Ilustrasi Keluhan Surat Pembaca Malindo Air, Bagasi Saya Mana? 26 Maret 201926 Maret 2019 hamkah hamkah Beri komentar Bagasi Pesawat, bagasi pesawat hilang, Lost and found, Malindo Air, Penerbangan, Property Irregularity Report Ikuti kami di Google Berita Melalui ini saya ingin sampaikan terkait pelayanan yang saya dapat menggunakan jasa penerbangan Malindo Air. Saya sudah beberapa kali menghubungi pihak Malindo Air, baik lewat whatsapp maupun telepon langsung tapi tidak dibalas dan diangkat. Saya hanya ingin konfirmasi dari pihak Malindo Air, terkait dengan tas/barang saya yang saya simpan di bagasi pesawat yang sampai saat ini belum saya terima. Saya menggunakan jasa penerbangan Malindo Air dengan rute penerbangan Hanoi-Jakarta tanggal 15 Maret 2019. Dengan 1 kali transit di Malaysia. Namun setelah sampai di Jakarta (Bandara Soekarno Hatta) saya baru mengetahui bahwa tas yang saya simpan di bagasi pesawat ternyata tidak ada. Saya menghubungi pihak Malindo Air, dan dari pihak Malindo Air, berjanji untuk mengembalikan tas/barang saya. Tapi sejauh ini sudah satu minggu lebih saya belum mendapatkan informasi terkait dengan keberadaan tas/barang saya (nomor pengaduan CGK OD 003174). Hamkah Makassar, Sulawesi Selatan Artikel ini adalah buatan pengguna dan menjadi tanggung jawab penulisnya. Berikan penilaian mengenai Malindo Air: [Total:1 Rata-Rata: 3/5]