Debt Collector BNI Menghina saat Menagih

Saya pemegang kartu kredit BNI Visa Biru 4105 04** XXXX 3273. Karena kelalaian saya dalam membayar kartu kredit saya dihubungi oleh pihak penagihan bernama EQ (berdasarkan nama yang tertera di wa). Awalnya dia menghubungi saya via wa untuk melakukan penagihan di mana sudah 2 bulan tunggakan. Saya menjelaskan bahwa sampai saat ini saya belum mempunyai dana dan akan sesegera mungkin saya bayarkan. Akan tetapi bapak EQ malah memaki saya dan menyebut saya kalah dengan pengemis bahkan lebih parah lagi dia menyuruh saya untuk menjadi pengemis saja. Tidak hanya sampai situ, Bapak EQ mengancam akan datang ke rumah dan akan mempermalukan saya di depan tetangga-tetangga saya, akan membawa polisi dan juga akan mengambil barang di rumah (semua percakapan saya screenshoot). Berbeda sekali perlakuan dengan penagihan via telepon yang menjelaskan baik-baik.

Saya masih mengusahakan uang Rp1.3 juta untuk bayar, saya hanya meminta perpanjangan waktu dan tidak ada maksud untuk tidak membayar. Saya selalu angkat telepon dari pihak BNI hanya saja memang dananya belum ada. Penagihan yang sangat tidak manusiawi oleh seorang debt collector dari sebuah bank yang sangat besar. Apakah memang harus menghina dan mengancam? Bukan semua sudah ada regulasinya, harusnya pihak BNI menawarkan reschedule atau semacamnya bukan dengan memaki-maki.

Mohon kedepannya BNI lebih memperhatikan tim debt collector, biar bagaimanapun saya pun masih membayar.

Terima kasih.

Novita Anggraini
Bekasi, Jawa Barat

Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya.

Surat pembaca ini belum mendapatkan tanggapan dari pelaku usaha terkait. Jika Anda adalah pelaku usaha yang terkait dengan pertanyaan/permohonan/keluhan di atas, silakan berikan tanggapan resmi melalui tautan di bawah ini:

Kirimkan Tanggapan

4 komentar untuk “Debt Collector BNI Menghina saat Menagih

    • 30 Juli 2019 - (09:41 WIB)
      Permalink

      Sudah Bu, tidak lama surat saya di posting media konsumen pihak BNI langsung menghubungi saya dan meminta maaf dan proses pengajuan rescheduling saya di approved.
      Terima kasih banyak untuk media konsumen & BNI yang sudah menyetujui permohonan saya.

      • 30 Juli 2019 - (11:16 WIB)
        Permalink

        ah okay baik bu terima kasih untuk info-nya. Saya baru posting semalam, semoga cepat ada respon. Sudah saya telp bagian collectionnya juga sih sebelumnya posting disini tapi belum ada respon

 Apa Komentar Anda mengenai Penagihan Kartu Kredit Bank BNI?

Ada 4 komentar sampai saat ini..

Debt Collector BNI Menghina saat Menagih

oleh Na dibaca dalam: 1 menit
4