Kecewa Layanan MyRepublic, Port Optik Melebihi Kapasitas, Seminggu Internet Terputus

Saya pelanggan MyRepublic sejak Agustus 2017 dengan nomor ID 1192418. Sudah hari kelima sampai tanggal 1 Desember 2018, kasus saya hanya dijawab akan ditindaklanjuti oleh pihak terkait.

Masalah yang saya hadapi adalah penuhnya port optik pada tiang box luar MyRepublic dan pada box panel itu. Saya adalah customer pertama dan total kapasitas box tersebut adalah 8 customer. Akan tetapi pihak MyRepublic menerima 9 customer pada tiang tersebut. Alhasil terjadi tindakan cabut pasang port optik pada box panel tersebut.

Bagaimana SOP MyRepublic akan customer baru yang tidak ada jalur tapi dipaksakan dengan cara mencabut port optik customer lain pada box panel? Apa seperti itu SOP dari MyRepublic?

Pada tanggal 30 November 2018 saya dijanjikan oleh kepala teknisi Bapak Sol** (0813953040**) akan didatangkan teknisi keesokan harinya (1 Desember 2018) dengan jam kedatangan pukul 10-11 WIB untuk pemasangan spliter tambahan pada box panel agar dapat menampung dengan kapasitas maksimal 12 user pada box panel saya. Dan pada keesokan harinya datanglah teknisi. Dan yang dilakukan hanya mencabut customer lain dan digantikan dengan port optik saya. Apakah seperti itu kembali SOP dari MyRepublic? Secara tidak langsung saya dijanjikan palsu oleh Bapak Sol**.

Saya komplain kepada Bapak Sol** dan dikatakan akan di-follow up infonya kepada saya maksima hari ini (1 Desember 2018) akan tetapi sampai sekarang saya kembali tidak dapat kabar dari beliau. Bahkan no hp saya telah diblokir oleh beliau. Sehingga saya tidak dapat kembali menghubungi beliau. Apakah seperti itu SOP MyRepublic? Sudah kedua kalinya Bapak Sol** selaku kepala teknisi MyRepublic telah menipu saya. Dan ditambah dengan memblokir no hp saya sehingga saya tidak dapat menghubungi beliau kembali.

Saya sudah dirugikan seminggu tanpa koneksi internet.

  1. Apa tindakan MyRepublic akan kerugian saya?
  2. Apa tindakan MyRepublic akan teknisi yang bernama Bapak Sol** tersebut?
  3. Apa tindakan MyRepublic akan adanya sales/teknisi yang hanya demi mendapatkan customer baru dan memaksakan box panel yang penuh dengan cara mencabut customer lain yang sudah berlangganan MyRepublic?
  4. Sampai kapan saya harus menunggu kejelasan dari koneksi internet saya?

Nico Gunawan
Jakarta

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

2 komentar untuk “Kecewa Layanan MyRepublic, Port Optik Melebihi Kapasitas, Seminggu Internet Terputus

 Apa Komentar Anda mengenai MyRepublic?

Ada 2 komentar sampai saat ini..

Kecewa Layanan MyRepublic, Port Optik Melebihi Kapasitas, Seminggu Int…

oleh Gho Nico dibaca dalam: 1 menit
2