention twitter dll? soalnya saya ada baca yang lama2 semakin tidak di respon. Saya sebenarnya baru hari kamis order, padahal saya sudah mnanyakan mengenai ketersediaan barang via cs, dibilang ada. akhirnya order. jumat pagi stok kosong. Dan ternyata proses nya seperti itu ya. paraaah

        • 24 April 2017 - (13:09 WIB)
          Permalink

          Awal November rasanya.
          Ya kejar via semuanya. Kalau perlu mention owner-nya tuh, pernah ada kejadian (mungkin kenal atau bagaimana), dan hasilnya cepet bener prosesnya…. capee deh.
          Masih mendingan tuh mbaknya langsung dapat konfirmasi kalau stok kosong, gak seperti kasus saya.

          • 24 April 2017 - (13:56 WIB)
            Permalink

            oke sip, saya juga kemarin kejar via twitter dm dan ig comment, langsung email sorenya di balas. iya sih kak masih untung saya, cuman saya keburu panik karena baca2 keluhan konsumen di kaskus,detik.com dll yang dana refund benar2 tidak balik. atau mungkin mereka terlanjur sakit hati jadi tidak update bahwa dana telah di refund. Terima kasih banyak balasan nya kak. bermanfaat banget buat saya T.T

  • 12 April 2020 - (19:43 WIB)
    Permalink

    Permisi gan. Saya mau tanya, apa iya syarat untuk refund dana di bhinneka.com harus pake foto ktp. Soalnya saya juga sama apa yg diceritakan si penulis. Tolong jawabannya gan.

  • 19 Desember 2020 - (16:48 WIB)
    Permalink

    Saya juga order barang online tgl 16.12.2020 sampai sekarang status sedang diproses terus, sudah di telp ke cs jawabnya nanti kita konfirmasi ke suplier, via chat jawaban sama, kapok deh

 Apa Komentar Anda mengenai Bhinneka?

Ada 8 komentar sampai saat ini..

Pemrosesan Barang yang Dibeli di Bhinneka.com Butuh Waktu Berminggu-mi…

oleh Samuel Wijaya dibaca dalam: 2 menit
8